Ibu Menyusui

Cara Ampuh Atasi Puting Datar pada Ibu Menyusui

dr. Nitish Basant Adnani BMedSc MSc, 07 Feb 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Puting datar dapat membuat ibu menyusui stres karena tidak dapat menyusui dengan maksimal. Pelajari cara mengatasinya di sini.

Cara Ampuh Atasi Puting Datar pada Ibu Menyusui

Salah satu bentuk puting yang dapat ditemui adalah puting datar. Bahkan, ada pula puting yang cenderung tertarik ke dalam (inverted nipple). Adakah pengaruh puting datar pada ibu menyusui?

Puting datar sebenarnya sering ditemukan pada ibu yang hamil untuk pertama kali. Sekitar sepertiga ibu hamil memiliki puting datar dalam tingkat keparahan tertentu.

Namun sebelumnya, bagaimana cara mengetahui apakah Anda memiliki puting datar atau tidak? Mari simak penjelasannya di bawah ini.

Kenali Puting Datar

Untuk mengetahui apakah puting payudara Anda datar atau tidak, caranya mudah. Tahan payudara pada tepi areola dengan ibu jari dan telunjuk. Setelah itu, tekan dengan lembut tapi tegas sekitar satu inci di belakang puting.

Berikut hasil yang dapat diamati:

  • Jika puting tidak dapat menonjol atau tegak, berarti termasuk kategori datar.
  • Jika puting malah memendek atau bahkan menghilang, berarti puting benar-benar terbalik (inverted).
  • Jika puting bisa menonjol atau tegak saat tes cubit, berarti puting tidak benar-benar datar. Kemungkinan besar hal ini tidak akan menimbulkan masalah ketika menyusui nanti.

Artikel Lainnya: Puting Payudara Wanita Berubah Hitam, Apakah Tanda Penyakit?

Cara Mengatasi Puting Datar bagi Ibu Menyusui

Puting datar seharusnya tidak menjadi masalah, asalkan bayi dapat melakukan latch-on (perlekatan) dengan baik selama menyusu.

Namun, apabila mengalami kesulitan, ada sejumlah cara yang bisa dilakukan ibu menyusui untuk mengatasi puting yang datar. Berikut di antaranya:

1. Menegakkan Puting

Sebelum menyusui, rangsang puting dengan menggunakan pompa payudara tangan, tabung suntik, atau menarik puting keluar secara manual. 

Berbagai upaya tersebut bertujuan untuk membantu puting keluar dengan maksimal.

Beberapa ibu menyusui dapat menarik puting mereka keluar hanya dengan satu sesi pompa. Namun, ada ibu lainnya yang perlu memompa berulang kali. Hal ini tergantung pada tingkat inversi dan pola isapan bayi.

2. Merangsang Puting

Salah satu cara agar puting susu keluar adalah dengan memberikan rangsangan.

Caranya, pegang puting lalu gulung dengan ibu jari dan telunjuk selama 30 detik. Kemudian, sentuh dengan kain dingin segera sebelum menyusui.

Anda juga dapat menggunakan breast pad sekali pakai yang dibasahi dan disimpan dalam freezer.

Tindakan-tindakan tersebut diharapkan akan merangsang puting datar, agar keluar dan tegak sebelum menyusui.

Artikel Lainnya: Cara Mengatasi Bayi Bingung Puting yang Terbukti Efektif

3. Tekan Areola

Untuk mengeluarkan puting susu yang datar, Anda dapat menekan areola. Hal ini dapat dilakukan sebelum memasukkan puting ke mulut bayi.

Pertama-tama, pegang payudara dengan posisi ibu jari di atas dan jari-jari lainnya di bawah.

Setelah itu, tekan atau tarik payudara ke arah dada. Hal ini akan membantu puting datar agar lebih menonjol.

4. Gunakan Puting Silikon (Nipple Shield)

Bagi pemilik puting datar, Anda juga bisa menggunakan puting silikon sebelum aktivitas pemberian ASI.

Puting palsu ini berbentuk tipis dan lembut, dengan lubang di ujungnya. Lapisan tipis silikonnya tetap dapat memberikan stimulasi pada areola sehingga tidak akan mengurangi produksi ASI.

Kebanyakan ibu menyusui hanya perlu menggunakan puting silikon beberapa kali untuk merangsang puting keluar.

5. Memompa ASI

Jika jaringan payudara membengkak setelah melahirkan dan menyebabkan puting menjadi datar, cobalah pompa ASI sesering mungkin sampai puting cukup menonjol untuk menyusui.

6. Pembedahan

Bila puting datar mengganggu aktivitas menyusui bayi, Anda bisa mempertimbangkan tindakan pembedahan. Bagi pemilik inverted nipple, pembedahan juga bisa menjadi solusi.

Tindakan pembedahan yang direkomendasikan adalah metode yang mempertahankan keberadaan duktus atau saluran kelenjar susu atau meminimalkan cedera pada duktus.

Itu dia beberapa cara mengatasi puting yang datar pada ibu menyusui. Jika Anda masih belum menemukan cara atau posisi yang pas untuk menyusui karena memiliki puting datar, segera temui konselor laktasi untuk meminta bantuan. 

Anda dapat konsultasi lebih mudah melalui layanan Live Chat 24 jam. Jangan lupa unduh aplikasinya agar lebih praktis.

[WA]

MenyusuiPayudaraIbu Menyusui

Konsultasi Dokter Terkait