THT

4 Jurus Atasi Radang Tenggorokan Tanpa Obat

dr. Nadia Octavia, 29 Mei 2019

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Mengatasi radang tenggorokan tak harus selalu dengan obat, ada juga cara-cara yang alami.

4 Jurus Atasi Radang Tenggorokan Tanpa Obat

Saat seseorang mengalami radang tenggorokan, makan atau minum apa pun terasa jadi serba salah. Tak hanya nyeri saat menelan, radang tenggorokan juga sering disertai dengan demam ringan yang bisa membuat aktivitas terganggu. Namun, benarkah masalah ini dapat diatasi dengan cara-cara alami?

Peradangan pada tenggorokan, yang sering kali disertai juga peradangan pada amandel atau tonsil, dalam bahasa medis disebut tonsilofaringitis. Penyebabnya paling sering adalah virus, sekitar 40-60 persen, dan sekitar 15 persen lainnya disebabkan oleh bakteri seperti Streptococcus beta hemolyticus, Streptococcus viridans, dan Streptococcus pyogenes

Selain itu, radang tenggorokan juga dapat disebabkan oleh jamur. Oleh karena itu, gejala radang tenggorokan juga menjadi sangat bervariasi, tergantung pada penyebabnya. Radang tenggorokan yang disebabkan oleh infeksi kuman tertentu dapat disertai keluhan batuk, pilek, dan demam.

Cara alami atasi radang tenggorokan

Untuk mengatasi radang tenggorokan, selain dengan pemberian obat-obatan, ada juga cara-cara alami yang sudah terbukti efektif membantu meredakannya. Berikut adalah beberapa di antaranya:

  • Berkumur dengan air garam

Seperti dikutip dari publikasi Clinical Inquiries, berkumur dengan air garam dapat membantu meredakan nyeri saat menelan akibat radang tenggorokan. Air garam dapat membantu melapisi dan melembabkan selaput tenggorokan, sehingga gejala nyeri saat menelan dapat berkurang.

Fungsi garam adalah sebagai penarik air dan meredakan gejala, namun sifatnya sementara. Garam dapat membantu meredakan peradangan di tenggorokan dan pita suara. Anda bisa mencoba untuk berkumur air garam 2-3 kali sehari hingga gejala radang tenggorokan berkurang.

  • Mandi air hangat

Mandi dengan air hangat juga bisa membantu meredakan radang tenggorokan. Uap dari air hangat tersebut dapat membantu melembabkan pita suara. Anda juga bisa menambahkan minyak esensial atau aromaterapi untuk membuat tubuh lebih rileks, terbebas dari stres, sehingga Anda bisa lebih cepat sembuh dari peradangan.

Selain itu, Anda dapat menggunakan humidifier atau alat untuk melembapkan udara di rumah. Karena ketika Anda tidur di malam hari, tenggorokan cenderung lebih kering karena produksi air liur berkurang, sehingga peradangan akan bertambah parah.

  • Banyak minum dan beristirahat

Obat terbaik saat Anda mengalami radang tenggorokan adalah banyak minum air putih dan beristirahat dengan cukup. Anda juga bisa mencoba minum air putih hangat ditambah dengan perasan jeruk lemon, yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh, sehingga dapat mempercepat penyembuhan penyakit.

Radang tenggorokan juga sering kali disertai dengan gejala pilek. Mengonsumsi minuman atau makanan hangat akan dapat membantu melegakan hidung Anda dari sumbatan, sehingga dapat bernapas lebih lega. Anda dapat mencoba minum teh hangat atau membuat sendiri sup ayam hangat.

  • Mengonsumsi madu

Selain sebagai penambah rasa manis pengganti gula, madu memiliki efek anti bakteri dan antivirus. Menurut studi yang dipublikasikan di Archives of Medical Research pada tahun 2014, madu manuka terbukti dapat menghambat replikasi virus influenza dan mempercepat penyembuhan infeksi flu.

Pada penelitian yang dipublikasikan di Journal of Agricultural and Food Chemistry, disebutkan juga bahwa pemberian madu (baik dikonsumsi langsung atau dicampurkan pada minuman seperti air putih atau teh) terbukti efektif dalam mengurangi produksi lendir dan mengurangi gejala batuk pada anak. Sebaiknya, pilihlah madu alami yang tak mengandung tambahan zat tertentu, dan jangan berikan madu pada anak di bawah 1 tahun.

Cara-cara di atas bisa Anda coba ketika mengalami radang tenggorokan. Namun, perlu diperhatikan juga penyebab dari radang tenggorokan tersebut. Jika radang tenggorokan disebabkan oleh infeksi bakteri, maka pemberian obat-obatan berupa antibiotik tetap diperlukan.

[MS/ RVS]

tenggorokanradangobatpita suaraAir garamberkumurRadang Tenggorokan