Kesehatan Umum

Lakukan 6 Hal Sehat Ini di Kantor Sebelum Libur Tahun Baru

Krisna Octavianus Dwiputra, 28 Des 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Libur tahun baru sudah di depan mata. Lakukan beberapa hal sehat ini sebelum meninggalkan kantor dan meja kerja untuk liburan.

Lakukan 6 Hal Sehat Ini di Kantor Sebelum Libur Tahun Baru

Libur Tahun Baru kali ini cukup panjang karena berdekatan dengan akhir minggu. Ini akan menjadi libur yang sangat lama jika Anda mulai mengambil cuti sejak Natal. Namun, jangan lupakan kantor, khususnya meja kerja sendiri, sebelum Anda meninggalkannya untuk waktu yang lama. Daripada kantor Anda kotor dan tidak bersahabat ketika Anda kembali masuk, lebih baik lakukan beberapa hal sehat di bawah ini sebelum pergi berlibur.

1. Membersihkan meja kerja masing-masing

Menurut dr. Nitish Basant Adnani BMedSC, MSc dari Klikdokter, ternyata meja kerja yang sering Anda gunakan di kantor memiliki angka hitung kuman yang tinggi. Hal ini dibuktikan oleh penelitian yang dilakukan pakar mikrobiologi dari University of Arizona, Charles Gerba, yang mengemukakan bahwa meja kerja dapat mengandung lebih dari 10 juta bakteri dan kuman lainnya.

2. Bersihkan debu yang terlihat

Sebelum Anda pergi meninggalkan kantor untuk berlibur, lebih baik bersihkan dulu segala hal yang berdebu di ruangan Anda masing-masing, seperti permukaan meja, tempat tisu, atau tempat pensil meja Anda. Ini untuk meminimalkan debu menempel lebih banyak pada saat Anda masuk.

Bagi orang yang alergi terhadap debu, hal ini harus dilakukan. Sebab, partikel kecil debu menurut dr. Karin Wiradarma dari KlikDokter bisa menyebabkan bersin-bersin, hidung tersumbat, hidung meler, batuk, sesak napas, dan serangan asma. Selain itu, alergi debu juga dapat menyebabkan mata merah, gatal, dan berair, serta gatal-gatal pada kulit.

3. Bersihkan cangkir dan gelas milik pribadi

Penelitian yang menyelidiki bakteri pada cangkir di tempat kerja menemukan, sekitar 20 persen dari cangkir yang telah dibersihkan terdapat bakteri E. coli. Karena itu, walau terlihat bersih, cuci gelas pribadi Anda dengan sabun antibakteri. Setelah bersih dan kering, Anda bisa menggunakan penutup gelas agar debu tidak masuk ke dalam.

4. Jangan meninggalkan makanan di meja kerja

Jangan sampai Anda meninggalkan makanan di meja kerja saat Anda berlibur. Menurut dr. Nabila Viera Yovita dari KlikDokter, lama-kelamaan makanan yang ditinggal bisa basi dan malah menyebabkan bakteri saat Anda masuk.

Jika di kantor Anda ada kulkas, lebih baik simpan makanan Anda di lemari es. Menurut United States Department of Agriculture, makanan yang disimpan di suhu ruangan dalam waktu yang bisa membuat bakteri tumbuh dengan cepat dan makanan bisa menjadi tidak aman untuk dimakan. Dianjurkan makanan di suhu ruangan hanya boleh dibiarkan tidak lebih dari 2 jam.

5. Bersihkan kulkas

Jika di kantor Anda ada lemari es atau kulkas dan di situ tersimpan banyak makanan yang sudah lama, lebih baik dibuang saja. Sekalian Anda menjadi relawan untuk membersihkan kulkas kantor. Menurut dr. Ellen Theodora kepada KlikDokter, jangan menyimpan makanan terlalu lama. Buang makanan yang sudah kedaluwarsa dari dalam kulkas. Dengan demikian, kulkas Anda terhindar dari bakteri maupun bau tidak sedap.

6. Agendakan aktivitas olahraga bersama

Nah, ini juga bisa dilakukan agar saat Anda memasuki 2019 menjadi semakin sehat. Anda bersama tema-teman bisa mengagendakan acara olahraga bersama demi tubuh yang bugar. Bagi para pria, Anda bisa merencanakan bermain futsal, bulu tangkis, atau tenis meja bersama seminggu sekali. Untuk wanita, Anda bisa agendakan senam atau zumba bersama teman-teman. Ini dilakukan agar seimbang antara bekerja dengan kesehatan.

Jadi, jangan buru-buru meninggalkan kantor saat cuti dan liburan Tahun Baru tiba, ya. Persiapkan hal-hal sehat di atas agar saat Anda kembali, meja kerja Anda tetap bersih. Anda pun jadi semakin bersemangat bekerja usai menikmati libur panjang.

[HNS/ RVS]

Tahun Barumeja kerjabakterimakanankantorlibur tahun baru

Konsultasi Dokter Terkait