Menu
KlikDokter
Icon Search
Icon LocationTambah Lokasi KamuIcon Arrow
HomeGaya hidupDiet dan NutrisiManfaat Sehat Selai Kacang untuk Anda
Diet dan Nutrisi

Manfaat Sehat Selai Kacang untuk Anda

dr. Valda Garcia, 28 Jan 2021

Ditinjau oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Selai kacang bukan sekadar sahabat roti tawar. Meski kadang dianggap tak sehat, faktanya selai kacang punya banyak manfaat untuk kesehatan.

Manfaat Sehat Selai Kacang untuk Anda

Salah satu jenis selai favorit di berbagai belahan dunia adalah selai kacang. Selai ini sering dioleskan pada roti, dicampurkan ke dalam smoothie, atau disendok langsung dari kemasan.

Selain enak dan bisa menjadi comfort food, selai kacang juga bermanfaat bagi tubuh. Manfaat selai kacang ini diperoleh dari nutrisi yang terkandung di dalamnya. Kandungan dua sendok makan selai kacang memiliki sekitar 8 gram protein dan 2-3 gram serat. 

Tak hanya itu, selai kacang juga mengandung vitamin dan mineral, termasuk vitamin B, vitamin E, kalium, dan zat besi. 

Berikut adalah berbagai alasan lain mengapa Anda perlu menyiapkan selai kacang di meja makan untuk menikmati manfaatnya:

1. Mengendalikan Berat Badan

Kacang memang mengandung banyak lemak, tetapi bukan berarti Anda harus menghindarinya (kecuali memang Anda alergi kacang). Tingginya serat dan protein dari selai kacang bisa membuat Anda merasa lebih kenyang dan penuh energi. 

Artikel Lainnya: Selai Kacang Tanah Vs Kacang Almon, Mana yang Lebih Sehat?

Manfaat selai kacang yang satu ini bisa membantu Anda mengontrol berat badan. Sebab, Anda akan makan lebih sedikit kalori sehingga hal ini bisa mendukung usaha penurunan berat badan.

2. Menyimpan Lemak Baik

Sebagian besar lemak yang terdapat dalam kacang adalah lemak tidak jenuh. Jika dibandingkan dengan lemak jenuh dalam daging, selai kacang tentu lebih baik.

Kandungan selai kacang yang berisi lemak baik ini tentu bermanfaat bagi kesehatan Anda. Lemak baik dapat membantu menstabilkan gula darah Anda.

3. Nutrisi yang Melimpah

Selain kaya protein, serat, dan lemak sehat, kacang juga memiliki banyak nutrisi lain, seperti vitamin E, vitamin B6, magnesium, seng, asam folat, kalium, dan tembaga. 

Artikel Lainnya: Sering Makan Roti Tawar Bikin Gemuk?

4. Mengandung Banyak Antioksidan

Salah satu manfaat selai kacang bagi tubuh tidak terlepas dari kandungan antioksidan di dalamnya. 

Kandungan antioksidan itu dapat membantu melindungi sel-sel di tubuh Anda. Bahkan, selai kacang juga dapat mencegah penyakit kanker usus besar.

5. Menjaga Kadar Kolesterol

Terlalu banyak kolesterol dapat mengeraskan pembuluh darah dan menyebabkan stroke dan penyakit jantung. Namun, kacang almon, kenari, dan kacang-kacangan pohon lainnya bisa menurunkan kadar kolesterol, termasuk selai kacang.

6. Mencegah dan Mengontrol Diabetes Tipe 2

Selain membantu mengendalikan kenaikan berat badan, manfaat selai kacang juga dapat menjaga kadar gula (glukosa) yang tinggi, dan lemak dalam darah.

Tak cukup sampai di situ, kacang juga dapat menjaga lapisan pembuluh darah melar dan sehat. Hal ini dapat mencegah masalah jantung terkait dengan diabetes.

Artikel Lainnya: Turunkan Kolesterol dengan Konsumsi Kacang Ini

7. Memelihara Kesehatan Jantung

Orang yang makan lebih banyak kacang-kacangan atau selai kacang memiliki risiko lebih kecil untuk terkena penyakit jantung. Oleh karena itu, manfaat selai kacang baik bagi kesehatan jantung Anda.

Sekitar 28 gram atau 2 sendok makan selai kacang dalam seminggu dirasa cukup untuk membantu Anda terhindar dari penyakit jantung.

8. Sumber Magnesium

Mineral ini baik untuk saraf, gula darah, dan tekanan darah Anda. Mengonsumsi selai kacang yang terbuat dari kacang mete dan kacang almond terbukti memiliki banyak kandungan magnesium yang baik untuk mencegah dan menangani berbagai masalah kesehatan.

Meski manfaat selai kacang cukup banyak, harus Anda ingat bahwa selai kacang tetap mengandung kalori yang tinggi. Dua sendok makan selai kacang mengandung sekitar 200 kalori. Jadi, bagi yang sedang diet, kurangilah jumlah porsi ini setengahnya.

Sebelum membeli atau menyetok ulang selai kacang di rumah, pastikan produk yang Anda beli rendah lemak trans dan rendah gula sehingga manfaat sehat yang Anda dapatkan bisa optimal. Selain itu, hindari konsumsi secara berlebihan serta tetap utamakan konsumsi makanan dengan gizi seimbang.

Baca artikel-artikel kesehatan menarik lainnya dengan mengunduh aplikasi KlikDokter.

[WA]

Selai kacangKacang

Konsultasi Dokter Terkait

Tanya Dokter