Perut Kembung dan BAB Cair
Halo dok, saya mau bertanya, semenjak saya makan daging2 panggang, saya menjadi diare, sering bersendawa, nyeri otot, dan perut terasa kembung dan sering bunyi (padahal tidak lapar). Hal ini sudah berlangsung 4 hari dan saya baru minum obat diare tanpa pemeriksaan lebih lanjut. kira2 ini kenapa ya dok? apakah perlu pemeriksaan lebih lanjut?
:strip_icc():format(jpeg)/klikdokter-media-buckets/avatars/850184/original/087488200_1540984940-_NEW_-DoctorThumbnail---201x298-dr-Alberta-Jesslyn-Gunardi-BMedSc-_Hons_.jpg)
Terima kasih telah berkonsultasi dengan kami,
Pada infeksi (disentri) biasa disertai dengan diare, nyeri perut dan terkadang demam dan darah biasanya keluar bersamaan dengan tinja. Bagaimana dengan Anda apakah buang air besar disertai demam dan darah? Perut yang kembung dan sering bersendawa bisa merupakan bagian dari penyebab dari penyakit diare yang Anda alami. Apabila Anda memang mengalami diare disentri maka Anda harus mengkonsumsi antibiotik. Kami belum dapat memberikan rekomendasi obat untuk Anda minum sebab belum dapat menentukan diagnosis penyakit Anda. Untuk menentukan diagnosis perlu ada beberapa hal yang harus dikonfirmasi terlebih dahulu dan beberapa hal dapat dipastikan dengan pemeriksaan penunjang.
Selain itu, pada kondisi diare sebaiknya Anda banyak mengkonsumsi banyak air mencegah Anda jatuh ke dalam kondisi dehidrasi. Apakah Anda memiliki riwayat maag? Sering bersendawa dan perut kembung juga bisa merupakan gejala penyerta maag. Anda sebaiknya berkonsultasi langsung dengan dokter terdekat.
Semoga dapat bermanfaat ya
Salam,
Silakan Klik “Tanya Dokter” Untuk Mengajukan Pertanyaan Anda
Tanya Dokter
0 Komentar