Penyebab Kram Pada Kaki
Dok, kenapa kaki kanan saya sering sekali merasa nyeri seperti kram, ditusuk2. Biasanya sangat terasa saat bangun tidur, duduk terlalu lama atau di kendaraan. Apa mungkin krn saya sering mandi malam hari? Mohon bantuan dokter. Apa yang harus saya lakukan. Terima kasih.
:strip_icc():format(jpeg)/klikdokter-media-buckets/avatars/879306/original/068928500_1483473187-foto_dokter_Dokter-thumbnail-dr-suci-dwi-putri.jpg)
Terimakasih telah menggunakan layanan e-konsultasi Tanya Dokter di Klikdokter.com
Kram pada kaki dapat terjadi karena beberapa hal, diantaranya adalah :
-
Gangguan aliran darah atau kurang lancarnya aliran darah yang dapat disebabkan oleh berbagai hal, diantaranya adalah posisi tidur yang menekan pembuluh darah di kaki terlalu lama (posisi kaki terlipat ketika sedang tidur atau posisi bersila)
-
Kurangnya asupan kalsium dan potassium. Kalsium berperan untuk kontraksi otot sedangkan potassium atau kalium berperan di dalam relaksasi otot. Apabila kekurangan 2 jenis elektrolit ini maka proses kontraksi-relaksasi otot tidak akan berjalan lancar.
-
Kelelahan dan dehidrasi (kekurangan cairan)
-
Pada penderita penyakit kronik seperti diabetes melitus
Untuk menghindari kram pada kaki, Anda dapat mencoba untuk olahraga teratur untuk melancarkan aliran darah di kaki, lakukan peregangan otot sebelum berolahraga, jangan terlalu lama berdiri atau usahakan selalu melakukan aktivitas (berjalan atau menggerakkan kaki) setelah berdiri atau duduk lama, dan konsumsi makanan yang mengandung kalsium dan potassium (susu dan pisang). Jika dengan cara-cara tersebut, kram tetap berlangsung, maka segera periksakan diri kepada dokter dan bila perlu dilakukan pemeriksaan laboratorium darah.
Kami lampirkan beberapa artikel untuk menambah wawasan Anda:
- Manfaat Kesehatan dari Berjalan Kaki
- Manfaat Jalan Kaki 30 Menit
- Cedera Akibat Salah Pilih Sepatu
- Sehatnya Berjalan Kaki
Demikian informasi kami sampaikan. Semoga bermanfaat.
Salam
Silakan Klik “Tanya Dokter” Untuk Mengajukan Pertanyaan Anda
Tanya Dokter
0 Komentar