Obat Gangguan Pencernaan

Tomaag

apt. Yulia Hakimatun Adilah, S.Farm, 19 Mei 2023

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Kurangi rasa tak nyaman di lambung akibat asam lambung dengan Tomaag. Simak kandungan dan cara kerja obat ini di sini.

Tomaag

Tomaag

Golongan

Obat Bebas

Kategori obat

Obat Gangguan Pencernaan

Dikonsumsi oleh

Dewasa dan Anak-anak > 6 tahun

Bentuk obat

Kaplet kunyah

Tomaag untuk ibu hamil dan menyusui

Kategori: C 

Studi pada hewan percobaan memperlihatkan adanya risiko pada janin, tapi belum ada studi terkontrol pada wanita hamil. Obat hanya boleh digunakan jika besarnya manfaat yang diharapkan melebihi besarnya risiko terhadap janin.

 

Peringatan Menyusui:

Tomaag belum diketahui dapat terserap kedalam ASI atau tidak, konsultasikan pada dokter jika Anda akan menggunakan Tomaag.

Pengertian Tomaag

Tomaag adalah obat produksi Yarindo yang mengandung Al(OH)3, Mg(OH)2, dan Simethicone. Tomaag digunakan untuk mengurangi asam lambung yang berlebih. Obat ini bekerja dengan menetralkan asam lambung sehingga meringankan gejala nyeri pada lambung, seperti nyeri ulu hati dan mual akibat tingginya kadar asam lambung.

Tomaag termasuk ke dalam obat bebas yang dapat dijual bebas atau dibeli tanpa resep dokter dan harga Tomaag Rp 12.000/strip. Tomaag tersedia dalam bentuk kaplet kunyah. Ingin tahu penjelasan obat ini lebih lanjut? Yuk, cek di sini.

Artikel lainnya: Mengapa Produk Olahan Susu Menyebabkan Asam Lambung Naik? 

Keterangan 

Tomaag Kaplet Kunyah

  • Golongan : Obat Bebas
  • Kelas terapi : Obat Gangguan Pencernaan
  • Kandungan : Gel kering Al(OH)3 setara dengan Al(OH)3 200 mg, Mg(OH)2 200 mg, activated simethicone 75 mg
  • Kemasan : Dus, 10 strip @ 10 kaplet kunyah
  • Produksi : Yarindo
  • Harga : Rp 12.000/strip

Kegunaan Tomaag

Tomaag digunakan untuk mengurangi asam lambung.

Dosis dan Aturan Pakai Tomaag

Adapun dosis dan aturan pakai dari Tomaag, yaitu:

Tujuan: Mengurangi asam lambung.

Bentuk: Kaplet kunyah

  • Dewasa: 1 - 2 kaplet, diminum 3 - 4 kali sehari.
  • Anak 6 - 12 tahun: ½ - 1 kaplet, diminum 3 - 4 kali sehari.

Cara Menggunakan Tomaag

  • Bacalah instruksi aturan penggunaan yang tertera pada kemasan atau ikuti anjuran dokter. 
  • Tomaag kaplet kunyah dapat diminum dalam keadaan perut kosong, yaitu 1 jam sebelum makan atau 2 jam sesudah makan, dan sebelum tidur. Kaplet harus diminum dengan mengunyahnya terlebih dahulu, lalu segera minum air putih.
  • Dianjurkan mengonsumsi Tomaag secara teratur pada jam yang sama setiap harinya. Bila lupa minum obat, segera minum jika jeda jadwal minum obat berikutnya belum terlalu dekat. Jika sudah dekat, maka abaikan jangan menggandakan dosis.

Artikel lainnya: Benarkah Kacang Hijau Bisa Meredakan Sakit Asam Lambung? 

Cara Penyimpanan

Simpan Tomaag pada suhu ruang, di tempat yang kering dan terhindar dari paparan sinar matahari langsung, serta jauhkan dari jangkauan anak-anak.

Efek Samping Tomaag

Efek Samping yang mungkin timbul selama mengonsumsi Tomaag yaitu: 

  • Diare
  • Konstipasi
  • Mual dan muntah

Overdosis

  • Jangan menggunakan obat melebihi dosis yang telah ditentukan.
  • Gejala overdosis seperti diare, mual, dan muntah. Pada dosis besar dapat memperburuk obstruksi usus dan ileus pada pasien yang berisiko.
  • Jika seseorang mengalami overdosis, segera hubungi bantuan tim medis darurat ke nomor 112/119 atau segeralah ke instalasi gawat darurat rumah sakit terdekat.

Kontraindikasi

  • Hipersensitif terhadap Tomaag.
  • Hindari penggunaan Tomaag pada penderita gangguan fungsi ginjal yang berat karena dapat menimbulkan hipermagnesia (kadar magnesium meningkat dalam darah).

Interaksi Obat Tomaag dengan Obat Lain

  • Tetrasiklin atau simetidine karena dapat mengurangi penyerapan obat.
  • informasikan pada dokter jika Anda sedang mengonsumsi suplemen lain, produk herbal, atau obat lain.

Peringatan dan Perhatian 

  • Informasikan pada dokter jika Anda alergi terhadap Tomaag.
  • Informasikan pada dokter jika Anda sedang hamil atau menyusui.
  • Bila sedang mengonsumsi obat tukak lambung lain seperti simetidin atau obat antibiotik tetrasiklin, harap diberi jeda waktu 1 - 2 jam.
  • Informasikan pada dokter jika mempunyai riwayat penyakit gangguan ginjal atau sedang menjalani diet rendah magnesium.
  • Jangan berikan obat ini pada anak dengan usia dibawah 6 tahun tanpa instruksi dokter.
  • Tidak dianjurkan digunakan lebih dari 2 minggu kecuali atas petunjuk dokter.
  • Segera temui dokter jika mengalami alergi, overdosis, atau efek samping yang serius setelah mengonsumsi Tomaag.

Kategori Kehamilan

Kategori: C 

Studi pada hewan percobaan memperlihatkan adanya risiko pada janin, tapi belum ada studi terkontrol pada wanita hamil. Obat hanya boleh digunakan jika besarnya manfaat yang diharapkan melebihi besarnya risiko terhadap janin.

Peringatan Kehamilan

Informasikan dokter jika Anda akan menggunakan Tomaag saat hamil atau sedang menjalankan program kehamilan.

Artikel lainnya: Cara Mengatasi Mag bagi Penderita Penyakit Jantung 

Peringatan Menyusui

Tomaag belum diketahui terserap ke dalam ASI atau tidak. Konsultasikan pada dokter jika Anda akan menggunakan Tomaag.

Penyakit Terkait 

Rekomendasi Obat Sejenis Tomaag

#JagaSehatmu dari penyakit asam lambung. Yuk download aplikasi KlikDokter dan manfaatkan layanan konsultasi kesehatan langsung dengan dokter di fitur Tanya Dokter online 24 jam. 

[LUF]