Ubun ubun Bengkak Pada Bayi 4 Bulan
Dokter, anak saya usia 4bulan. Baru baru ini saya perhatikan ubun ubunnya mengembung. Pernah mengalami demam saat saya habis bawa jalan2 naik mobil. Dn saya pikir masuk angin. Yg saya tanyakan, knp ubun2nya mengembung dok ? Bahayakah untuk pertumbuhannya ? Atas perhatiannya sy ucapkan terimakasih
:strip_icc():format(jpeg)/klikdokter-media-buckets/avatars/824694/original/018213900_1540881115-_NEW_-DoctorThumbnail---201x298-dr-Dyan-Mega-Inderawati.jpg)
Halo, terima kasih telah menggunakan layanan e-konsultasi KlikDokter.com
Kami memahami kekhawatiran Anda. Ubun- ubun yang bengkak atau membonjol pada bayi secara umum dapat menjadi indikasi adanya peningkatan tekanan dalam rongga tengkorak. Apakah bayi Anda saat ini masih demam? adakah tanda- tanda lainnya seperti bayi terlihat lemas, tidak nafsu saat minum susu atau bayi cenderung tidur?
Ubun- ubun membonjol hanya merupakan salah satu tanda yang dapat mengarahkan pada berbagai diagnosis. Beberapa kemungkinan diagnosis atau penyakit yang ditandai dengan ubun- ubun membonjol adalah sebagai berikut :
- Ensefalitis : peradangan pada pada otak, umumnya disebabkan infeksi
- Hidrosefalus : penumpukan cairan otak akibat sumbatan
- Trauma otak akibat benturan
- Pertumbuhan jaringan abnormal misalnya akibat tumor
Untuk mendapatkan diagnosis pasti, diperlukan pemeriksaan fisik dan penunjang secara menyeluruh. Olehkarena itu saya sarankan untuk membawa bayi Anda sesegera mungkin ke dokter spesialis anak agar mendapatkan penanganan tepat sesuai kondisi fisik bayi Anda saat ini.
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan. Semoga bermanfaat.
Salam,
Silakan Klik “Tanya Dokter” Untuk Mengajukan Pertanyaan Anda
Tanya Dokter
0 Komentar