HomeInfo SehatJantungPeran Penting Kolesterol bagi Tubuh Manusia
Jantung

Peran Penting Kolesterol bagi Tubuh Manusia

dr. Muhammad Anwar Irzan, 03 Nov 2015

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Kolesterol tidak selamanya membawa penyakit, bahkan tanpa kolesterol manusia bisa mengalami berbagai gangguan kesehatan.

Peran Penting Kolesterol  bagi Tubuh Manusia

KlikDokter.com – Secara umum kolesterol dibutuhkan sebagai bahan dasar dalam pembuatan unsur-unsur yang penting bagi tubuh manusia. Karena itu, kolesterol tidak selamanya hanya membawa kerusakan dan penyakit. Bahkan tanpa kolesterol, manusia bisa mengalami berbagai gangguan kesehatan. Berikut adalah sejumlah manfaat kolesterol bagi tubuh manusia:

  • Kolesterol sangat penting untuk keseimbangan hormon dan proses pembuatan hormon yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari. Hormon yang diproduksi dengan bahan dasar kolesterol ini juga memiliki fungsi untuk melindungi diri dari penyakit jantung dan kanker.
  • Kolesterol dibutuhkan oleh tubuh untuk membuat semua hormon seks, termasuk testosteron, estrogen, progesteron, dan DHEA.
  • Kolesterol diperlukan tubuh untuk menggunakan vitamin D, yang penting untuk semua sistem organ termasuk tulang, saraf, metabolisme mineral, otot, produksi insulin, kesuburan, dan kekebalan tubuh yang kuat.
  • ASI idealnya kaya akan kolesterol dan mengandung enzim khusus untuk dimanfaatkan oleh bayi. Bayi dan anak-anak membutuhkan kolesterol untuk pertumbuhan dan perkembangan otak, sistem saraf, dan fungsi kekebalan tubuh.
  • Kolesterol sangat penting untuk perbaikan sel yang rusak. Inilah sebabnya kadar kolesterol secara alami meningkat seiring dengan bertambahnya usia.

Kolesterol AdalahCara Mengendalikan KolesterolKolesterol Tinggi BahayaKolesterol Tinggi

Konsultasi Dokter Terkait