Kesehatan Umum

Atasi Wasir dengan Tips Sederhana ini

dr. Nitish Basant Adnani BMedSc MSc, 09 Mar 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Mengalami wasir atau ambeien tentunya akan membuat Anda tak nyaman, baik saat bekerja atau bersantai. Berikut ini beberapa tips sederhana untuk meredakan dan mengobati wasir atau ambeien.

Atasi Wasir dengan Tips Sederhana ini

Wasir atau ambeien adalah kondisi membengkaknya pembuluh darah vena pada bagian bawah anus dan rektum. Ketika dinding pembuluh darah ini meregang, mereka menjadi meradang dan menyebabkan rasa tidak nyaman dan nyeri

Akan tetapi, wasir termasuk mudah untuk ditangani dan dapat dicegah. Berikut cara mengatasi wasir menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah:

  1. Aloe Vera atau Lidah Buaya

Aloe vera atau lidah buaya dapat menjadi obat ambeien secara alami. Aloe vera sudah lama digunakan untuk mengatasi ambeien dan berbagai macam kondisi kulit. Hal ini karena aloe vera mengandung antiradang yang dapat membantu mengurangi iritasi. 

Meskipun belum mempunyai cukup bukti ilmiah, aloe vera dianggap cukup aman untuk digunakan sebagai obat luar. Anda dapat menggunakan gel aloe vera komersial atau gel yang berasal dari tanaman aloe vera yang diambil sendiri. 

Artikel lainnya: Menilik Penyebab Wasir setelah Olahraga

Cobalah dioleskan ke kulit lengan terlebih dahulu dan tunggu selama 24-48 jam untuk memeriksa apakah alergi terhadap aloe vera. Bila tidak ada reaksi, berarti aman untuk digunakan.

  1. Air Hangat

Mandi di bak menggunakan air hangat dapat meringankan iritasi pada wasir. Anda dapat menggunakan sitz bath atau bathtub. Menurut Harvard Health, berendam menggunakan air hangat selama 20 menit setiap buang air besar akan sangat efektif. Menambahkan garam Epsom akan membantu meringankan nyeri.

  1. Salep atau Krim

Salep atau krim yang dijual bebas untuk meringankan gejala ambeien atau wasir, dapat digunakan untuk meringankan rasa nyeri. Bahkan, beberapa jenis salep dapat membantu mengurangi pembengkakan sehingga wasir cepat sembuh.

  1. Tisu Basah yang Lembut

Menggunakan tissue toilet dapat memperparah wasir yang ada. Gantilah penggunaan tissue toilet dengan lap atau tisu basah yang halus agar tidak menyebabkan iritasi tambahan. 

Anda dapat menggunakan tisu yang mengandung aloe vera sebagai bahan antiambeien. Namun, sebaiknya Anda tidak memilih tisu yang mengandung alkohol, pewangi tambahan, atau bahan tambahan lainnya yang dapat mengiritasi, karena bahan-bahan ini dapat memperparah gejala yang ada.

Artikel lainnya: Bisakah Wanita dengan Ambeien Melahirkan Secara Normal?

5. Kompres Dingin 

Cobalah kompres dingin dengan menggunakan es pada bagian anus selama 15 menit. Ini bisa membantu dalam meringankan bengkak. Untuk wasir yang besar dan nyeri, tips ini akan sangat membantu. Balutlah es dalam lap terlebih dahulu sebelum mengompres dan jangan taruh sesuatu yang beku langsung pada kulit.

  1. Pelunak Feses 

Pelembut tinja atau suplemen serat seperti psyllium dapat digunakan untuk mengurangi konstipasi, melembutkan tinja, dan membuat buang air besar menjadi cepat dan tidak nyeri. Mengonsumsi makanan yang mengandung serat juga dapat membantu.

  1. Penggunaan Celana Dalam Katun

Penggunaan celana dalam yang longgar dan berbahan katun dapat membantu menjaga daerah anus tetap bersih dan kering, sehingga berpotensi mengurangi gejala yang ada. Hindarilah penggunaan detergen atau pelembut pakaian yang mengandung pengharum untuk mengurangi iritasi.

Artikel lainnya: Apakah Wasir Merupakan Gejala Kanker Usus?

