Obat Alergi

Logista

Klikdokter, 02 Mar 2021

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Logista adalah obat yang digunakan untuk menangani berbagai gejala akibat rinitis alergi, seperti bersin, gatal, biduran, dan sebagainya.

Pengertian

Logista merupakan tablet yang diproduksi oleh Caprifarmindo Labs. Obat Logista mengandung loratadine yang diindikasikan untuk mengatasi alergi.

Loratadine merupakan antihistamin yang bekerja dengan cara membatasi atau menghentikan aktivitas histamin dalam tubuh. Histamin adalah senyawa kimia yang dihasilkan oleh sel-sel tubuh saat seseorang mengalami alergi.

Artikel Lainnya: Anak Sering Batuk, Apakah Pasti Akibat Alergi?

Keterangan

Berikut adalah keterangan obat Logista, mulai dari keterangan obat hingga harga obat Logista:

  • Golongan: Obat Keras
  • Kelas Terapi: Antihistamin dan Antialergi
  • Kandungan: Loratadine 10 mg
  • Bentuk: Tablet
  • Satuan penjualan: Strip
  • Kemasan: Box, 10 Strip @ 10 Tablet
  • Farmasi: Sanbe Farma/ Caprifarmindo Laboratories
  • Harga: Rp 44.000 - Rp 63.000/ Strip

Kegunaan

Logista digunakan untuk meringankan gejala yang berkaitan dengan rinitis alergi, seperti gatal-gatal, bersin, dan sebagainya.

Artikel Lainnya: Daftar Salep Alergi yang Dapat Dibeli Secara Bebas

Dosis dan Cara Penggunaan

Logista termasuk obat keras. Oleh karena itu, penggunaan obat ini harus melalui resep dokter.

Secara umum, penggunaan obat Logista adalah sebagai berikut:

  • Dewasa, lansia, dan anak usia ≥ 12 tahun: 1x sehari 1 tablet
  • Anak usia 2-12 tahun dengan berat badan > 30 kg: 1x sehari 1 tablet
  • Anak usia 2-12 tahun dengan berat badan < 30 kg: 1x sehari ½ tablet

Cara Penyimpanan

Simpan pada suhu 20-25 derajat Celsius.

Efek Samping

Efek samping yang dapat muncul selama penggunaan Logista, antara lain:

Artikel Lainnya: Hal-Hal Tak Terduga Ini Bisa Bikin Anda Bersin

Overdosis

Penggunaan loratadine yang melebihi dosis dapat menimbulkan berbagai kondisi berikut:

  • Menurunnya kesadaran
  • Takikardia
  • Rasa kantuk
  • Sakit kepala

Kontraindikasi

Jangan gunakan pada orang-orang yang hipersensitif terhadap Loratadine.

Interaksi Obat

Agar manfaat obat Logista dapat diperoleh secara maksimal, penggunaannya tidak boleh dilakukan bersamaan dengan obat tertentu, seperti:

  • Ketoconazole
  • Cimetidine
  • Clarithromycin
  • Erythromycin
  • Fluconazole

Kategori Kehamilan

Kategori B: Penelitian pada hewan tidak menunjukkan adanya risiko. Akan tetapi, penelitian pada manusia tidak tersedia.

Peringatan Menyusui

Loratadine dapat terdistribusi ke dalam ASI. Bicarakan dengan dokter sebelum menggunakan obat ini.