Diet dan Nutrisi

Cara Mudah Hindari Makan Berlebih Saat Lebaran

Hidangan Lebaran pasti selalu dinanti. Namun, jangan berlebihan! Mari ketahui cara menghindari makan berlebihan saat Lebaran berikut ini!

Cara Mudah Hindari Makan Berlebih Saat Lebaran

Berat badan naik setelah Lebaran sudah menjadi hal yang lumrah. Meski begitu, banyak juga yang meresahkan hal ini. Nah, kondisi ini biasanya terjadi karena banyak orang yang tanpa sadar makan berlebihan saat Lebaran.

Jangan khawatir, ada beberapa cara menahan nafsu makan saat perayaan Idulfitri yang bisa membantu mencegah berat badan bertambah drastis. Agar bobot tubuh lebih terkontrol, berikut cara menghindari makan berlebihan saat Lebaran:

1. Mengetahui Makanan yang Dapat Memicu Makan Lebih Lanjut

Ada beberapa makanan tertentu yang disukai kebanyakan orang, misalnya es krim, gulai, atau kukis Lebaran.

Apabila menyantap makanan-makanan tersebut akan dapat memicu Kamu untuk mengonsumsinya secara berlebihan, sehingga mengurangi untuk tidak membeli stok yang banyak untuk hari raya.

2. Hindari Melarang Diri Lebihan

Ketika benar-benar menghilangkan opsi segala makanan favorit, Kamu justru akan merasa kekurangan dan ingin “balas balas dendam” ketika bisa menyantapnya kembali.

Untuk itu, konsumsilah makanan yang sehat terlebih dahulu. Kemudian, perbolehkan diri untuk tetap menyantap makanan lezat favorit namun dalam jumlah yang tidak terlalu banyak.

3. Pilih Makanan Tinggi Serat

Jangan lupa kacang-kacangan, sayur, dan buah dalam pola makan saat Lebaran. Dengan demikian, Kamu akan merasa kenyang lebih lama dan dapat mengurangi keinginan makan berlebihan.

Misalnya, tambahkan lebih banyak porsi sayur di dalam piring untuk mengurangi jumlah makanan lain (khususnya yang asin) yang akan dikonsumsi.

4. Makan dalam Porsi Sewajarnya

Kamu boleh mengonsumsi apa saja yang diinginkan. Namun, makanlah dalam porsi kecil tetapi beberapa kali saja. Cara tersebut lebih baik agar lambung tidak mudah rusak karena kaget akan volume makanan yang langsung masuk banyak.

5. Perbanyak Konsumsi Protein

Di hari raya, pilihlah lauk dengan kandungan protein tinggi, misalnya dada ayam di dalam opor, atau daging rendang minim lemak.

Kemudian, konsumsi lauk tersebut dengan karbohidrat yang minimal. Jadi, Kamu akan kenyang dengan protein yang dikonsumsi dan dapat mengurangi nafsu makan yang akan memicu makan berlebihan.

6. Memperlambat Kecepatan Makan

Bersama keluarga, Kamu cenderung bercengkerama sambil menyantap hidangan. Tanpa disadari, hal ini dapat membuat Kamu lupa makanan apa dan berapa banyak yang sudah dikonsumsi.

Cara menahan nafsu makan dalam hal ini adalah makan lebih tenang, nikmati rasanya, dan tidak mengunyah terlalu cepat. Dengan begitu, diharapkan Kamu akan lebih cepat merasa puas dan tidak ingin makan berlebihan saat Lebaran.

7. Rencanakan Apa yang Akan Kamu Makan

Ketika tidak merencanakan apa saja yang akan dikonsumsi, kemungkinan besar Kamu akan ingin memenuhi semua hidangan dan makan secara berlebihan.

Cara menghindari makan berlebihan yang bisa diterapkan adalah dengan mengambil berbagai variasi makanan namun dalam porsi kecil untuk setiap jenisnya.

Ingat, tetap batasi jumlah keseluruhan makanan yang Kamu konsumsi ya. Jadi, lambung tidak kaget setelah terbiasa berpuasa sebulan penuh.

8. Ganti Minuman Bergula Tinggi dengan Air Putih

Di siang hari saat Hari Raya Idul Fitri, biasanya Kamu akan terbiasa mengambil minuman dingin atau es buah dalam porsi berlebih.

Nah, batasi asupan minuman manis dalam satu hari saat Lebaran. Contohnya, 1-2 gelas saja, sisanya minumlah air putih untuk mengganti cairan yang banyak hilang di bulan puasa.

9. Perhatikan Tanda Kenyang

Kamu bisa memperhatikan tanda kenyang di saat lebaran, tanda kenyang yang Kamu ketahui seperti menghindari menghabiskan semua makanan di piring. Berhenti makan ketika mulai merasa kenyang, bukan setelah benar-benar kenyang, beri waktu untuk mencerna makanan.

Memang terasa berat untuk mengontrol berat badan di hari raya. Tapi, coba terapkan cara-cara menghindari makan berlebihan di atas agar tetap sehat bersama keluarga. Jangan lupa pula untuk memulai olahraga kembali apabila sempat merasa terlalu lelah melakukannya ketika berpuasa.

Dengan tidak makan berlebihan saat lebaran, Kamu mampu mencegah penambahan berat badan dan menjaga bobot yang sudah tercapai. Gunakan Kalkulator BMI untuk mengetahui berat badan ideal Kamu.

Ingin tahu tips pola makan sehat tanpa takut berat badan naik? Unduh aplikasi KlikDokter ! Kamu juga bisa menggunakan layanan Tanya Dokter.

makananLebaran

Konsultasi Dokter Terkait