Sehat dan Bugar

Kiat Perawatan Kulit Wajah untuk Usia 20-an

dr. Sara Elise Wijono MRes, 02 Okt 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Pada usia 20-an, kualitas kulit umumnya masih sangat baik. Namun, Anda tetap perlu melakukan perawatan kulit wajah.

Kiat Perawatan Kulit Wajah untuk Usia 20-an

Menginjak usia 20, rutinitas merawat kulit wajah harus mulai Anda lakukan secara teratur. Matahari, kotoran, debu, polusi, dan stres, semua hal ini dapat merusak kulit Anda.

Anda mungkin tak langsung menyadarinya, tetapi perawatan wajah untuk usia 20 tahun akan berdampak besar di masa depan. Jika Anda tak rutin merawat kulit wajah, maka wajah akan kusam dan mengalami penuaan dini.

Terlebih, dehidrasi karena paparan sinar matahari dapat menyebabkan garis halus dan pigmentasi sehingga timbullah jerawat dan komedo. Oleh sebab itu, ikutilah kiat perawatan wajah di usia 20-an berikut ini:

1. Gunakan Tabir Surya

Perawatan wajah usia 20 tahun-an yang harus diperhatikan adalah melindungi kulit dari paparan sinar matahari berlebih untuk menghindari risiko timbul kerutan, penuaan dini, hingga kanker kulit.

Hal ini penting dilakukan karena sinar matahari yang mengenai kulit wajah Anda akan memengaruhi kulit selama bertahun-tahun.

Jadi, perawatan wajah di usia 20-an yang utama adalah menggunakan tabir surya setiap hari. Pilihlah produk dengan SPF 30 atau lebih, anti-air, serta menawarkan perlindungan luas (broad-spectrum protection). 

Artikel Lainnya: Kenali Kadar Minimal dan Maksimal SPF Tabir Surya yang Aman

2. Stop Merokok dan Batasi Konsumsi Alkohol 

Tidak hanya dikenal buruk bagi kesehatan, merokok juga merugikan penampilan Anda. Ribuan zat beracun yang terkandung dalam rokok dapat menimbulkan berbagai masalah kulit, misalnya saja penuaan dini.

Jadi, selain melakukan perawatan wajah di usia 20 tahun-an, Anda juga perlu menghentikan kebiasaan merokok jika Anda masih melakukannya.

Lebih lanjut, konsumsi alkohol berlebihan juga tidak baik untuk kulit Anda. Hal ini menimbulkan dehidrasi pada kulit, pembesaran pembuluh darah, serta masalah dengan tekstur kulit. Oleh karena itu, batasi konsumsi alkohol Anda.

3. Jangan Tidur dengan Riasan di Wajah

Di usia 20-an, kemungkinan Anda sudah mulai rutin menggunakan riasan setiap hari. Aktivitas padat di siang hari tak jarang membuat Anda pulang dalam keadaan lelah. Namun, jangan sampai Anda malas membersihkan make up

Tidur dengan riasan di wajah dapat menurunkan kemampuan kulit untuk memperbaiki dirinya sendiri. Oleh sebab itu, perawatan wajah saat usia 20 tahun yang tak kalah penting adalah menghapus sisa make up setelah selesai beraktivitas.

Jangan pernah tidur tanpa membersihkan muka dari sisa make up dan debu. Pasalnya, kebiasaan ini bisa menimbulkan penuaan dan iritasi pada kulit.

Artikel Lainnya: Kiat Memilih Sabun yang Sesuai untuk Wajah

4. Membersihkan Wajah dengan Baik 

Menyambung tips sebelumnya, perawatan wajah untuk usia 20 tahun yang tidak boleh dilupakan adalah membersihkan wajah secara teratur. Wajah perlu selalu dibersihkan setiap hari, di pagi hari setelah bangun, malam hari sebelum tidur, dan jika wajah kotor atau berkeringat.

Anda dapat melakukan double cleanse, yaitu membersihkan wajah dua kali. Pertama, gunakanlah pembersih berbahan minyak. Kemudian dilanjutkan pembersih, seperti sabun muka yang berbahan lembut. Gunakan air hangat untuk mencuci muka.

5. Minum Air yang Cukup

Perawatan wajah di usia 20 tahun tak hanya dari luar, tetapi juga dari dalam. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan kulit yang sehat dari dalam adalah mencukupi kebutuhan cairan.

