Kesehatan Umum

Trik Agar Kesan Pertama yang Anda Berikan Positif

dr. Valda Garcia, 21 Agt 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Kesan pertama sangatlah penting saat bertemu pertama kali dengan seseorang. Bahkan, kesan pertama bisa menentukan keberlangsungan hubungan Anda.

Trik Agar Kesan Pertama yang Anda Berikan Positif

Kesan pertama (first impression) merupakan salah satu hal yang penting saat pertama kali bertemu dengan seseorang. Tak hanya itu, hal tersebut sangat menentukan kelanjutan hubungan interpersonal Anda.

Para pakar mengatakan otak kita secara tidak sadar langsung memuat segala informasi dari orang yang baru ditemui pertama kali hanya dalam 30 detik. Lalu, bagaimana serta hal apa saja yang harus diperhatikan agar pertemuan pertama kali berkesan?

Amy Cuddy, seorang psikolog dari Harvard Business School, mempelajari filosofi dari kesan pertama selama lebih dari 15 tahun. Hasilnya, ada dua hal utama yang dinilai oleh seseorang saat pertama kali bertemu orang lain, yakni kompetensi dan kehormatan.

Dalam konteks profesional, seseorang merasa bahwa kompetensi merupakan elemen yang paling penting. Hal ini terutama untuk meyakinkan lawan bicaranya bahwa ia dapat mengerjakan tugas atau pekerjaannya dengan baik. Berikut beberapa tips yang dapat Anda lakukan untuk memberikan kesan pertama yang baik bagi rekanan Anda:

1. Tepat Waktu

Terlambat pada saat pertemuan pertama tidak akan memberikan kesan yang baik bagi kolega Anda. Alasan apa pun yang Anda keluarkan akan menjadi tidak berarti. Sebaiknya siapkan waktu lebih ketika Anda datang ke suatu pertemuan. Lebih baik Anda yang menunggu lebih lama daripada terlambat.

2. Perhatikan Penampilan Anda

Penampilan fisik pada pertemuan pertama sangatlah penting. Memang seharusnya tidak menilai seseorang dari penampilan fisik. Namun, hal ini sangat penting dan bisa sangat menentukan kelanjutan hubungan Anda berikutnya. Anda tidak perlu menjadi orang lain, namun perhatikan penampilan Anda agar tetap rapi di pertemuan pertama.

Artikel Lainnya: Masih Sekolah Online, Ini Cara Remaja Kenalan dengan Teman Sekelas Baru!

3. Perhatikan Intonasi Nada Bicara

Selain memperhatikan penampilan fisik, cara kita berbicara dengan lawan kita merupakan hal yang sangat penting. Dengan nada bicara yang tepat dapat membuat kita lebih didengarkan orang lain.

4. Siapkan Obrolan Kecil

Ketika Anda akan bertemu dengan kolega pertama kali, cari tahulah mengenai orang tersebut lebih dalam, seperti hal-hal yang disukai. Cara ini dapat membantu Anda memiliki topik pembicaraan ringan di sela membahas hal yang serius.

 5. Jadi Diri Sendiri

Ketika ingin bertemu dengan seseorang pertama kali, tidak ada salahnya Anda melakukan riset mengenai hal tersebut. Mengetahui apa yang disukai, hobi dan berbagai hal lainnya. Namun, Anda tidak perlu menjadi seseorang yang dia sukai. Jadilah diri sendiri sehingga jika relasi Anda berlanjut, integritas Anda tetap terjaga.

6. Tersenyum

Segugup atau setakut apa pun Anda bertemu dengan seseorang, tetap tersenyum sehingga Anda bisa memberikan aura positif pada pertemuan pertama. Senyuman dapat membantu memberikan kesan pertama yang baik.

Artikel Lainnya: Cara Menghadapi Orang Narsis

7. Percaya Diri

Ketika akan bertemu pertama kali dengan rekan Anda yang mungkin memiliki pencapaian jauh di atas Anda, sering kali membuat kita merasa rendah diri. Hal ini tidak baik jika dibawa pada pertemuan pertama. Tetaplah percaya diri dan gunakan body language yang sesuai.

8. Tetap Positif

Tidak jarang ketika bertemu dengan seseorang yang memiliki prestasi lebih tinggi dan banyak membuat kita seakan 'tersingkir' dari pembicaraan. Namun tetaplah fokus, menyimak dan mencari berbagai poin positif yang dapat diambil dari pertemuan tersebut.

Terkadang hal ini dapat membantu kita lebih 'terlihat', karena kita bisa mengatasi keadaan kurang mengenakkan yang kita alami.

Agar kesan pertama yang Anda berikan positif, jadilah diri sendiri. Anda tak perlu mengubah diri menjadi sosok lain agar terlihat hebat. Dengan melakukan hal tersebut, Anda akan merasa lebih nyaman untuk berinteraksi dengan orang lain. Semoga bermanfaat!

Jika Anda masih memiliki pertanyaan seputar topik ini, jangan sungkan untuk bertanya pada dokter kami melalui aplikasi Live Chat!

[FY]

Asmara

Konsultasi Dokter Terkait