HomeInfo SehatKulit2 Hal yg Harus Diperhatikan Ketika Memilih Produk Perawatan Kulit
Kulit

2 Hal yg Harus Diperhatikan Ketika Memilih Produk Perawatan Kulit

KlikDokter, 08 Apr 2014

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Perhatikan Hal Berikut Sebelum Memilih Produk Perawatan Kulit!. Sekarang ini, banyak sekali produk perawatan kulit yang hadir. Kalau diperhatikan, semuanya menawarkan kelebihan yang mirip, yaitu menjaga kesehatan kulit. Tapi kalau semua sama, bagaimana ca

2 Hal yg Harus Diperhatikan Ketika Memilih Produk Perawatan Kulit

Klikdokter.com - Sekarang ini, banyak sekali produk perawatan kulit yang hadir. Kalau diperhatikan, semuanya menawarkan kelebihan yang mirip, yaitu menjaga kesehatan kulit. Tapi kalau semua sama, bagaimana caranya memilih produk mana yang sesuai untuk kulit Anda?.

Di sini, Anda harus menjadi konsumen yang cerdas. Kita perlu mengetahui dengan jelas apa kandungan yang ada pada produk perawatan kulit.

Terkait dengan hal tersebut hal yang Aulia dan Klikdokter sepakat, setidaknya ada 2 hal yang sangat perlu diperhatikan dalam memilih produk perawatan kulit, diantaranya adalah:

1. Perhatikan Dahulu Jenis Kulit Anda

Pertama kali harus diperhatikan dalam memilih produk perawatan kulit adalah jenis kulit Anda. Ada 3 fakta yang kita harus ketahui tentang tipe kulit:

  • Tipe kulit kulit dapat berbeda. Tipe kulit dapat berbeda-beda bergantung dari berbagai faktor seperti: genetik, cuaca, hormonal, dsb.

  • Cermati sekali lagi jenis kulit Anda. Keadaan kulit wajah yang kita lihat sesaat belum tentu menggambarkan tipe kulit yang sesungguhnya.

  • Jika perlu, cari pendapat dokter. Menentukan jenis kulit adalah langkah terpenting dalam perawatan kulit. Oleh karena itu jika ada kesempatan Anda dapat melakukan konsul kepada dokter untuk membantu penilaian Anda.

  • 2. Perhatikan Kandungan Kosmetiknya

    Hal berikutnya yang harus diperhatikan adalah kandungannya. Apakah kandungan yang ada di produk tersebut aman dan sesuai dengan jenis kulit Anda? Terbuat dari bahan alami atau tidak? Hal-hal semacam ini harus menjadi pertimbangan Anda.

    Bila kulit Anda kering dan sensitif, pilihlah sabun yang mengandung, bahan pembersih yang lembut,  ¼ moisturizing milk, dan memiliki pH seimbang. Jenis sabun ini dapat mempertahankan kelembaban kulit sekaligus menjaga kekenyalan kulit.

    Bagi Anda yang ingin mengetahui lebih jauh mengenai topik ini, silakan ajukan pertanyaan Anda di fitur Tanya Dokter Klikdokter.com di laman website kami. .[](NO/HW)

    Sources:

    • Correlation between pH and irritant effect of cleansers marketed for dry skin.
    • A comparative study of the effects on the skin of a classical bar soap and a syndet cleansing bar in normal use conditions and in the soap chamber test.

    Ditulis oleh:

    dr. Nadia Octavia

    Anggota Dewan Redaksi Medis

    Klikdokter.com

     

    Perawatan KulitKosmetik SehatMemilih Produk Perawatan KulitTips Memilih Produk Perawatan KulitBagaimana Memilih Produk Perawatan Kulit

    Konsultasi Dokter Terkait