  1. Gunakan Posisi Jongkok

Posisi jongkok dapat memudahkan Anda saat buang air besar. Hal ini akan membantu Anda dalam memberikan dorongan lebih baik, sehingga tidak perlu berlama-lama di dalam toilet. 

Apabila Anda buang air besar, pastikan Anda memberikan tekanan yang ringan, jangan mengejan terlalu berlebihan. Hal ini akan dapat mengurangi rasa sakit yang Anda rasakan akibat ambeien. 

9. Minum Banyak Air

Jagalah tubuh Anda agar terus terhidrasi. Minum 8 gelas sehari dapat memperlancar proses pencernaan Anda. Hal ini juga dapat membantu memperlunak tinja Anda.

  1. Beri Bantalan Ketika Duduk

Saat akan duduk, Anda harus lebih berhati-hati. Bila Anda akan duduk pada permukaan duduk yang keras, jangan lupa berikan bantalan pada permukaan duduk untuk mengurangi pembengkakan pada area ambeien.

  1. Jangan Menahan BAB

Langsung menuju toilet bila merasa ingin BAB. Jangan menahannya. Kalau bisa, coba rutin untuk BAB setiap hari, misalnya saat sehabis makan pergilah ke toilet untuk beberapa menit.

  1. Hindari Duduk Terlalu Lama

.Duduk dalam waktu yang lama dapat meningkatkan tekanan di area rektal dan anus, sehingga memperburuk kondisi wasir. Jika pekerjaan Anda mengharuskan untuk selalu duduk, usahakan untuk bangun dan berjalan setiap 1-2 jam sekali, setidaknya selama 5 menit untuk mengurangi tekanan rektal.

Artikel Lainnya: Manfaat Bawang Putih Bisa Atasi Wasir, Mitos atau Fakta?

13. Menambah Asupan Serat

Tambahkan makanan yang tinggi serat dalam menu harian untuk membantu melunakkan tinja dan melancarkan gerakan usus. Contohnya adalah brokoli, kacang-kacangan, golongan serealia, dan buah-buahan. Anjurannya adalah mengonsumsi 25-30 gram serat per hari.

  1. Berbaring

Bagaimana cara mengobati wasir tanpa gel atau krim? Cobalah untuk berbaring tapi kurangi beban di area anal yang sakit dengan menekuk kaki Anda selama setengah jam. Hal ini juga akan meningkatkan sirkulasi ke daerah belakang Anda.

  1. Minum Obat Antinyeri

Obat ambeien rumahan adalah obat yang mengandung zat aktif parasetamol atau ibuprofen untuk mengurangi rasa nyeri akibat wasir. Obat-obatan tersebut umumnya dijual secara bebas.

Artikel Lainnya: Main Ponsel Saat Buang Air Besar, Awas Ambeien!

16. Minum Suplemen yang Dapat Meredakan Wasir

Bicarakan juga dengan dokter Anda mengenai suplemen yang dapat membantu meredakan wasir, yang terbuat dari bahan-bahan herbal yang aman. Suplemen yang dimaksud adalah H2 Hemorid dari H2 Health & Happiness.

Suplemen tersebut mengandung bahan herbal alami yang aman dikonsumsi jangka panjang, serta memiliki komposisi herbal lengkap untuk mengatasi gejala-gejala yang menyertai wasir.

Jika dikonsumsi sesuai dosis perawatan atau pengobatan, manfaat yang akan didapat di antaranya:

  • Mengurangi nyeri dan perdarahan pada wasir
  • Mengurangi pembengkakan wasir
  • Mengempiskan tonjolan wasir
  • Memperlancar buang air besar

Demikian beberapa cara sederhana untuk mengobati atau meredakan ambeien atau wasir. Untuk ambeien yang tidak dapat ditangani lebih dari dua minggu, janganlah menunda untuk berkonsultasi dengan dokter. Cegahlah wasir dengan tetap aktif dan makan makanan yang sehat, sehingga buang air besar selalu lancar. 

Jika Anda masih memiliki pertanyaan seputar wasir, silakan konsultasikan dengan dokter kami. Gunakan layanan Live Chat yang tersedia di aplikasi KlikDokter.

[NWS/ RS]

ambeien

Konsultasi Dokter Terkait