Diet dan Nutrisi

Mitos Manfaat Teh Basi bagi Kesehatan

dr. Valda Garcia, 26 Mei 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Banyak mitos yang beredar mengenai teh basi yang katanya memiliki manfaat kesehatan. Bagaimana fakta medisnya?

Mitos Manfaat Teh Basi bagi Kesehatan

Teh memiliki banyak manfaat kesehatan berkat zat antioksidan di dalamnya. Antioksidan dipercaya dapat membantu mencegah kanker hingga menurunkan darah tinggi.

Kandungan antioksidan yang dapat ditemukan di dalam teh adalah polifenol dan flavonoid. Bentuk paling paten dari flavonoid adalah epigallocatechin gallate (ECGC) yang dapat membantu menjaga daya tahan tubuh dan mencegah berbagai penyakit.

Selain itu, kandungan kafein dan tanin dalam teh juga bermanfaat untuk menstimulasi otak. Teh juga lebih dipilih karena kandungan kafein yang cenderung lebih rendah dibandingkan dengan kopi. Oleh karena itu, teh cukup aman bagi Anda yang sensitif terhadap kafein, tetapi ingin tetap terjaga sepanjang hari.

Tak hanya sampai di situ, teh basi juga diklaim bagus untuk kesehatan tubuh. Apakah manfaat teh basi benar-benar nyata? Ataukah cuma mitos belaka?

Bahaya Teh Basi bagi Kesehatan

Teh basi yang dimaksud adalah teh yang sudah diseduh, tetapi dibiarkan tidak diminum hingga basi. Teh basi juga disebabkan oleh bubuk teh yang tidak disimpan dengan baik sehingga dapat menjadi tempat pertumbuhan bakteri dan menjadi basi. Ketika sudah basi, rasa teh akan berubah dan terdapat endapan.

Selain itu, bahaya teh basi yang perlu Anda tahu adalah teh basi berisiko menjadi tempat bertumbuhnya bakteri dan menjadi tidak aman untuk dikonsumsi karena bisa menyebabkan mual, muntah, hingga gangguan pencernaan.

Umur teh akan lebih panjang jika disimpan dengan baik. Penyimpanan teh yang disarankan, yakni di dalam tempat yang kering, tidak langsung terkena sinar matahari, atau di dalam airtight container. Dengan cara ini, Anda dapat melindungi teh dari paparan udara dan mencegah pertumbuhan bakteri.

Artikel Lainnya: Ini, Lo, 10 Manfaat Minum Teh Setiap Hari

Berdasarkan beberapa penelitian, teh yang sudah diseduh dan dibiarkan hingga basi, mengandung timbal yang begitu tinggi sehingga tidak aman untuk dikonsumsi, khususnya bagi ibu hamil dan ibu menyusui.

Berbagai Mitos Manfaat Teh Basi

Teh memang terkenal akan kandungannya yang begitu bermanfaat bagi tubuh. Namun, banyak beredar informasi yang salah mengenai manfaat teh basi. Berikut beberapa mitos  mengenai teh basi yang harus Anda ketahui faktanya:

1. Bermanfaat bagi Kesehatan Kulit

Pengendapan ampas pada teh basi dipercaya memiliki kandungan vitamin dan bermanfaat bagi wajah. Akan tetapi, sampai saat ini belum ada penelitian medis yang mendukung hal tersebut.

Selain itu, pada kulit sensitif, penggunaan teh basi secara langsung dapat menyebabkan iritasi pada kulit wajah. Jadi, jangan mudah percaya dengan mitos manfaat teh basi yang satu ini!

Artikel Lainnya: Minum Teh Terlalu Panas Bisa Sebabkan Penyakit Kanker?

2. Memberantas Jamur Kuku

Mitos manfaat teh basi berikutnya adalah teh basi dapat digunakan untuk memberantas jamur kuku. Endapan air dari teh basi dipercaya memiliki sifat antiradang dan antibakteri, sehingga dapat mencegah terjadinya peradangan dan mengatasi jamur kuku.

Hal ini juga masih belum terbukti secara medis. Teh basi justru berisiko menjadi tempat pertumbuhan bakteri dan bisa menjadi sumber infeksi.

3. Memperbesar Alat Vital

Beredar pula informasi di masyarakat yang mengatakan bahwa teh basi dapat membantu memperbesar alat vital. Mitos tentang teh basi yang satu ini tidak benar karena faktanya sampai saat ini belum ada penelitian medis yang mendukung pernyataan tersebut.

Selain beberapa mitos yang disebutkan di atas, Anda mungkin pernah mendengar mitos lainnya mengenai manfaat teh basi. Namun, ada baiknya untuk tidak langsung percaya pada mitos tersebut.

Teh memang memiliki begitu banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Namun sampai saat ini, manfaat teh basi untuk kesehatan hanyalah sekadar mitos. Klaim-klaim tersebut masih perlu penelitian lanjutan dan bukti medis yang mendukung. Lebih baik, konsumsilah teh yang tersimpan dengan baik sehingga kesehatan Anda terjaga.

[WA/ RS]

Tehkesehatan kulitalat vitalteh basiJamur Kuku

Konsultasi Dokter Terkait