HomeIbu Dan anakKehamilanIbu Hamil, Jangan Abaikan Asupan Asam Folat
Kehamilan

Ibu Hamil, Jangan Abaikan Asupan Asam Folat

Krisna Octavianus Dwiputra, 15 Agt 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Asam folat sangat diperlukan oleh ibu hamil. Maka dari itu, jangan abaikan asupan zat yang satu ini.

Ibu Hamil, Jangan Abaikan Asupan Asam Folat

Asam folat adalah salah satu jenis nutrisi yang dibutuhkan oleh ibu hamil. Tak hanya untuk si ibu, asam folat ternyata juga bagus untuk tumbuh kembang janin. Akan tetapi, asam folat tidak bisa diproduksi oleh tubuh, maka dari itu wanita yang sedang hamil tidak boleh mengabaikannya.

Asam folat merupakan salah satu jenis vitamin B. Zat ini bisa didapatkan dari sayuran, buah-buahan, dan daging. Wanita hamil juga dapat memperolehnya dari suplemen, seperti susu khusus ibu hamil.

Manfaat Asam Folat untuk Wanita Hamil dan Janin

Menurut dr. Resthie Rachmanta Putri, M.Epid, dari Klikdokter, asam folat merupakan salah satu bahan pembentuk sel darah merah dan membantu mencegah anemia saat kehamilan. Asam folat juga berperan dalam pembentukan plasenta. Jadi, jika ibu hamil mendapatkan asupan asam folat yang cukup, maka plasenta akan terbentuk baik sehingga oksigen, aliran darah, dan nutrisi yang ditransfer ke janin menjadi lancar.

Selain itu, asam folat juga bermanfaat bagi janin. Jika dikonsumsi sejak awal pembentukan janin, ini membantu mencegah terjadinya spina bifida (penyakit yang terjadi akibat tulang belakang tidak menutup dengan sempurna).

Bahkan, konsumsi asam folat dalam dosis yang cukup bisa menurunkan kejadian spina bifida hingga 70 persen. Tak hanya itu, asam folat juga dapat menurunkan risiko terjadinya bibir sumbing dan penyakit jantung bawaan pada janin yang dikandung.

Dosis asam folat yang dianjurkan untuk wanita hamil adalah 400-800 mikrogram (mcg) per hari. Dosis ini bisa lebih untuk beberapa pengecualian, seperti hamil kembar dan ibu yang pernah melahirkan bayi dengan spina bifida.

Efek jika Konsumsi Asam Folat Berlebihan

Asam folat memang berguna untuk wanita hamil dan janin. Namun, takarannya juga perlu diperhatikan. Sesuatu yang berlebihan tentunya tidak baik bagi tubuh, meskipun bermanfaat. Semua harus dikonsumsi dalam dosis yang tepat.

Dosis yang tepat membuat asam folat lebih bekerja bagus di dalam tubuh. Menurut dr. Dyah Novita Anggraini dari Klikdokter, jika dikonsumsi secara berlebihan, asam folat memberikan dampak buruk pada tubuh dengan menunjukkan bermacam reaksi sebagai berikut:

  1. Terasa sensasi seperti rasa logam di mulut.
  2. Perubahan sikap seperti mudah tersinggung atau menjadi hiperaktif.
  3. Tubuh merasakan gejala mati rasa. Salah satu dampak kelebihan asam folat adalah kadar vitamin B12 yang masuk ke dalam tubuh tidak dapat terserap sempurna. Jika vitamin B12 secara terus-menerus tidak terserap, maka tubuh akan memberikan gejala mati rasa dengan gejala awal sering kesemutan.
  4. Jika kandungan asam folat meningkat di dalam darah dan penyerapannya tinggi ke dalam tubuh, maka dapat memicu peningkatan tekanan darah atau hipertensi.
  5. Ada sebuah studi yang menunjukkan bahwa ibu hamil dengan kadar asam folat tinggi memiliki kemungkinan dua kali lebih besar melahirkan anak dengan autisme, dibandingkan dengan ibu yang memiliki kadar asam folat normal.

Mencukupi kebutuhan asam folat dalam tubuh, apalagi bagi ibu hamil, adalah sangat penting. Dosis yang tepat membuat ibu dan janin sama-sama mendapatkan manfaat. Namun tidak ada salahnya untuk berkonsultasi dengan dokter agar asupannya dapat terkontrol dengan baik.

[RS/ RVS]

Asam FolatKehamilanJanin

Konsultasi Dokter Terkait