Obat Kulit

Clinovir

apt. Annas Reza, S.Farm, 29 Mei 2023

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Clinovir merupakan Obat Golongan ARV (anti retroviral) atau yang sering disebut antivirus. Cari tahu informasinya di sini.

Clinovir

Clinovir

Golongan

Obat Keras

Kategori 

Antivirus

Dikonsumsi oleh

Dewasa dan Anak-anak >12 tahun

Bentuk Obat

Krim

Clinovir untuk ibu hamil dan menyusui

Kategori B: 

Studi pada hewan tidak menunjukkan adanya efek samping pada janin, namun tidak ada studi terkontrol pada wanita hamil.

Peringatan Menyusui

Tidak ada informasi Clinovir dapat terdistribusi ke dalam ASI. Bila kamu sedang menyusui, sebaiknya konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu.

Pengertian Clinovir

Clinovir merupakan obat yang diproduksi oleh PT Pharos Indonesia yang mengandung acyclovir. Acyclovir merupakan antivirus yang digunakan untuk mengobati infeksi virus herpes zoster dan infeksi virus herpes simpleks tipe 1 dan 2. Tak hanya itu, obat ini juga dapat mengobati infeksi virus herpes pada pasien HIV.

Obat ini bekerja secara selektif untuk menghambat replikasi DNA virus pada herpes simplex virus (HSV) type 1, HSV-2 dan varicella zoster virus (VZV) sehingga sistem kekebalan tubuh dapat bekerja lebih optimal dan keluhan berkurang.

Clinovir tidak bisa menyembuhkan herpes maupun mencegah penularan infeksi ke orang lain serta kekambuhan di hari berikutnya. Berikut info lengkap terkait Clinovir.

Artikel lainnya: Beda Antara Herpes Zoster dan Herpes Simpleks 

Keterangan

1. Clinovir Krim

  • Golongan: Obat keras
  • Kelas Terapi: Antivirus
  • Kandungan: 1% Acyclovir
  • Kemasan: Tube @ 5 gram
  • Farmasi: -
  • Harga: -

2. Clinovir Tablet

  • Golongan: Obat keras
  • Kategori: Antivirus
  • Kandungan: Acyclovir 200 mg; Acyclovir 400 mg
  • Bentuk: Tablet
  • Satuan Penjualan: Strip
  • Kemasan: Box, 5 Strip @ 10 Tablet
  • Farmasi: Erela; Promedrahardjo; Novell Pharmaceutical Laboratories; Bernofarm; Phapros
  • Harga Acyclovir 200 mg: Rp. 4.000 – Rp. 20.600/strip
  • Harga Acyclovir 400 mg: Rp. 4.500 – Rp. 22.500/strip

Kegunaan Clinovir

Clinovir digunakan untuk beberapa kondisi berikut:

  • Herpes simpleks, termasuk mencegah herpes simpleks pada pasien dengan sistem imun yang kurang
  • Cacar air
  • Herpes zoster

Dosis dan Aturan Pakai Clinovir

Clinovir merupakan obat keras, hanya bisa didapatkan dan digunakan dengan resep dokter.

Dosis Clinovir bervariasi tergantung tingkat infeksi dan kondisi pasien. Konsultasikan pada dokter terlebih dahulu sebelum menggunakan obat ini.

Tujuan: Pengobatan herpes simpleks

Bentuk: tablet

  • Dewasa: 200 mg (400 mg pada pasien dengan sistem imun yang lemah atau jika ada gangguan penyerapan) diminum 5x sehari. Dapat diberikan lebih lama apabila timbul lesi baru selama pengobatan atau kondisi belum membaik.
  • Anak usia di atas 2 tahun: berikan dosis dewasa.
  • Anak usia di bawah 2 tahun: setengah dosis dewasa.

Tujuan: Pencegahan herpes simpleks kambuhan

Bentuk: tablet

  • Dewasa: 200 mg diminum 4x sehari. Atau 400 mg diminum 2x sehari. Dosis bisa turunkan menjadi 200 mg diminum 2 atau 3x sehari dan interupsi setiap 6 - 12 bulan.

Tujuan: Pencegahan herpes simpleks pada pasien dengan sistem imun rendah

Bentuk: tablet

  • Dewasa dan anak usia di atas 2 tahun: 200 - 400 mg diminum 4x sehari.
  • Anak usia di bawah 2 tahun: setengah dosis dewasa.

Tujuan: Pengobatan cacar air dan herpes zoster

Bentuk: tablet

  • Dewasa: 800 mg diminum 5x sehari selama 7 hari.
  • Anak usia di atas 2 tahun: 20 mg/kgBB diminum 4x sehari selama 5 hari. Dosis maksimal 800 mg.

Tujuan: Antivirus topikal

Bentuk: krim

  • Dioleskan 5 - 6 kali sehari setiap 4 jam.
  • Lama terapi 5 hari, dapat dilanjutkan hingga 10 hari.

