KlikDokter.com - Sarapan sangat penting manfaatnya untuk tubuh. Inilah langkah pertama Anda dalam memasukkan nutrisi ke tubuh, yang akan mempengaruhi paling tidak setengah dari waktu produktif Anda hingga siang hari. Jangan sampai Anda memilih makanan yang salah karena dapat membuat Anda lemas dan cepat mengantuk. Berikut adalah daftar sarapan sehat yang bisa Anda buat untuk keluarga di rumah:
1. Muesli
Muesli dicampur buah segar dan yoghurt rendah lemak menghasilkan cita rasa yang mengagumkan. Selain segar, rasa yang ditimbulkan juga begitu unik. Buah-buahan segar seperti strawberry, blueberry ataupun raspberry bisa Anda gunakan. Yoghurt rendah lemak memberikan asupan kalsium dan protein dan yang penting juga ialah rendah lemak.
2. Pisang Giling dan Blueberry Kering
Tambahkan gandum dan beberapa blueberry kering dalam mangkuk dan susu skim, lalu panaskan di dalam microwave selama 3-4 menit. Gunakan pisang yang matang untuk mendapatkan hasil yang baik. Pisang sebagai pengganti gula atau madu yang mampu memberi asupan gula yang tidak berlebihan. Blueberry sendiri memberi kandungan vitamin C, seng serta zat besi yang cukup bagi kebutuhan harian.
Berikut beberapa pilihan menu lainnya:
3. Kacang Panggang dengan Roti Gandum
Tidak hanya mempunyai kandungan lemak yang rendah, kacang panggang juga memiliki kandungan yang kaya akan serat dan protein sehingga membuat kacang menjadi sumber protein vegetarian. Roti gandum juga memiliki kandungan serat yang tinggi, serta kadar gula yang rendah.
4. Bubur Gandum
Bubur gandum yang dijual saat ini memiliki berbagai macam penyajian, baik yang dimasak terlebih dahulu maupun yang direbus saja. Namun penting untuk diingat bahwa sering kali orang yang berdiet menambahkan susu pada bubur gandum mereka sehingga kandungan gulanya begitu tinggi. Faktanya, terlalu banyak gula membuat Anda cepat mengantuk.