Dampak Tertelan Kertas Bolu Kukus
Anak saya umur 2,5 tahun makan kue bolu kukus. Ketika saya tinggal sebentar ternyata tanpa sengaja dia makan sedikit kertas rotinya. Apakah itu berbahaya? Apa yang harus saya lakukan? Terima kasih
:strip_icc():format(jpeg)/klikdokter-media-buckets/avatars/806486/original/085510600_1593747895-_NEW_-DoctorThumbnail---201x298-dr-Dyah-Novita-Anggraini.jpg)
Terima kasih telah menggunakan fitur Tanya Dokter.
Kami memahami kekhawatiran yang Anda rasakan. Keluhan Anda adalah anak yang berumur 2 tahun menelan kertas bolu kukus.
Anda tidak perlu khawatir. Bila dalam jumlah kecil, benda yang bukan merupakan makanan yang masuk kedalam sistem pencernaan akan ikut tercena bersama dengan makanan. Dan bila bahan dari benda tersebut merupakan bahan yang sulit tercerna, maka dapat keluar kembali bersama dengan kotoran seperti wujud aslinya.
Jika anak Anda tidak terdapat gejala seperti muntah atau diare maka sebaiknya Anda memerikskan diri kepada dokter untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.
Demikian, semoga informasi ini bermanfaat.
Salam sehat,
Silakan Klik “Tanya Dokter” Untuk Mengajukan Pertanyaan Anda
Tanya Dokter
0 Komentar