HomePsikologiKesehatan MentalJangan Cuma Menghibur, Ini Cara Membantu Mengatasi Rasa Duka
Kesehatan Mental

Jangan Cuma Menghibur, Ini Cara Membantu Mengatasi Rasa Duka

dr. Karin Wiradarma, 03 Nov 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Bila orang yang dikenal baik berduka, tentu kamu ingin menghiburnya. Cobalah menerapkan langkah ini untuk membantu mengatasi rasa duka dan kehilangan tersebut.

Jangan Cuma Menghibur, Ini Cara Membantu Mengatasi Rasa Duka

Bila kamu atau orang terdekat tengah berduka, misalnya akibat kematian atau perpisahan, menghibur memang bisa membantu. Namun, seringnya itu tak cukup. Ada beberapa cara mengatasi duka yang dapat dicoba.

Dalam satu titik kehidupan, seseorang akan mengalami perasaan duka atau berkabung akibat pengalaman menyakitkan. Seperti kematian, perpisahan, perceraian, kegagalan, bencana, dan sebagainya.

Apabila perasaan sedih dan hampa tersebut dialami oleh salah satu orang terdekat, melihatnya seperti itu tentu bisa membuatmu ikut merasakan pilu. Namun, ada beberapa cara mengatasi duka yang dapat kamu lakukan untuknya, seperti: 

1. Menghubungi Orang yang Berduka

Kamu bisa mencoba mengontak atau menghubunginya. Tanyakan kabarnya, bagaimana perasaannya, serta apa yang bisa kamu lakukan untuknya. Usahamu dalam menghubunginya dapat membuat orang tersebut merasa berarti dan diperhatikan.

2. Menjadi Pendengar yang Baik

Hal yang Perlu Dibicarakan dengan orangtua Sebelum Menikah

Untuk mengatasi rasa sedihnya karena kehilangan orang terdekat, salah satu caranya adalah menjadi pendengar yang baik. Tidak perlu banyak bicara, memberi nasihat, atau menghibur. Cukup menjadi pendengar yang tulus atas segala keluh kesahnya.

Artikel Lainnya: Homesick, Rindu Biasa atau Gangguan Emosi?

3. Biarkan Ia Mengungkapkan Emosi

Rasa duka kadang tidak bisa ditahan. Salah satu cara mengatasinya adalah dengan menangis. Jadi, biarkan orang tersebut mengungkapkan emosi dan kesedihannya kepadamu. 

4. Sabar dan Tidak Menghakimi

Emosi dan perasaan orang yang sedang berduka tentunya sedang tidak stabil. Oleh karena itu, kamu harus dapat bersabar dan menahan diri untuk tidak menghakimi hal yang ia ucapkan atau lakukan.

5. Mendukung Harapannya

Cara lain yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi duka tersebut adalah dengan mendukung harapannya. Kamu bisa menanyakan apa yang ia harapkan dan nyatakan support kepadanya, bahwa kamu selalu ada untuknya.

6. Bantu secara Nyata

Haruskah Percaya Lagi Pada Pasangan yang Pernah Selingkuh?

Bantuan secara nyata tentunya sangat membantu. Kamu dapat menawarkan misalnya untuk membantu mengurus pemakaman, membelikan makanan, mengontak toko bunga, dan sebagainya.

Artikel Lainnya: Tips Memilih Psikolog dan Psikiater yang Tepat

7. Ajak Berkegiatan

Cara yang cukup ampuh untuk mengatasi duka cita seseorang adalah dengan mengajaknya melakukan aktivitas bersama yang disukai. 

Ketimbang berdiam diri dan memikirkan hal yang membuat pilu, lebih baik ajak ia untuk melakukan hal positif untuk membantu mengalihkan pikirannya.

8. Membawakan Makanan

Jika kamu tahu makanan favoritnya, maka kamu bisa membawakannya. Kamu dapat membeli ataupun memasak makanan tersebut agar lebih spesial.

Setiap orang punya reaksi dan cara penerimaan yang berbeda-beda dalam mengatasi rasa duka yang mendalam, yang tergantung banyak faktor. 

Bila itu dialami oleh orang yang kamu kenal, kamu bisa membantunya dengan menghibur sekaligus menjadi pendengar yang baik.

Amati juga bila rasa dukanya sangat parah, sebaiknya ajak ia untuk ikut konseling atau menemui ahli kesehatan jiwa. Konsultasi dengan psikolog juga bisa dilakukan melalui fitur Tanya Dokter. #JagaSehatmu selalu, ya!

[RS]

Berduka

Konsultasi Dokter Terkait