Berita Kesehatan

KlikDokter x Jakarta Good Guide, Jalan Sehat di Chinatown Glodok

Dimas Laksono, 17 Okt 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

KlikDokter dan Jakarta Good Guide jalan-jalan keliling beberapa area di Jakarta Barat, mulai dari spot kuliner hingga tempat bersejarah!

KlikDokter x Jakarta Good Guide, Jalan Sehat di Chinatown Glodok

Di Jakarta Barat, ternyata banyak sekali tempat-tempat wisata unik yang sayang banget jika dilewatkan. Pada 16 Oktober 2022, KlikDokter dan Jakarta Good Guide mengadakan jalan sehat sambil berkunjung ke beberapa spot seru di Chinatown Glodok Jakarta.

Jalan sehat dimulai pukul 09.00-12.30 WIB. Rutenya yaitu Harco Glodok - Pantjoran Tea House - Kawasan Petak Sembilan - Wihara Dharma Bhakti - Gereja Santa Maria de Fatima -  Lit Bakehouse - Pieces of Peace - Petak Enam.

KlikDokter x Jakarta Good Guide, Jalan Sehat di Chinatown Glodok 2

Event ini diikuti oleh 30 peserta yang terbagi dalam 3 grup dengan 1 orang tour guide dalam tiap grupnya. Tiap orang mendapatkan Hydro Coco agar tidak haus selama jalan-jalan. 

Dengan jalan sehat ini, para peserta bisa lebih akrab dengan aplikasi KlikDokter sembari #JagaSehatmu bersama-sama.

Bagaimana tidak, jalan-jalan seperti ini bisa menyehatkan fisik dan mental, lho. Saat berjalan, tubuh akan lebih aktif bergerak. Ketika mata dimanjakan dengan bangunan berarsitektur cantik dan bersejarah, pikiran pun bisa lebih fresh

Jalan sehat ini memang sarat edukasi. Para peserta bisa tahu kalau Pantjoran Tea House sebelumnya adalah toko obat dan mengenal kebudayaan Tionghoa. Sang tour guide juga memaparkan bagaimana sembahyang Tionghoa, tradisi Imlek, dan Ciam Si (ramalan kuno China).

Artikel Lainnya: KlikDokter Ajak #JagaSehatmu di Synchronize Festival 2022

KlikDokter x Jakarta Good Guide, Jalan Sehat di Chinatown Glodok 3

Tak cuma itu, peserta jalan sehat juga berkesempatan untuk memanjakan lidah. Ada banyak jajanan khas Tionghoa di kawasan kuliner, contohnya kue-kue tradisional, bakmi, kuotie, ci cong fan, dan sebagainya

Menutup kegiatan, KlikDokter dan Jakarta Good Guide mampir ke Pieces of Peace, tea house di kawasan Chinatown Glodok Jakarta. Para peserta mendapat pengetahuan tentang budaya minum teh Tionghoa dan sejarah bagaimana teh bisa masuk ke Indonesia.

Tidak terasa, total langkah yang ditempuh mencapai 5.000 langkah dalam waktu sekitar 2 jam 30 menit. Badan bisa lebih bugar, bonus jalan-jalan dan icip-icip jajanan! Tak ketinggalan tiap orang mendapatkan tumbler KlikDokter sebagai kenang-kenangan. 

Artikel Lainnya: KlikDokter Dukung Implementasi Program Smart City di Indonesia

Seru, kan, acara-acara KlikDokter! Kegiatan mendatang yang bisa kamu ikuti adalah acara lari maraton KlikDokter Run Fest di Yogyakarta pada 30 Oktober 2022. Kamu bisa olahraga sembari berwisata.

Kini jaga kesehatan sudah tidak sulit, kok. Ada aplikasi KlikDokter yang bisa bantu kamu untuk konsultasi dokter, baca artikel kesehatan, hingga buat janji dokter dan pemeriksaan kesehatan dalam satu aplikasi.

(FR/JKT)

liputan