Reproduksi

Topik TanyaDokter: Vagina Cenat Cenut

dr. Jessica Florencia, Sp.PK, 26 Sep 2013

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

dokter saya mau tanya...jika di akhir buang air kecil wilayah vagina seperti pegal dan cenut2..kenapa ya? tetapi air seni nya normal..hanya wilayah vagina saja yang bermasalah.. apakah karena saya sering memakai celana jeans ketat?atau mungkin celana dala

Topik TanyaDokter: Vagina Cenat Cenut

Oleh: dr. Jessica Florencia

Tanya:

dokter saya mau tanya...jika di akhir buang air kecil wilayah vagina seperti pegal dan cenut2..kenapa ya? tetapi air seni nya normal..hanya wilayah vagina saja yang bermasalah.. apakah karena saya sering memakai celana jeans ketat?atau mungkin celana dalam yang tidak steril?

Jawab:

Ibu/Saudari yang Terhormat.

Terima kasih telah menggunakan layanan e-konsultasi Klikdokter.

Keluhan Anda adalah vagina terasa cenut-cenut dan pegal setelah buang air kecil. Keluhan seperti ini biasanya termasuk dalam keluhan anyang-anyangan. Bagaimana dengan frekuensi buang air kecil Anda? Apakah rambut pubis Anda dicukur? Sejak kapan Anda mengalami keluhan ini?

Keluhan Anda ini dapat disebabkan karena iritasi ataupun infeksi. Jika Anda belum lama mengalami keluhan ini, Anda dapat mengatasinya dengan meningkatkan jumlah asupan air putih dan juga melakukan 9 Tips Menjaga Kesehatan Vagina. Namun, jika keluhan ini sudah lama Anda alami, atau setelah melakukan tips-tips di atas Anda masih juga mengalami keluhan ini, sebaiknya Anda memeriksakan diri ke dokter. Dokter akan membantu Anda dengan melakukan pemeriksaan urinalisis (air seni) untuk mengetahui apakah terdapat infeksi pada saluran kemih Anda.

Demikian informasi yang dapat disampaikan. Semoga bermanfaat. 

Bagi Anda yang ingin mengetahui lebih jauh mengenai topik ini, silakan ajukan pertanyaan Anda di fitur Tanya Dokter Klikdokter.com di laman website kami.[](JF

 

A-Z Kesehatan KewanitaanVagina Kondom Kloset Cenat Cenut

Konsultasi Dokter Terkait