HomeInfo SehatKesehatan UmumPakai Anting saat Tidur, Amankah?
Kesehatan Umum

Pakai Anting saat Tidur, Amankah?

Zahra Aminati, 30 Mar 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Tidur pakai anting mungkin sudah menjadi kebiasaan beberapa orang. Cari tahu bahaya tidur pakai anting dari kacamata medis di sini.

Pakai Anting saat Tidur, Amankah?

Pada sebagian wanita, penggunaan anting sudah menjadi bagian dari keseharian mereka. Aksesoris ini bahkan dipakai tidak hanya untuk acara khusus, tapi juga dalam aktivitas sehari-hari, termasuk tidur.

Tidur pakai anting mungkin dilakukan seseorang karena lupa melepaskannya atau memang sudah menjadi kebiasaan yang bersangkutan. Lantas, apakah tidur dengan anting yang masih terpakai itu berbahaya? Berikut ini ulasannya.

Tidur Pakai Anting, Berbahayakah?

Menurut dr. Theresia Rina Yunita, “Sebenarnya tidak ada larangan medis mengenai penggunaan anting saat tidur selama tidak merasakan adanya keluhan-keluhan.”

Namun, saat Anda memiliki tindikan baru, sebaiknya hindari tidur dengan anting-anting. Setidaknya, pantangan itu berlaku selama 6 minggu atau sampai kulit bekas tindikan terasa lebih baik. 

Sementara itu, apabila usia tindikan sudah lebih lama, tetap disarankan untuk menghindari tidur dengan anting. Beberapa jenis anting yang sebaiknya dilepas saat tidur, antara lain yang berbentuk lingkaran besar, yang panjang menjuntai, serta yang terbuat dari nikel. 

Anting-anting tersebut berisiko menimbulkan masalah pada telinga jika dipakai saat tidur semalaman. Berikut ini adalah beberapa bahaya tidur pakai anting: 

  • Kulit Sobek

Karena kita akan bergerak-gerak tanpa sadar ketika tidur, anting mungkin bisa tersangkut di rambut atau sarung bantal. Hal ini berisiko membuat cuping sobek. Anting ukuran besar serta yang menjuntai pun akan meningkatkan risiko tersebut. 

Artikel Lainnya: Ingin Tindik Lidah? Waspada, Ini Bahaya yang Mengintai Anda! 

  • Sakit Kepala

Saat Anda sering terbangun dengan kondisi sakit kepala, memakai anting semalaman mungkin bisa menjadi penyebabnya. Risikonya bisa meningkat jika Anda tidur dalam posisi miring. Pasalnya, anting dapat menekan sisi kepala dan menyebabkan ketidaknyamanan hingga sakit kepala

“Cobalah untuk melepaskan perhiasan seperti anting. Jika pusing atau sakit kepala kemudian membaik, bisa jadi disebabkan penggunaan anting,” jelas dr. Theresia. 

  • Infeksi

Mengenakan anting yang sama dalam waktu lama tanpa membersihkan lokasi tindikan dapat menyebabkan bakteri menumpuk di sana. Hal tersebut membuat bakteri berkembang dan akhirnya menyebabkan infeksi. 

Tanda-tanda infeksi yang muncul, antara lain kemerahan, bengkak pada lokasi tindik, nyeri di telinga, dan keluar nanah dari lubang tindikan. 

  • Reaksi Alergi

Tidur dengan anting berbahan nikel bisa meningkatkan risiko alergi. Nikel merupakan jenis kandungan yang umumnya digunakan dalam perhiasan imitasi. 

Memakai perhiasan berbahan dasar nikel secara berulang dapat menyebabkan ruam merah dan gatal. Selain itu, penggunaannya selama tidur semalaman juga dapat meningkatkan risiko terkena eksim di sekitar telinga. 

Artikel Lainnya: Ini Jenis-jenis Dermatitis Kontak dan Gejalanya 

Cara Aman Menggunakan Anting saat Tidur

Salah satu cara yang aman ketika menggunakan anting saat tidur adalah dengan menggunakan jenis anting tusuk berukuran kecil. Anting jenis ini tidak menimbulkan risiko sebanyak jenis anting lainnya. 

Ketika telinga baru ditindik, anting tusuk kecil pun sebaiknya dipilih untuk digunakan selama proses penyembuhan. Pasalnya, Anda tetap harus menggunakan anting ketika baru ditindik, termasuk saat tidur, supaya lubang tindikan tidak menutup. 

Di samping memilih jenis anting tusuk, rutinlah membersihkan lubang tindikan. Anda juga disarankan untuk menghindari menyentuh area tersebut agar bakteri atau kotoran tidak menumpuk. 

Apabila Anda tidur dengan anting, terutama ketika usia tindikan masih baru, perhatikan pula posisi tidur. Sebaiknya tidur telentang, alih-alih menyamping, untuk menghindari ketidaknyamanan. 

Itulah ulasan terkait penggunaan anting saat tidur. Meski cenderung aman, tetap disarankan untuk melepas anting saat tidur untuk menghindari bahaya yang telah disebutkan di atas.

Konsultasikan masalah kesehatan Anda langsung dengan dokter lewat fitur LiveChat di aplikasi KlikDokter.

(PUT/JKT)

Referensi:

Healthline. Diakses 2022. Is It OK to Sleep with Earrings In?

Bustle. Diakses 2022. Should You Sleep In Your Earrings?

Ditinjau oleh dr. Theresia Rina Yunita

tidurtelinga

Konsultasi Dokter Terkait