Perawatan Wanita

Tak Sengaja Keramas Pakai Sabun Vagina, Apa Efeknya?

Krisna Octavianus Dwiputra, 30 Nov 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Beberapa orang pernah tak sengaja keramas menggunakan sabun vagina. Apakah Anda salah satunya? Awas, jangan diteruskan agar tidak mengalami efek merugikan berikut ini!

Tak Sengaja Keramas Pakai Sabun Vagina, Apa Efeknya?

Setiap orang paham, keramas harus menggunakan sampo. Namun ada kalanya, entah akibat tidak sengaja atau alasan lain, ada pula beberapa orang yang keramas menggunakan sabun vagina. 

Hal itu pernah dialami oleh Adit, bukan nama sebenarnya. Ia mengaku pernah punya pengalaman tidak mengenakkan lantaran pernah menggunakan sabun pembersih vagina untuk keramas.

"Waktu itu tidak tahu; cuma lihat ada di kamar mandi. Saya mengiranya itu sampo. Akhirnya saya pakai," ujar Adit, menceritakan pengalamannya yang menggelitik itu.

"Saya sudah merasa ada yang aneh setelah keluar kamar mandi dan menyisir. Rambut agak keras dan akhirnya dikasih tahu orang rumah bahwa saya salah pakai sampo," katanya sambil tertawa.

Keramas Pakai Sabun Vagina, Apa Efeknya?

Keramas menggunakan sampo yang lazim saja terkadang tidak memberikan hasil maksimal terhadap rambut. Apalagi kalau sampai memakai sabun vagina untuk keramas, yang memang peruntukannya bukan untuk di kepala. 

"Kandungan sampo dan sabun vagina berbeda. Pada sampo rambut ada kandungan surfaktan, seperti lauryl glukosida yang sifatnya untuk membersihkan rambut, mengangkat minyak, atau kotoran yang ada,” kata dr. Devia Irine Putri.

"Sedangkan, di sabun vagina, biasanya ada bahan povidone iodine, asam laktat, dan laktoserum. Ada juga (sabun vagina) yang mengandung parfum atau wewangian tertentu, seperti daun sirih," sambungnya.

Artikel Lainnya: Keramas Menggunakan Sabun Mandi, Apakah Bermanfaat?

Sudah jelas, kandungan sampo dan sabun pembersih vagina berbeda sama sekali. Apabila Anda malah menggunakan sabun pembersih vagina untuk keramas, salah satu efek samping yang mungkin timbul adalah kerusakan rambut.

“Selain itu, kotoran rambut juga tidak terangkat dengan baik. Bahkan bisa menyebabkan reaksi alergi atau peradangan di kulit kepala," tegas dr. Devia.

Pilihan Alternatif untuk Keramas saat Sampo Habis

Lupa beli sampo untuk keramas? Anda dapat memanfaatkan bahan alami lain sebagai alternatif. Namun, bahan alami untuk alternatif keramas ini tidak bisa dipakai sehari-hari atau berkelanjutan. 

“Hanya untuk pertolongan pertama kalau tidak ada sampo,” tutur dr. Devia.

Beberapa bahan alami yang dapat dijadikan pertolongan pertama untuk keramas saat tidak ada sampo adalah sebagai berikut:

1. Jus Lemon

"Jus lemon (dapat digunakan) khususnya untuk rambut yang rentan berketombe. Campur jus lemon dengan air hangat, tuang, dan pijat di kepala. Kemudian bilas hingga bersih," saran dr. Devia.  

Artikel Lainnya: 6 Bagian Tubuh yang Tak Perlu Sering-Sering Dibersihkan

2. Menggunakan Lidah Buaya

Lidah buaya memang sering digunakan untuk merawat rambut. Bahkan, sebagian krim untuk creambath menggunakan kandungan lidah buaya di dalamnya. 

3. Baking Soda 

Tidak hanya untuk membuat kue, baking soda ternyata bisa juga untuk keramas. Agar hasilnya optimal, dr. Devia berujar bahwa baking soda dapat dicampur dengan minyak almon atau air untuk digunakan keramas.

Keramaslah menggunakan sampo yang memang dikhususkan untuk rambut. Hindari menggunakan sabun vagina atau hal-hal lain yang tidak seharusnya dioleskan pada rambut saat keramas. Anda tidak ingin mengalami kerusakan rambut dan efek samping lainnya, bukan?

Jika butuh bantuan untuk memilih sampo yang tepat saat keramas, Anda dapat berkonsultasi kepada dokter melalui LiveChat 24 jam atau dengan mengunduh aplikasi KlikDokter.

(NB/JKT)

Kesehatan Vagina

Konsultasi Dokter Terkait