Kehamilan

Ibu Hamil Makan Nanas, Berisiko Lahirkan Bayi Prematur?

dr. Muhammad Isman S, 15 Feb 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Selain dipercaya mengakibatkan keguguran, buah nanas dituding memicu kelahiran prematur. Bagaimana faktanya?

Ibu Hamil Makan Nanas, Berisiko Lahirkan Bayi Prematur?

Nanas tampaknya menjadi musuh bebuyutan para ibu hamil. Sebab buah yang satu ini dituding dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan pada ibu hamil. 

Ya, makan nanas saat hamil dituding dapat memicu keguguran hingga risiko melahirkan bayi prematur.

Namun, betulkah anggapan tersebut? Haruskah wanita hamil betul-betul menghindari buah nanas? Berikut ini penjelasannya.

Nanas Tak Sebabkan Bayi Lahir Prematur

Anggapan bahwa buah nanas merupakan penyebab bayi lahir prematur sebenarnya tidak tepat. Pasalnya, tidak ada makanan yang secara langsung bisa mencetuskan kondisi ini.

Jadi, nanas tidaklah “seseram” itu untuk ibu hamil, apalagi jika Anda mengonsumsinya cuma sedikit.

Buah unik yang satu ini tidak akan memicu keguguran ataupun kelahiran prematur apabila dikonsumsi dalam batas wajar.

Artikel Lainnya: Nanas Muda Bisa Mencegah Hamil, Mitos Atau Fakta?

Di sisi lain, nanas mengandung kadar serat tinggi dan lemak yang rendah. Tak cuma itu, nanas juga kaya akan vitamin B1, B6, dan vitamin C.

Berbagai kandungan tersebut baik untuk kesehatan jantung, sistem saraf, dan bisa memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Jadi, jangan terlalu “memusuhi” nanas, ya. Bagaimanapun makan nanas saat hamil dapat mendatangkan manfaat jika dikonsumsi secara bijak.

Bagi Anda penggemar fanatik nanas, tinggal kurangi saja porsi konsumsinya selama kehamilan.

Kalau masih ragu mengenai pemberian nanas untuk ibu hamil, Anda dapat berkonsultasi terlebih dahulu kepada dokter terkait jumlah aman dalam mengonsumsi nanas selama kehamilan.

Lagi pula penyebab kelahiran prematur biasanya bukan karena makanan, melainkan disebabkan oleh berbagai faktor dari ibu dan bayi.

Berikut beberapa faktor yang meningkatkan risiko kelahiran prematur dari ibu:

  • Wanita yang memiliki gaya hidup tidak sehat, seperti merokok dan minum-minuman beralkohol.
  • Wanita yang memiliki inkompetensi rahim atau leher rahim (serviks) yang mudah terbuka.

Selain kondisi tersebut, terjadinya preeklampsia selama kehamilan juga turut meningkatkan risiko kelahiran prematur.

Artikel Lainnya: Menilik Manfaat Nanas Madu bagi Kesehatan Anda

Preeklamsia merupakan kondisi semasa kehamilan yang ditandai dengan adanya peningkatan tekanan darah (hipertensi) dan protein di urine (proteinuria).

Gangguan kesehatan ini dapat mencegah plasenta mendapatkan cukup aliran darah, sehingga memicu bayi lahir prematur dan memiliki berat badan rendah.

Lebih parahnya lagi, preeklampsia juga bisa menyebabkan kematian di dalam kandungan akibat gangguan pembuluh darah janin.

Tak sebatas itu, preeklampsia bisa mengakibatkan komplikasi berupa gangguan ginjal dan serangan sesak napas berat akibat penumpukan cairan di paru alias edema paru.

Bayi yang dilahirkan oleh ibu dengan preeklampsia cenderung memiliki organ pernapasan yang kecil dan tidak sempurna. Keadaan tersebut membuat bayi memerlukan pemantauan khusus di ruang intensif neonatus.

Sementara pada bayi, adanya kelainan kromosom atau genetik adalah faktor risiko tertinggi kelahiran prematur. Kehamilan kembar juga bisa meningkatkan risiko bayi lahir lebih awal.

Tetap Tak Boleh Dikonsumsi Berlebihan

Walaupun bukan penyebab langsung terjadinya keguguran atau kehamilan prematur, wanita hamil tetap tidak disarankan untuk mengonsumsi buah nanas secara berlebihan.

Pasalnya, nanas mengandung enzim bromelain yang dapat memecah protein di tubuh dan memicu perdarahan abnormal.

Kendati begitu, kandungan bromelain pada nanas sangat sedikit sehingga tidak cukup untuk menyebabkan perdarahan.

Oleh karena itu, makan nanas saat hamil perlu dibatasi untuk mencegah akumulasi enzim bromelain di dalam tubuh.

Itu dia penjelasan seputar keamanan makan nanas saat hamil. Mengetahui fakta medis ini, Anda dan ibu hamil lainnya sebaiknya tak lagi menganggap nanas sebagai musuh yang harus dihindari, ya.

Ingat, buah ini tidak menjadi penyebab terjadinya keguguran atau kelahiran bayi prematur selama dikonsumsi secukupnya.

Apabila masih ragu terkait konsumsi nanas untuk ibu hamil, Anda bisa berkonsultasi kepada dokter melalui layanan Tanya Dokter di aplikasi KlikDokter.

[WA]

nanasKehamilanBayi Prematur

Konsultasi Dokter Terkait