Perawatan Wanita

Beda Perawatan Wajah untuk Pria dan Wanita

dr. Nadia Octavia, 09 Sep 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Sama halnya dengan wanita, pria juga perlu melakukan perawatan wajah. Tentunya, dengan cara yang berbeda. Kenali perbedaan keduanya di sini.

Beda Perawatan Wajah untuk Pria dan Wanita

Menjaga kesehatan wajah dan kulit tak hanya berlaku bagi kaum wanita saja. Para pria kini sudah mulai sadar akan pentingnya perawatan kulit wajah. Itulah yang menjadi alasan berbagai produk dan jasa perawatan kulit khusus pria semakin banyak beredar dan diminati oleh masyarakat.

Kulit wajah merupakan bagian dari kesehatan tubuh yang perlu Anda jaga. Selain itu, perawatan wajah juga penting untuk menunjang penampilan sehingga Anda tampak lebih bersih, segar, dan bersinar.

Namun, sebelum melakukan ritual perawatan wajah, tentunya Anda perlu memahami perbedaan antara kulit wajah pria dan wanita. Apa saja? Yuk, simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Perbedaan Antara Kulit Pria dan Wanita

Menjadi pria bukan berarti tidak perlu melakukan perawatan kulit wajah. Peduli terhadap kesehatan kulit dan wajah juga bukan berarti Anda bukanlah lelaki seutuhnya. 

Pria cenderung menginginkan produk perawatan yang lebih cepat  meresap di kulit. Oleh karena itu, produk yang dipilih haruslah bersifat multifungsi sehingga tidak ‘rumit’ saat digunakan. Sebaliknya, perawatan wajah wanita cenderung berlapis-lapis dan teratur.

Nah, berikut ini beberapa perbedaan prinsip perawatan wajah pada pria dan wanita yang perlu Anda ketahui:

1. Kulit Pria Lebih Mudah Mengelupas

Kulit pria lebih mudah mengelupas dibandingkan kulit wanita. Itu sebabnya, cara  membersihkan wajah pria perlu perhatian lebih ekstra. Selain itu, pria juga dianjurkan menggunakan scrub pembersih wajah lebih sering dibanding wanita.

Itu sebabnya produk perawatan wajah pria biasanya memiliki konsentrasi zat pembersih yang lebih tinggi dibandingkan produk pembersih wajah wanita.

Kulit wajah pria yang lebih mudah mengelupas akan lebih rentan mengalami iritasi ataupun infeksi. Oleh karena itu, Anda perlu lebih berhati-hati dalam memilih produk perawatan wajah. 

Artikel Lainnya: Inilah Sederet Perbedaan Kulit Wajah Pria dengan Wanita

2. Pori-Pori

Kulit pria memiliki pori-pori yang lebih besar dan memproduksi minyak lebih banyak. Karena itu, pria rentan memiliki jerawat, apalagi jika tidak cuci wajah secara teratur, terutama setelah aktivitas di luar ruangan.

Produksi kelenjar minyak pria cenderung lebih banyak dibandingkan wanita. Hal ini dipengaruhi oleh faktor hormonal, yaitu hormon testosteron.

3. Siklus Hormonal

Kulit wanita lebih mudah menghitam (hiperpigmentasi) akibat memiliki siklus hormonal yang dapat berpengaruh pada warna kulit. Karena itu, perawatan wajah wanita yang mengandung obat pencerah lebih diperlukan ketimbang pria.

Sebenarnya tak hanya wanita yang memiliki siklus hormonal, pria pun memiliki siklus hormonal. Fungsi kulit dan kelenjar pendukungnya dipengaruhi oleh hormon. Pada pria, hormon yang berperan adalah hormon testosteron. 

Artikel Lainnya: Bolehkah Pria Menggunakan Produk Perawatan Wajah Wanita?

4. Kadar Kolagen

Kulit pria mengandung kadar kolagen yang lebih tinggi. Hal ini menyebabkan kulit pria akan tampak lebih awet muda dibandingkan dengan kulit wanita. Oleh karena itu, produk-produk anti-aging jarang ditujukan untuk pria.

Kulit wajah pria memiliki kadar kolagen 25 persen lebih tinggi dibandingkan dengan kulit wanita. Ini menyebabkan kulit wajah pria tampak lebih tebal dibandingkan wanita. 

