Kesehatan Umum

Pesepak Bola Berisiko Cedera Ligamen, Ini Perawatan yang Dijalani

Krisna Octavianus Dwiputra, 26 Des 2019

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Pesepak bola sangat berisiko mengalami cedera ligamen pergelangan kaki. Mari ketahui perawatan apa yang dijalani kalau sampai mengalami ini.

Pesepak Bola Berisiko Cedera Ligamen, Ini Perawatan yang Dijalani

Kemenangan Liverpool atas Flamengo di final Piala Dunia Antarklub pada Sabtu (21/2) harus ‘dibayar mahal’ kala Alex Oxlade-Chamberlain diduga mengalami cedera ligamen pergelangan kaki. Risiko cedera itu memang menghantui pesepak bola. Tapi, selain pesepak bola, siapa pun bisa mengalaminya. Jadi, Anda juga harus tahu perawatan yang dijalani.

Tercatat Chamberlain hanya mampu bermain 75 menit pada pertandingan tersebut. Ia akhirnya digantikan Adam Lallana setelah sebelumnya mengalami cedera pergelangan kaki saat berebut bola dengan pemain Flamengo. 

Selepas mendapat cedera itu, Chamberlain tampak terpukul karena merasakan sakit yang luar biasa. Raut mukanya terlihat sangat sedih sambil memegangi pergelangan kakinya.

Ini membuat pihak Liverpool khawatir Chamberlain akan menjalani pemulihan yang sangat lama. Seperti diketahui, cedera seperti ini bukan kali pertama bagi mantan pemain Arsenal itu.

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp memprediksi anak asuhnya mengalami cedera ligamen pergelangan kaki. Ligamen di pergelangan kaki sendiri bertugas menyatukan sendi di pergelangan kaki.

Ligamen berperan seperti pita elastis kuat dari jaringan ikat yang menjaga agar tulang tetap di tempatnya, sambil tetap memungkinkan normalnya gerakan pergelangan kaki. 

Perawatan Cedera Pergelangan Kaki

Ada beberapa masalah cedera yang bisa dialami pesepak bola dan atlet terkait pergelangan kaki. 

"Cedera paling umum di pergelangan kaki adalah sprain atau strain. Biasanya disebut sebagai terkilir atau ototnya saja yang tegang. Kalau jenis cedera pergelangan kaki ini, hanya perlu dibebat dengan perban, tak banyak bergerak, atau lebih bagus lagi jika bisa didiamkan selama tiga minggu," ujar dr. Atika dari KlikDokter.

"Namun, ada juga cedera pergelangan kaki akibat retak atau patah tulang. Cedera seperti ini biasanya ditangani lewat pemasangan pen atau operasi," tambah dr. Atika.

Artikel lainnya: Pertolongan Pertama pada Kaki Bengkak Akibat Tertindih Perabotan

Cedera-cedera yang telah disebut dr. Atika di atas dapat terjadi ketika sendi pergelangan kaki terputar terlalu jauh dari posisi normalnya. Hal tersebut paling sering terjadi saat berolahraga.

Kalau berbicara cedera pergelangan kaki yang ringan, metode medis seperti RICE yaitu Rest (istirahat), Ice (kompres dengan es), Compression (kompresi), dan Elevation (diangkat tinggi) bisa digunakan. 

Nah, bisa menjadi masalah kalau sampai terkena masalah ligamen pada pergelangan kaki. Ligamen di bagian tersebut bisa mengalami robek atau rusak.

Ketika mendapatkan masalah seperti ini, maka perlu dirawat dengan membuat sendi tak bergerak atau imobilisasi. Setelah itu, perawatan akan diikuti dengan terapi fisik untuk rentang gerakan, peregangan, dan pembangunan kekuatan. 

Ligamen yang robek berarti tidak kuat untuk menopang sendi yang ada di sekitar pergelangan kaki. Jika perawatan yang disebutkan di atas tak membuat cedera menjadi sembuh, terkadang akan diperlukan tindakan operasi untuk merekonstruksi ligamen yang robek.

Kalau ligamen di pergelangan kaki sudah robek, waktu pemulihannya tidak sebentar. Butuh berminggu-minggu bahkan berbulan-bulan jika benar ligamen robek atau putus.

Demikian perawatan yang bisa dijalani kalau sampai mengalami cedera ligamen di pergelangan kaki. Bagi pesepak bola, hal ini memang menjadi momok yang bisa membuat kariernya rusak. Ketika beraktivitas, usahakan untuk selalu berhati-hati dan tangani dengan tepat bila cedera.

(FR/RPA)  

cedera kakiAlex Oxlade-Chamberlain

Konsultasi Dokter Terkait