Menu
KlikDokter
Icon Search
Icon LocationTambah Lokasi KamuIcon Arrow
HomeIbu Dan anakIbu MenyusuiManfaat Konsumsi Telur untuk Ibu Menyusui
Ibu Menyusui

Manfaat Konsumsi Telur untuk Ibu Menyusui

dr. Muhammad Isman S, 31 Mei 2022

Ditinjau oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Konsumsi telur dipercaya bermanfaat bagi ibu menyusui. Apa saja manfaat telur untuk ibu menyusui? Yuk, simak penjelasan dan cara aman konsumsinya di sini.

Manfaat Konsumsi Telur untuk Ibu Menyusui

Setelah lewat masa hamil dan melahirkan, wanita membutuhkan nutrisi untuk menunjang pemulihan. Terlebih lagi, perjuangan masih ada karena harus memberikan ASI kepada si Kecil.

Tentunya hal tersebut membutuhkan nutrisi yang cukup untuk menunjang pemulihan dan selama proses menyusui. Jika nutrisi ibu menyusui tidak terpenuhi, kualitas ASI untuk bayi bisa berkurang.

Ibu juga bisa merasa lemas, rentan terserang penyakit, hingga mengalami osteoporosis atau pengeroposan tulang.

Kabar baiknya, sumber makanan kaya nutrisi yang dianjurkan selama menyusui tak rumit dan sulit dicari. Salah satunya adalah telur.

Ya, ibu menyusui boleh makan telur. Melalui sebutir telur, banyak sekali nutrisi yang akan diperoleh oleh ibu menyusui. Yuk, simak kandungan telur dan manfaat telur untuk ibu menyusui.

Kandungan Nutrisi dalam Telur

Makan telur untuk ibu menyusui dapat menunjang dan memenuhi kebutuhan gizi, mengingat sebutir telur kaya akan protein, mineral, dan vitamin.

Dalam 100 gram telur ayam, kandungan gizinya adalah sebagai berikut:

  • Kalori: 162 kkal (utuh), 361 kkal (kuning telur), 50 kkal (putih telur)
  • Protein: 12,8 gram (utuh), 16,3 gram (kuning telur), 10,8 gram (putih telur)
  • Lemak: 11,5 gram (utuh), 31,9 gram (kuning telur), 0 gram (putih telur)
  • Karbohidrat: 0,7 gram (utuh), 0,7 gram (kuning telur), 0,8 gram (putih telur)
  • Kalsium: 54 gram (utuh), 147 gram (kuning telur), 6 gram (putih telur)
  • Fosfor: 180 gram (utuh), 586 gram (kuning telur), 17 gram (putih telur)
  • Vitamin A: 900 SI atau IU (utuh), 2.000 SI (kuning telur), 0 SI (putih telur)
  • Vitamin B: 0,1 SI (utuh), 0,27 SI (kuning telur), 0 SI (putih telur)

Artikel lainnya: Solusi Bagi Ibu Menyusui yang Kehilangan Nafsu Makan

Deretan Manfaat Telur untuk Ibu Menyusui

Dengan kandungan nutrisi di atas, tak salah Anda memilih asupan telur. Berikut ini adalah manfaat telur untuk ibu menyusui.

1. Sumber Energi

Meski kecil, telur mengandung kalori tinggi sehingga termasuk makanan yang baik untuk sumber energi. Bagi ibu menyusui, ini menjadi penting karena untuk menghasilkan ASI, tubuh membutuhkan energi ekstra.

Selain itu, kebutuhan energi sangat dibutuhkan mengingat proses menyusui sangat melelahkan.

2. Meningkatkan Produksi dan Kualitas ASI

Telur yang Anda konsumsi akan membantu menunjang kebutuhan energi yang dibutuhkan dalam meningkatkan produksi ASI. 

Selain energi, kandungan protein, vitamin, dan mineral dalam telur juga akan meningkatkan kualitas ASI.

Vitamin A di dalamnya bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata, vitamin B untuk sistem saraf,  kolin untuk perkembangan otak, dan lemak amat baik untuk pertumbuhan otak

3. Membantu Proses Pemulihan

Sebelum menyusui, tubuh wanita mengalami stres yang tinggi akibat hamil dan proses persalinan. Salah satu kandungan telur yang paling dominan adalah protein yang penting dalam pembangunan sel-sel tubuh Anda.

Dengan konsumsi telur yang kaya protein, proses pemulihan sel yang rusak dan pembentukan otot akan berjalan baik.

Artikel lainnya: Perhatikan, Ini Makanan untuk Ibu Menyusui agar Bayi Gemuk!

4. Menjaga Daya Tahan Tubuh

Konsumsi telur juga baik untuk daya tahan tubuh ibu menyusui. Vitamin A, vitamin B12, dan selenium di dalam telur penting untuk sistem pertahanan tubuh. 

Nutrisi ini penting agar ibu menyusui tidak mudah sakit meski harus sering begadang mengurus bayi. Ibu pun akan menjadi lebih bertenaga dalam beraktivitas sehari-hari.

5. Menangkal Radikal Bebas

Telur mengandung antioksidan yang disebut lutein dan zeaksantin. Antioksidan berperan menangkal radikal bebas yang dapat merusak sel-sel tubuh Anda.

Perlu diketahui bahwa antioksidan ini banyak sekali fungsinya bagi tubuh. Mulai dari untuk mencegah penyakit jantung hingga menjaga kesehatan mata dan kulit.

Cara Aman Konsumsi Telur untuk Ibu Menyusui

Walau memiliki segudang manfaat untuk ibu menyusui, ada beberapa kekhawatiran saat makan telur. Beberapa kekhawatiran tersebut adalah takut bisulan, kolesterol tinggi, hingga biduran pada anak.

Itu sebabnya, perhatikan hal-hal di bawah ini untuk menghindari efek dari konsumsi telur untuk ibu menyusui:

  • Maksimal dua butir telur sehari
  • Hindari konsumsi telur yang belum matang
  • Jangan hanya menjadikan telur satu-satunya sumber energi
  • Hentikan sesaat jika anak biduran
  • Konsultasikan lebih lanjut ke dokter

Telur rebus yang matang bisa menjadi pilihan selama hamil dan menyusui. Selain cara pengolahannya yang sederhana, telur rebus juga mengandung nutrisi yang bermanfaat untuk ibu menyusui serta anak. 

Guna meminimalkan risiko infeksi berbagai bakteri, pastikan untuk memasak telur hingga betul-betul matang. 

Itulah beberapa manfaat telur untuk ibu menyusui. Jika Anda tertarik memasukkannya ke dalam menu harian Anda, perhatikan hal-hal di atas agar tetap aman dan minim risiko. 

Apabila Anda memiliki pertanyaan seputar kesehatan ibu menyusui, gunakan fitur Live Chat di aplikasi KlikDokter untuk konsultasi dengan dokter.

Pantau juga kesehatan anak dengan memanfaatkan fitur Tumbuh Kembang Anak dari aplikasi KlikDokter.

[RS]

Menyusuitelur

Konsultasi Dokter Terkait

Tanya Dokter