HomeIbu Dan anakKesehatan AnakMengapa Anak Perlu Tidur Siang?
Kesehatan Anak

Mengapa Anak Perlu Tidur Siang?

dr. Karin Wiradarma, 17 Apr 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Tidur siang adalah kegiatan wajib yang harus dilakukan anak-anak. Cari tahu alasannya di sini.

Mengapa Anak Perlu Tidur Siang?

Hampir setiap orangtua pasti meminta anaknya untuk tidur siang. Alasannya adalah agar tubuh anak beristirahat sejenak, sehingga kesehatannya tetap terjaga. Namun ternyata, ada alasan lain mengapa anak wajib tidur siang.

Berikut beberapa alasan mengapa anak perlu tidur siang:

1. Memulihkan Energi

Menurut ahli dari Children’s Health Center of Mercy Family Care, tidur siang diperlukan bagi anak untuk memulihkan energi tubuhnya. Energi ini bermanfaat bagi bayi dan anak untuk tumbuh, berkembang, bermain, dan belajar. Semakin kecil usia anak, semakin banyak pula tidur yang dibutuhkan. Begitu pula sebaliknya, semakin bertambah usia maka waktu tidur siangnya pun akan berkurang.

2. Membantu Proses Belajar

Menurut penelitian yang dilakukan oleh ahli dari Universitas Massachusetts di Amerika, tidur siang sangat diperlukan oleh anak untuk dapat meningkatkan kecerdasan otak, kemampuan belajar, dan pembentukan memori. Sedangkan, anak-anak yang jarang atau tidak tidur siang memiliki kemampuan kognitif dan memori yang lebih rendah ketimbang mereka yang rutin tidur siang setiap hari. Untuk mendapatkan keuntungan tersebut, tidak hanya durasi tidur saja yang berpengaruh, tetapi kualitas tidur itu sendiri.

Agar tidur siang anak lebih optimal, orangtua perlu mengenali tanda-tanda anak sudah mengantuk dan siap untuk berlabuh di pulau kapuk. Beberapa tanda-tanda tersebut adalah anak mulai menguap, mengusap mata, atau menjadi gelisah dan rewel.

Jika menemukan tanda-tanda di atas, segera bawa anak untuk pergi tidur. Bila terlambat, biasanya anak menjadi cengeng, mengamuk, atau tidak lagi berkeinginan untuk tidur.

Untuk menjaga agar siklus tidur siang anak tetap tertata dengan baik, usahakan untuk menidurkan si Kecil di tempat yang sama. Misalnya di ranjangnya atau di ranjang Anda. Dengan demikian, anak akan terbiasa dengan lingkungan yang mengharuskannya untuk tidur siang, meskipun ia sedang ingin bermain.

(NB/ RH)

tidur siangtidurAnakManfaat Tidur Siang

Konsultasi Dokter Terkait