Asupan air minum yang cukup setiap harinya berguna untuk mendetoks tubuh, menghidrasi kulit, dan membuat penampilan wajah menjadi terlihat lebih segar.

Wanita Indonesia yang berusia 19-29 tahun disarankan minum 2350 mL air per hari. Selain minum air putih, Anda juga dapat memenuhi kebutuhan cairan dari makanan, misalnya buah dengan kandungan air tinggi.

6. Rutin Konsumsi Buah dan Sayur

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, mencukupi kebutuhan cairan sebagai perawatan wajah untuk usia 20 tahun dari dalam dapat dilakukan dengan konsumsi makanan dengan kandungan air tinggi, seperti buah dan sayur.

Artikel Lainnya: Manfaat Masker Alpukat untuk Kulit Wajah

Konsumsi buah dan sayur dapat membantu Anda mendapatkan asupan antioksidan. Beberapa buah yang direkomendasikan adalah jenis berry yang dapat melawan kerusakan sel.

Perlu diingat, apa yang Anda makan ataupun minum dapat memengaruhi kulit. Jadi, semakin baik asupan ke dalam tubuh, maka akan semakin baik pula kondisi kulit Anda.

Sebagai langkah awal, Anda dapat memilih untuk minum jus hijau setiap hari ketimbang kopi. Dengan demikian, kulit Anda akan terlihat bagus dan Anda juga lebih memiliki banyak energi.

7. Gunakan Produk yang Sesuai Kondisi Kulit Anda

Setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda-beda. Ada yang kering, berminyak, sensitif, ataupun kombinasi. Nah, pertama-tama, Anda perlu mengenali seperti apa kondisi dan jenis kulit Anda.

Perawatan wajah untuk usia 20 tahun sebaiknya menggunakan produk yang sesuai dengan jenis kulit Anda. Rangkaian pembersih wajah, serum, pelembap, hingga tabir surya sebaiknya menggunakan produk khusus untuk jenis kulit Anda.

8. Atasi Jerawat yang Muncul

Walaupun sudah melewati masa remaja, jerawat tetap bisa muncul di usia 20-an. Kebanyakan wanita mengalami masalah jerawat menjelang haid. Nah, bila mengalaminya, usahakan untuk mengatasi segera.

Artikel Lainnya: Mana Lebih Baik untuk Kulit Wajah, Serum atau Facial Essence?

Produk yang mengandung asam salisilat atau benzoil peroksida umumnya cukup efektif mengatasi jerawat ringan. Jika jerawat membandel atau muncul banyak sekali, Anda dapat meminta bantuan dokter kulit.

9. Batasi Asupan Gula dan Konsumsi Lemak Sehat

Tidak dapat dimungkiri bahwa asupan ikut berpengaruh terhadap kondisi kulit. Jadi, perawatan wajah usia 20 tahun-an tentu saja dengan mencermati apa saja yang dikonsumsi.

Anda disarankan untuk mengurangi konsumsi gula tinggi karena akan berdampak langsung pada kulit. Kadar gula tinggi ini bisa memicu komedo dan mempercepat penuaan dini. Sebaliknya, konsumsilah lemak sehat, terutama yang kaya akan omega-3.

Jenis lemak sehat yang disarankan, antara lain alpukat tanpa gula, minyak zaitun, kacang-kacangan, serta ikan laut dalam.

10. Pilih Produk Kosmetik Sesuai Usia

Gunakan hanya produk yang memang ditujukan untuk usia 20-an karena kandungan konsentrasinya tidak terlalu tinggi. Produk dengan konsentrasi tinggi dapat menyumbat pori dan memicu jerawat.

Ingatlah, setiap orang memiliki kondisi kulit yang tidak sama. Jadi, saat melakukan perawatan wajah di usia 20 tahun-an, Anda tak perlu mengikuti produk yang dipilih teman. Anda harus mengamati sendiri produk kecantikan yang tepat untuk kulit.

Demikian beberapa perawatan wajah untuk usia 20 tahun. Meski di usia produktif ini tubuh Anda mudah lelah, jangan malas untuk melakukan perawatan kulit wajah. 

Jika tidak dirawat, diperparah dengan paparan sinar matahari, kulit bisa berisiko terkena kanker kulit. Yuk, rawat kulit wajah Anda sejak dini!

[WA]

kulitwajah

Konsultasi Dokter Terkait