HomeGaya hidupDiet dan NutrisiHari Ini Mariah Carey Konser di Magelang, Ini Rahasia Dietnya
Diet dan Nutrisi

Hari Ini Mariah Carey Konser di Magelang, Ini Rahasia Dietnya

Ayu Maharani, 06 Nov 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Berhasil turunkan 13 kg dalam waktu 3 bulan, Mariah Carey yang hari ini konser di Magelang, punya rahasia diet yang perlu Anda tahu.

Hari Ini Mariah Carey Konser di Magelang, Ini Rahasia Dietnya

Malam ini (6/11) diva Mariah Carey dijadwalkan tampil dalam konsernya di Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Penyanyi yang dikenal dengan suara tinggi mencapai lima oktaf dan puluhan lagu hits sejak 90-an, masih terus berupaya menjaga penampilan fisiknya. Meski berat badannya sempat naik, tapi ternyata dalam waktu tiga bulan berat badan pelantun tembang “Hero” ini berhasil turun 13 kg!

Keberhasilannya dalam menurunkan bobot sebanyak itu menuai perhatian. Banyak orang yang penasaran mengenai metode penurunan berat badan yang ia jalani. Dilansir dari laman Shape, Mariah yang berat badannya sempat naik hingga 30 kg ini bekerja sama dengan ahli gizi ternama asal Amerika Serikat, Jenny Craig.

Membatasi asupan kalori

Dengan program penurunan berat badan yang terukur dan terencana di bawah pengawah ahli gizi, jumlah konsumsi kalori Mariah dibatasi tak lebih dari 1.500 kalori. Penyanyi kelahiran New York ini harus memastikan ia tetap makan dalam porsi kecil setiap beberapa jam sekali sesuai waktu yang ditentukan.

Selain membatasi kalori, Mariah juga berolahraga 3-4 kali dalam seminggu. Namun, karena ia sebelumnya pernah menjalani operasi caesar, pada tahap awal ia sempat mengalami kesulitan. Proses penurunan berat badan pun terpusat 90 persen dengan diet.

Setelah luka operasinya membaik dan rasa sakit menghilang, barulah ia berani untuk rutin berolahraga. Mariah pun memulai olahraganya dengan joging bersama anjing-anjingnya, hingga latihan akuatik selama 45 menit.

Peraih lima Grammy Awards, 21 World Music Awards, 21 American Music Awards, dan 32 Billboard Music Awards ini juga mengatakan, perlu rasa percaya diri yang tinggi dan motivasi saat menjalankan program penurunan berat badan. Nah, cara Mariah memupuk rasa percaya dirinya adalah dengan mengenakan gaun-gaun yang pernah ia pakai saat dulu masih langsing sebagai bentuk motivasi yang realistis!

Sempat menjalani diet ekstrem

Dikutip dari laman Fitness Goals, Mariah mengatakan bahwa Anda yang ingin menurunkan berat badan jangan terlalu terpaku pada skala dan angka. Fokuskan pada  kondisi tersehat dari tubuh Anda. Meski penurunan berat badan yang terjadi tidak sebanding dengan kenaikan berat badannya, tapi ia menganggapnya cukup untuk mengurangi risiko berbagai penyakit kronis. Lagipula, berat tubuh itu, kan, bukan hanya lemak jahat saja, tapi juga termasuk otot dan air.

Meski kini menjalani diet seimbang, sebelumnya Mariah juga sempat menjalani diet ekstrem. Ini diakuinya dalam sebuah wawancaranya dengan E! News, pada 2016 silam. Mariah mengaku hanya mengonsumsi dua jenis makanan setiap harinya, yaitu ikan salmon Norwegia dan buah capers.

Protein dalam ikan salmon dan caper sangat penting untuk menurunkan berat badan karena mengekang rasa lapar dan membantu membangun massa otot. Walaupun begitu, Mariah mengaku diet tersebut adalah diet terburuk yang pernah ia coba. Kini ia lebih memilih diet seimbang yang dikombinasikannya dengan olahraga.

Diet aman untuk kesehatan

Kombinasi diet dan olahraga yang dilakukan oleh penyanyi Mariah Carey memang menunjukkan hasil seperti yang Anda lihat pada penampilan diva ini.

Menurut dr. Dyah Novita Anggraini dari KlikDokter, kunci utama dalam menjalankan diet adalah menjaga pola makan dengan memperhatikan asupan yang masuk. Semua nutrisi – karbohidrat, protein, dan lemak – harus tetap ada dalam menu makanan selama diet.

Mengurangi porsi, menurut dr.Dyah adalah salah satu langkah yang disarankan dalam berdiet, bukan dengan menghilangkan salah satu nutrisi. Apalagi jika Anda ingin menurunkan berat badan dengan diet ekstrem, tentu sangat tidak disarankan.

Dianjurkan oleh dr. Dyah, ketika diet Anda perlu mengombinasikannya dengan melakukan aktivitas olahraga secara rutin. Menurutnya, energi yang masuk harus sama dengan energi yang dikeluarkan. Jadi agar diet yang Anda lakukan sukses,  lakukan olahraga rutin minimal 30 menit dalam sehari. Anda bisa memilih jenis olahraga kardio yang sangat ideal untuk membakar kalori paling banyak.

Nah, itulah rahasia di balik tubuh bugar Mariah Carey. Diet seimbang yang dilakukannya, tetap dibarengi dengan berolahraga secara rutin. Jika malam ini Anda sudah berencana menyaksikan penampilannya dalam acara HIMBARA Borobudur Symphony 2018 di Candi Borobudur, Magelang, jangan hanya mengagumi penampilannya. Lakukan diet sehatnya juga.

[RN/ RVS]

Pola MakanDiet EkstremDietOlahragaKonser Mariah CareyDiet SeimbangMagelangMariah CareyCandi Borobudur

Konsultasi Dokter Terkait