5. Rambut Wajah

Perawatan wajah pada pria perlu memperhatikan juga perawatan rambut wajah seperti kumis dan jenggot, serta cara mencukur atau trimming kumis dan jenggot. Hal ini tentunya berbeda dengan perawatan wajah pada wanita yang umumnya tidak memiliki rambut wajah.

Pria pun memerlukan perhatian ekstra saat mencukur wajah. Pada pria yang memiliki kulit sensitif, kulit kering, atau kulit mudah iritasi, sebaiknya hindari bercukur setiap hari. 

Jika kulit Anda tergolong sensitif, bercukur setiap hari dapat berisiko membuat kulit wajah menjadi kering, folikulitis, atau timbul ingrown hair. Namun, jika menggunakan teknik yang tepat, bercukur tidak akan menimbulkan masalah pada kulit wajah. 

Artikel Lainnya: Wanita Memakai Produk Perawatan Pria, Bolehkah?

Tips Perawatan Wajah untuk Pria

Sebenarnya cara membersihkan wajah pria tidak terlalu rumit jika dibandingkan dengan prosedur membersihkan wajah wanita. Nah, bagi para pria, berikut kiat yang bisa Anda terapkan untuk merawat kesehatan wajah dan kulit:

  • Gunakan Krim Pencukur

Oleskan pelembut pada wajah yang akan dicukur serta gunakan alat pencukur yang tajam untuk mencegah kulit wajah terkena iritasi. Gunakan juga pelembap wajah setelah bercukur untuk mencegah iritasi dan munculnya bekas bercukur pada kulit wajah.

  • Cuci Wajah Menggunakan Sabun

Umumnya pria lebih sering menghabiskan aktivitasnya di luar ruangan apabila dibandingkan dengan wanita. Oleh karena itu, wajah pria rentan kotor akibat seharian bersinggungan dengan debu.

Anda dapat memilih produk pencuci wajah yang sesuai dengan jenis kulit. Selain itu, perhatikan frekuensi mencuci muka, jangan terlalu sering ataupun terlalu jarang (dua kali sehari). Hindari juga menggosok muka terlalu keras.

  • Jangan Lupakan Tabir Surya

Merawat kesehatan wajah dan kulit berarti menjaga Anda terpapar sinar matahari yang berpotensi menyebabkan penuaan dini dan sederet masalah kulit lainnya. Oleh karenanya, para pria juga perlu tabir surya.

Artikel Lainnya: Jangan Salah, Ini Perawatan Wajah yang Tepat untuk Pria

  • Perhatikan Kelembapan Bibir

Gunakan pelembap bibir dalam keadaan tertentu, seperti saat melakukan perjalanan jauh dengan pesawat, cuaca yang sangat panas atau justru sangat dingin agar bibir tidak kering.

  • Lakukan Eksfoliasi

Kulit wajah sehat dan cerah bisa Anda dapatkan lewat peeling secara rutin. Baik di rumah maupun di klinik, eksfoliasi penting untuk dilakukan. Eksfoliasi dapat menggunakan scrub ataupun bahan kimia (chemical peeling).

  • Hindari Penggunaan Makeup

Hindari penggunaan makeup kecuali pada momen-momen tertentu. Sebab, umumnya pria lebih sering lupa membersihkan wajah bila dibandingkan wanita. Ini berpotensi menimbulkan masalah seperti jerawat.

  • Pilih Produk yang Sesuai

Gunakan produk perawatan wajah yang sesuai dengan masalah kulit yang sedang Anda alami saat ini. Hal ini penting karena konsentrasi zat aktif pada produk perawatan kulit wajah pria umumnya lebih tinggi.

Kini Anda sudah paham bahwa perawatan kulit tak hanya diperlukan wanita, kesehatan wajah dan kulit pun diperlukan pria. Selain kiat di atas, cara mudah merawat kulit wajah adalah dengan banyak minum air putih dan mengonsumsi buah dan sayur yang kaya akan antioksidan. 

Apabila memiliki pertanyaan seputar perawatan wajah ataupun masalah kesehatan lainnya, Anda dapat bertanya langsung kepada dokter melalui fitur Live Chat 24 jam di aplikasi KlikDokter.

[WA]

Perawatan Wajah

Konsultasi Dokter Terkait