HomeIbu Dan anakKesehatan AnakManfaat Susu Rendah Gula untuk Jaga Daya Tahan Anak
Kesehatan Anak

Manfaat Susu Rendah Gula untuk Jaga Daya Tahan Anak

KlikDokter, 01 Jul 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Ingin jaga daya tahan tubuh anak? Pastikan Kamu pilih susu rendah gula untuk menunjang kesehatan Si Kecil tanpa risiko tinggi kelebihan gula.

Manfaat Susu Rendah Gula untuk Jaga Daya Tahan Anak

Gizi yang baik merupakan modal utama untuk menjaga daya tahan tubuh anak. Susu merupakan salah satu komponen makanan yang penting.

Nah, susu rendah gula dapat menjadi pilihan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tanpa harus khawatir kelebihan gula.

Sebenarnya, asupan gula juga bermanfaat untuk kesehatan anak. Namun, jangan sampai komposisinya di dalam susu anak berlebihan.

Susu dengan kadar gula terlalu banyak dapat meningkatkan risiko kegemukan. Pada akhirnya, kondisi ini bisa menimbulkan masalah baru pada anak. Untuk itu, susu rendah gula merupakan opsi tepat untuk dikonsumsi Si Kecil.

Pentingnya Susu Rendah Gula untuk Anak

Makanan dan minuman anak memainkan peran kunci dalam kesehatannya. Dari sekian banyak produk susuk yang dijual di pasaran, sebaiknya Bunda memilih susu rendah gula yang dapat memberikan manfaat sehat.

Artikel Lainnya: 5 Asupan yang Bisa Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Si Kecil

Mengapa? Susu rendah gula memberikan nutrisi penting untuk menunjang kesehatan anak tanpa memberikan tambahan kalori berlebihan.

Anak akan mendapatkan kalsium, vitamin D, fosfor, dan berbagai nutrisi esensial lainnya dari susu rendah gula.

Asupan gula yang berlebihan merupakan salah satu penyebab meningkatnya angka obesitas pada anak-anak. Obesitas atau kegemukan pada anak dapat meningkatkan risiko menderita berbagai penyakit saat usianya lebih tua nanti.

Susu Cair Rendah Gula Pilihan untuk Daya Tahan Tubuh Anak

Untuk memenuhi kebutuhan nutrisi Si Kecil tanpa harus takut melewati batas konsumsi gula pada anak, Kamu dapat memilih susu cair Morinaga Chil*Go! Rasa Original.

Susu cair Morinaga Chil*Go! inovasi baru dari susu siap minum untuk usia 1-12 tahun. Susu ini mengandung Serat Pangan Inulin, serta 9 Vitamin dan 5 Mineral untuk mendukung daya tahan tubuh anak.

Istimewanya, susu cair Morinaga Chil*Go! rasa Original hanya mengandung gula sebanyak ¼ sdm di dalam setiap botolnya. Jadi, aman untuk dikonsumsi anak setiap hari dan dapat mendukung gaya hidup sehatnya.

Minum susu ini setiap hari dapat menunjang perkembangan kognitif dan kecerdasan emosi anak.

Lalu, daya tahan tubuh dan sistem pencernaannya bisa terlindungi berkat serat pangan inulin yang meningkatkan jumlah bakteri baik di usus.

Artikel Lainnya: Nutrisi untuk Tingkatkan Sistem Imun si Kecil

Ingat, salah satu bagian penting dari cara menjaga daya tahan tubuh anak adalah pencernaan sehat. Karena, asupan nutrisi dapat terserap optimal bila sistem pencernaan Si Kecil berfungsi baik.

Pencernaan yang sehat juga dapat membantu anak terhindar dari infeksi bakteri dan virus. Ia pun menjadi tidak gampang sakit.

Kandungan susu cair Morinaga Chil*Go! rasa Original sudah disesuaikan dengan kebutuhan anak. Jadi, pertumbuhan dan perkembangannya dapat berlangsung maksimal.

Berikan 2 botol susu cair Morinaga Chil*Go! Rasa Original untuk membantu memenuhi nutrisi harian anak Kamu.

Kini, Kamu tidak perlu bingung lagi memilih susu yang tepat untuk anak. Minum susu Morinaga Chil*Go! Original yang rendah gula dan dapat menunjang daya tahan tubuh anak!

Konsultasi ke dokter spesialis anak seputar asupan susu dan gula lebih mudah lewat Live Chat di aplikasi Klikdokter.

(FR/AYU)

AdvertorialsusuAnakdaya tahan tubuh

Konsultasi Dokter Terkait