Kanker

Mengenal Prosedur Limb Salvage untuk Mengatasi Kanker Tulang

Tamara Anastasia, 20 Agt 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Limb salvage adalah prosedur atau tindakan operasi untuk mengatasi kanker tulang. Bagaimana proses dan persiapan tindakannya? Simak di sini.

Mengenal Prosedur Limb Salvage untuk Mengatasi Kanker Tulang

Ketika mendengar pengobatan kanker tulang, beberapa orang ada yang langsung membayangkan tindakan amputasi. Tak semua pengobatan penyakit tersebut harus menghilangkan atau memotong tulang yang terkena kanker.

Pada beberapa kasus, dokter dapat mempertimbangkan operasi atau prosedur limb salvage.

Apa Itu Limb Salvage?

Dokter Dyah Novita Anggraini menjelaskan bahwa limb salvage adalah prosedur menghilangkan tumor di area limb, yakni pada lengan atau kaki.

“Prosedur ini dilakukan tanpa melakukan amputasi atau menghilangkan semua bagian. Nantinya, bagian yang akan diambil akan dipasang atau diganti menggunakan implan.”

Artikel Lainnya: Olahraga Bisa Membantu Mengatasi Kanker Tulang

Selain itu, tulang dan jaringan di sekitar tumor kanker juga dapat diangkat. Selanjutnya, dokter dapat memasang implan untuk menggantikan bagian tubuh yang diangkat.

Prosedur limb salvage biasanya dilakukan untuk mengatasi chondrosarcoma, yaitu jenis kanker yang menyerang tungkai kaki dan lengan.

Limb salvage tergolong menjadi salah satu metode bedah yang rumit, mengingat chondrosarcoma merupakan jenis kanker ganas karena terbentuk di tulang rawan.

Meski tidak menghilangkan seluruh bagian kaki atau tangan, perlu diingat bahwa pengangkatan tumor di tulang rawan dapat menghancurkan struktur tulang dan jaringan otot atau saraf di sekitarnya. Prosedur ini berisiko membuat tulang tak dapat kembali berfungsi normal.

Kapan Seseorang Perlu Lakukan Operasi Ini?

Dokter dapat merekomendasikan operasi ini pada pasien kanker tulang yang kondisi tumornya sudah memasuki tipe kanker chondrosarcoma.

Selain itu, bila tumor terdapat di bagian tulang kaki dan lengan, dokter dapat mempertimbangkan operasi limb salvage.

Banyak aspek yang harus dipertimbangkan sebelum memutuskan operasi limb salvage. Aspek tersebut, seperti ukuran tumor, letak tumor, keganasan tumor, dan seberapa luas penyebaran kanker di dalam tubuh.

Artikel Lainnya: Jenis-Jenis Kanker yang Dapat Dialami Anak

Setelah melakukan berbagai pengamatan dan pemeriksaan, barulah tim dokter dapat merekomendasikan pilihan pengobatan, termasuk limb salvage.

Namun bila sel kanker sudah tumbuh dan menyebar luas ke struktur tulang, maka amputasi menjadi tindakan yang paling tepat untuk keselamatan pasien.

Persiapan Sebelum dan Sesudah Tindakan Limb Salvage

Sebelum menjalani tindakan limb salvage, pasien kanker harus menjalani beberapa pemeriksaan medis seperti CT Scan dan magnetic resonance imaging (MRI). 

Pada proses operasi limb salvage, dokter akan membuat sayatan kecil di area yang terdapat kanker, misalnya di kaki atau tangan.

Dokter akan mengangkat jaringan tulang yang sudah rusak dan menggantinya dengan implan atau jaringan yang masih sehat. Dokter juga akan berusaha menyelamatkan anggota atau bagian tubuh yang belum terkena penyebaran kanker.

Melansir dari Children Hospital, ada beberapa teknik pemasangan implan pada tindakan limb salvage. Berikut penjelasannya:

  • Endoprosthesis

Endoprosthesis menggunakan implan logam untuk mengganti tulang atau jaringan yang rusak karena kanker. Logam akan disesuaikan dengan permukaan atau struktur tulang asli.

Sayangnya, logam tidak bisa menyesuaikan pertumbuhan tulang. Oleh karena itu, endoprosthesis hanya bisa dilakukan pada pasien kanker yang sudah dewasa.

Artikel Lainnya: Gejala Kanker Tulang Rahang yang Harus Diwaspadai

  • Expandable Prosthesis

Expandable prosthesis dapat dilakukan pada pasien kanker anak yang sedang dalam masa tumbuh kembang.

Prosedur ini menggunakan logam prosthesis yang lebih fleksibel dan bisa mengikuti perubahan bentuk atau panjang tulang anak.

  • Allograft Bone Replacement

Allograft bone replacement atau yang biasa disebut dengan cangkok tulang, dilakukan dengan mengganti jaringan tulang yang sudah rusak. Tulang yang rusak akan diganti dengan jaringan tulang yang sudah diawetkan.

Biasanya, jaringan atau tulang yang diawetkan berasal dari orang yang sudah meninggal atau yang mendonorkan organ tubuhnya.

Setelah melakukan operasi pasien diminta untuk tetap melakukan kemoterapi, pengobatan lain yang dianjurkan dokter, serta konsultasi rutin. Fisioterapi juga mungkin diperlukan untuk mengembalikan keseimbangan tubuh pasien kanker.

Itu dia beberapa informasi mengenai prosedur limb salvage pada penderita kanker tulang. Untuk tahu informasi kesehatan lainnya, Anda dapat membaca artikel di aplikasi Klikdokter.

(OVI/AYU)

Kanker Tulang

Konsultasi Dokter Terkait