HomeInfo SehatKulitManfaat Masker Alpukat untuk Kulit Wajah
Kulit

Manfaat Masker Alpukat untuk Kulit Wajah

Ayu Maharani, 25 Sep 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Dalam perawatan tubuh, alpukat tak cuma baik untuk rambut, tapi juga untuk wajah. Penasaran apa saja manfaat masker alpukat untuk wajah?

Manfaat Masker Alpukat untuk Kulit Wajah

Tak cuma rambut, kini semakin banyak produk perawatan kulit wajah berbahan buah alpukat. Bahkan, salah satu perusahaan skin care kenamaan Korea Selatan pun mengeluarkan masker alpukat, dalam hal ini sheet mask, dan cukup digemari.

Lantas, apa sajakah manfaat alpukat untuk wajah? Simak ulasannya di sini.

Manfaat Alpukat untuk Wajah

Digunakannya alpukat sebagai bahan masker tentu bukan tanpa alasan. Pasti ada nutrisi tertentu, sehingga alpukat populer di kalangan beauty enthusiast.

Benar saja, dr. Adeline Jaclyn mengatakan, alpukat memang mengandung sejumlah nutrisi yang baik untuk kulit!

“Alpukat mengandung asam lemak esensial serta vitamin. Kandungan vitamin A pada alpukat mampu membersihkan wajah dengan mengangkat sel-sel kulit mati. Buah yang satu ini pun dapat membuat kulit wajah jadi lebih lembut dari sebelumnya,” jelas dr. Adeline.

Untuk lebih spesifiknya lagi, inilah beberapa khasiat masker alpukat untuk wajah:

1. Menenangkan Kondisi Kulit

Lemak dan vitamin dalam alpukat membantu mempercepat perbaikan kulit dan bisa meredakan kondisi kulit kronis, seperti eksim dan jerawat. Selain itu, alpukat juga dipercaya bisa memperbaiki kulit pecah-pecah dan meratakan warna kulit.

2. Mencegah Kerusakan Kulit

Penelitian yang dipublikasikan dalam National Institute of Health, AS, menunjukkan, alpukat mengandung senyawa yang dapat melindungi kulit dari kerusakan serta peradangan akibat sinar matahari.

Vitamin E dan C-nya juga mampu melindungi kulit dari kerusakan oksidatif yang disebabkan oleh radikal bebas. 

3. Meningkatkan Elastisitas Kulit

Asupan lemak sehat yang tinggi, dalam hal ini lemak tak jenuh tunggal dari alpukat akan meningkatkan elastisitas kulit dan mengurangi munculnya kerutan.

Aplikasikan masker alpukat secara rutin untuk hasil anti-aging yang lebih maksimal. 

4. Meminimalkan Jerawat

Pemilik kulit berjerawat juga bisa mendapatkan manfaat dari masker alpukat. Alpukat bersifat antimikroba sehingga mampu mengurangi munculnya jerawat.

Agar tidak ada sumbatan, Anda harus membilasnya lagi dengan air sampai bersih, ya.

5. Mencegah Kulit Kering

Masker alpukat adalah sumber biotin yang bagus. Ini merupakan bagian dari vitamin B kompleks. Biotin dapat membantu mencegah kulit kering, sehingga kulit bisa terhindari dari beragam iritasi, lebih lembap, dan lembut. 

Cara Membuat Masker Alpukat di Rumah 

Dokter Adeline punya cara untuk membuat masker alpukat yang bisa Anda praktikkan di rumah dengan mudahnya. Adapun langkah-langkahnya, meliputi:

  • Pertama-tama Lumatkan alpukat hingga halus. Agar hasil masker di kulit lebih maksimal, Anda bisa menambahkan madu.
  • Jangan lupa untuk mencuci wajah sebelum mengoleskan masker alpukat pada wajah. Tunggu 10-15 menit hingga mengering.

Jika Anda ingin tekstur masker yang lebih licin dan lebih melembapkan, minyak kelapa juga bisa dicampurkan. Bahan-bahan dan caranya, yaitu:

  • 1 sdt minyak kelapa 
  • ½ buah alpukat matang 
  • 1 sdt  madu 
  • 1 sdt air

Cara membuat: 

  • Campurkan semua bahan ke dalam wadah bersih.
  • Haluskan menjadi pasta menggunakan blender genggam, jika tidak ada pakai sendok atau spatula yang bersih saja.
  • Supaya lebih meresap, aplikasikan handuk hangat ke wajah selama 20 detik supaya pori-pori agak terbuka.
  • Oleskan masker ke wajah 
  • Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air hangat.
  • Tepuk-tepuk wajah Anda hingga kering dengan handuk bersih, lalu oleskan pelembab.

Artikel Lainnya: Masker Rumahan untuk Tampilan Kulit Wajah Cerah

Siapa yang Tak Boleh Pakai Masker Alpukat?

Jika belum pernah menggunakan alpukat sebagai masker, lebih baik lakukan uji tempel sebelum menggunakannya di wajah.

Oleskan di siku atau pergelangan tangan Anda. Jika alergi ataupun sensitif terhadap alpukat, Anda akan merasakan gatal, kemerahan, bengkak, atau ada sensasi terbakar dalam beberapa jam. Jika tidak ada reaksi apa pun, kemungkinan bahan tersebut aman digunakan di wajah.

Penggunaan masker alpukat juga tak boleh sembarangan bagi orang yang memiliki jenis kulit sensitif. Terutama bagi Anda yang mudah sekali berjerawat.

Selain akan mengiritasi kulit, bahan yang tidak cocok untuk kulit akan menyebabkan kulit berjerawat parah. Begitu pula dengan orang yang alergi alpukat, sebaiknya Anda tak usah coba-coba masker alami ini. 

Itu dia penjelasan manfaat alpukat untuk wajah ketika sudah dijadikan masker. Bila masih ada pertanyaan seputar kulit, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter lewat fitur LiveChat di aplikasi Klikdokter

(HNS/AYU)

Perawatan Wajah

Konsultasi Dokter Terkait