Pencernaan

Rutin Sarapan Bisa Cegah GERD?

dr. Nabila Viera Yovita, 22 Mar 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Untuk menghalau terjadinya GERD, ada yang mengatakan bahwa hal tersebut bisa dicegah dengan sarapan secara teratur. Ketahui faktanya berikut ini.

Rutin Sarapan Bisa Cegah GERD?

Sarapan merupakan waktu makan yang paling penting dalam hari Anda. Terutama untuk para penderita GERD (gastroesophageal reflux disease) atau asam lambung. 

Mengisi perut dengan makanan yang tepat dapat menghindari terjadinya serangan asam lambung yang berlebihan. 

Mari simak penjelasan lengkap mengenai manfaat sarapan untuk GERD di bawah ini. 

Manfaat Sarapan untuk Cegah GERD 

Meski belum ada bukti terkait kelompok makanan tertentu dapat menimbulkan refluks asam lambung, jelas bahwa beberapa makanan tertentu memang dapat memicu gejala GERD. 

Sebagian makanan bahkan dapat memicu katup bawah kerongkongan untuk relaksasi. Hal ini kemudian mampu memperburuk aliran balik asam lambung ke kerongkongan bagian atas. 

Tapi jangan khawatir. Makanan yang Anda konsumsi juga dapat digunakan untuk mengurangi keasaman isi lambung. Caranya adalah mengatur pola makan dengan baik. 

Nah, salah satu waktu makan -- yakni sarapan -- dapat Anda atur untuk mencegah gejala GERD. Apa saja menu sarapan pagi yang dianjurkan untuk penderita asam lambung? 

Artikel lainnya: GERD Sebabkan Mendengkur saat Tidur, Ini Penjelasannya

Menu Sarapan yang Baik untuk Penderita GERD 

Bagi Anda dengan kondisi GERD, pemilihan menu sarapan yang tepat penting untuk mencegah kekambuhan di pagi hari. 

Berikut adalah beberapa menu sarapan yang baik untuk penderita GERD: 

1. Buah dan Sayuran yang Bersifat Basa

Apel, pisang, kelapa, alpukat, pir, serta blueberry merupakan beberapa contoh buah yang bersifat basa. Anda dapat mengonsumsinya langsung atau menjadikannya topping untuk sereal, oatmeal, maupun pancake. 

Untuk sayuran yang bersifat basa, Anda bisa mengonsumsi kentang, labu manis, dan zucchini. 

2. Oatmeal

Makanan ini memiliki kandungan asam yang amat minim hingga nol, juga mampu memberi rasa kenyang lebih lama. Oatmeal juga mudah dicerna dan kaya nutrisi. 

Anda dapat memadukan oatmeal dengan susu almond serta topping apel atau pisang di atasnya agar semakin spesial.

3. Jahe

Kandungan antiradang di dalam jahe merupakan obat alami refluks asam lambung dan masalah pencernaan lainnya. 

Anda dapat memarut atau memotong akarnya untuk ditambahkan ke dalam teh atau smoothies. 

4. Sayuran Berdaun Hijau

Sayuran berdaun hijau seperti bayam, selada, dan kale bisa menjadi sarapan yang sehat untuk penderita GERD. Karena dapat membantu menetralkan asam di dalam lambung.

Isi piring Anda dengan sayur rebus dan potongan ayam sebagai salad di pagi hari. 

Bayam dan kale juga dapat diiris dan ditambahkan jamur serta kacang polong untuk diolah dalam omelet. 

Artikel lainnya: Sering Dikira Sama, Apa Beda GERD dengan Sakit Maag?

5. Ayam dan Kalkun

Protein rendah lemak seperti ayam dan kalkun dapat menjadi sarapan yang baik untuk penderita GERD. 

Cincanglah ayam atau kalkun dan jadikan sebagai bakso, nugget, atau chicken fingers yang dapat dinikmati di pagi hari. Agar tetap sehat, pangganglah di oven ketimbang menggorengnya.

6. Susu Almond atau Kedelai

Sereal tidak harus selalu menggunakan susu sapi. Anda dapat menggunakan susu almond atau kedelai agar tidak bosan. 

Ingatlah bahwa tidak semua susu berbahan dasar kacang memiliki kadar pH yang sama. Susu kacang mete, misalnya, dianggap dapat memicu produksi asam serta menimbulkan refluks asam saat sarapan.

Hindari Asupan Ini!

Terdapat beberapa makanan yang sebaiknya dihindari penderita GERD saat sarapan, yaitu: 

  • Daging Kaya Lemak

Sosis dan bacon sebaiknya dihindari saat sarapan, karena kandungan lemaknya yang tinggi. 

Hal ini dapat memicu produksi asam lambung karena tubuh perlu mencerna lemak dengan asam lambung lebih banyak. 

  • Pastry

Berbagai macam pastry dan donat sering kali menjadi pilihan instan untuk para pekerja di pagi hari. 

Meski begitu menggoda, hindarilah konsumsi ini di pagi hari, terutama apabila mengidap GERD, karena kandungan lemak yang tinggi di dalamnya bisa memicu gejala.  

Artikel lainnya: Mengunyah Permen Karet Redakan Gejala GERD, Benarkah?

  • Kopi dan Cokelat

Bagi sebagian orang, kandungan yang terdapat dalam kopi dan cokelat bisa menimbulkan rasa tidak nyaman pada perut. 

Karena itu, hindarilah konsumsi kopi dan cokelat di pagi hari agar tidak mengalami gejala GERD. 

Tips lainnya untuk penderita GERD adalah makanlah dalam porsi sedikit, namun lebih sering. 

Pasalnya, konsumsi makanan dalam jumlah banyak di satu waktu bisa memicu refluks asam lambung. 

Disarankan juga untuk mengonsumsi camilan di antara makan besar, atau bagilah sarapan yang besar menjadi dua porsi makan yang kecil. 

Hindari berbaring segera setelah makan, karena akan menyebabkan makanan sulit dicerna, serta membuat refluks asam lambung makin parah.

Demikian beberapa bahan sarapan yang aman untuk penderita GERD. Guna mencegah terjadinya refluks asam lambung, kenalilah berbagai makanan yang dapat memicu gejala GERD Anda. 

Karena tidak ada satupun diet yang mampu mencegah semua gejala GERD, dan semua orang memiliki makanan pemicu yang berbeda. 

Ingin tanya lebih lanjut mengenai topik ini? Anda bisa berkonsultasi secara daring kepada dokter dengan memanfaatkan layanan Live Chat 24 jam atau aplikasi KlikDokter.

[RS]

SarapanGERD

Konsultasi Dokter Terkait