Kulit Ketiak Hitam
dok,saya mempunyai masalah pada kulit ketiak, kulit ketiak saya berwarna hitam, agak kasar, sering gatal dan pernah luka waktu digaruk. Bagaimana cara penyembuhannya, dok ?
:strip_icc():format(jpeg)/klikdokter-media-buckets/avatars/824686/original/022544900_1488864535-dr_Karin_Wiradarma__2_.jpg)
Terima kasih telah menggunakan layanan e-Konsultasi Tanya Dokter KlikDokter.com.
Kami memahami kekhawatiran Anda.
Warna Ketiak yang hitam dapat disebabkan oleh karena terlihat akar rambut ketiak sehingga terlihat hitam, atau dapat karena kotoran tubuh (daki), untuk itu bersihkan tubuh Anda dengan menggunakan spons pada waktu mandi.
Ketiak yang gatal dan kasar kemungkinan disebabkan oleh karena kulit ketiak tersebut kering, atau terdapat kelainan kulit lainnya. Untuk memastikannya kami sarankan agar Anda berkonsultasi kepada dokter.
Demikian informasi ini kami sampaikan, semoga bermanfaat.
Salam,
Silakan Klik “Tanya Dokter” Untuk Mengajukan Pertanyaan Anda
Tanya Dokter
0 Komentar