Cara Menggunakan Clinovir

  • Gunakan Clinovir sesuai dengan anjuran dan resep dokter. Baca petunjuk pemakaian pada kemasan obat.
  • Clinovir dapat digunakan sebelum atau setelah makan. Konsumsi obat secara teratur dan pada waktu yang sama. Jangan menghentikan penggunaan obat secara tiba-tiba tanpa konsultasi ke dokter terlebih dahulu.
  • Apabila kamu lupa menggunakan obat, maka segera pakai jika jeda dengan waktu selanjutnya masih lama. Tapi jika jeda dengan waktu berikutnya singkat, maka lupakan dosis yang tertinggal. Jangan menggandakan dosis pada waktu bersamaan.
  • Jangan melebihkan atau mengurangi dosis tanpa berkonsultasi terlebih dahulu kepada dokter untuk menghindari terjadinya efek samping atau efektivitas yang berkurang dari obat.
  • Segera temui dokter apabila gejala tidak membaik atau mengalami perburukan.

Artikel lainnya: Makan Ini agar Herpes Genital Tak Kambuh Lagi 

Cara Penyimpanan

  • Ikuti petunjuk penyimpanan yang tertera pada kemasan.
  • Simpan Clinovir pada suhu ruang berkisar 20 – 25 derajat Celcius. Pada tempat yang sejuk dan kering dan terlindung dari cahaya matahari langsung.
  • Jauhkan dari jangkauan anak-anak serta hewan peliharaan.
  • Jangan simpan di tempat lembab seperti kamar mandi.
  • Jangan simpan di freezer.

Efek Samping Clinovir

Efek samping yang bisa saja timbul selama penggunaan Clinovir, yaitu:

Overdosis

Penggunaan dosis berlebihan akan meningkatkan atau memperburuk risiko efek samping. 

Segera pergi ke pelayanan medis terdekat apabila efek samping semakin memburuk atau efek samping tidak kunjung membaik. Penanganan kegawatdaruratan hanya boleh dilakukan oleh tenaga medis profesional.

Kontraindikasi

Sebaiknya hindari penggunaan apabila kamu memiliki riwayat alergi pada Clinovir

Interaksi Obat Clinovir dengan Obat Lain

Informasikan pada dokter mengenai semua obat-obat yang sedang kamu konsumsi. Beberapa obat yang diberikan bersama dengan Clinovir dapat menurunkan efektivitas atau meningkatkan toksisitas, seperti:

  • Pemberian bersama probenecid dapat meningkatkan kadar obat dalam darah serta menurunkan ekskresi ginjal.
  • Pemberian bersama segala jenis vaksin akan menurunkan efektivitas vaksin.

List di atas mungkin tidak memuat semua obat yang berinteraksi dengan Clinovir. Maka diingatkan untuk menginformasikan pada dokter semua obat baik obat kimiawi, herbal atau vitamin yang sedang atau akan kamu konsumsi.

Tidak semua obat berinteraksi dengan Clinovir, namun terapi tetap disesuaikan tergantung kondisi kamu. 

Peringatan dan Perhatian

  • Ikuti semua saran dan instruksi dokter.
  • Ikuti semua petunjuk dan anjuran yang terdapat pada kemasan.
  • Sebaiknya jangan gunakan obat ini apabila kamu alergi pada Clinovir.
  • Informasikan pada dokter apabila kamu sedang dalam kondisi:
  1. Gangguan ginjal
  2. Hamil 
  3. Menyusui

Kondisi tersebut tidak bisa menggunakan dosis penggunaan umum dan memerlukan penyesuaian dosis.

  • Informasikan pada dokter mengenai kondisi kesehatan kamu, apakah sedang hamil, persiapan kehamilan atau menyusui, informasi ini akan menjadi pertimbangan untuk menghindari efek samping atau efek-efek yang tidak diinginkan lainnya.
  • Informasikan pada dokter apabila kamu akan melakukan vaksinasi, karena Clinovir dapat menurunkan efektivitas dari vaksin.

Artikel lainnya: Langkah Tepat Mengobati Cacar Air pada Orang Dewasa 

Kategori Kehamilan

Kategori B: 

Studi pada hewan tidak menunjukkan adanya efek samping pada janin, namun tidak ada studi terkontrol pada wanita hamil.

Peringatan Kehamilan

Informasikan pada dokter apabila kamu sedang hamil atau sedang dalam program kehamilan.

Peringatan Menyusui

Tidak ada informasi Clinovir dapat terdistribusi ke dalam ASI. Bila kamu sedang menyusui sebaiknya konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu.

Penyakit Terkait

Rekomendasi Obat Sejenis Clinovir

#JagaSehatmu dari bahaya herpes dan penyakit lainnya dengan menerapkan gaya hidup sehat dan seimbang. Segera download aplikasi KlikDokter dan manfaatkan layanan konsultasi kesehatan 24 jam langsung dengan dokter melalui fitur Tanya Dokter online.

[LUF]