Efek Kerusakan Gigi Atas Terhadap Mata
Dok gigi geraham atas saya udah pecah,apa boleh dicabut? Takutnya merusak syaraf mata apa betul dok?
:strip_icc():format(jpeg)/klikdokter-media-buckets/avatars/878859/original/083772000_1483446448-foto_dokter_Arni_Maharani_1.jpg)
Terima kasih telah menggunakan layanan e-konsultasi.
Saya memahami kekhawatiran Anda. Gigi yang berlubang atau pecah/patah tidak boleh dibiarkan tanpa dirawat oleh dokter gigi. Perawatan yang diperlukan dapat berupa penambalan atau pemasangan restorasi lainnya pada gigi agar kerusakan lebih lanjut dapat dicegah. Namun bila kondisi gigi sudah tidak dapat lagi ditambal atau dipertahankan dalam rongga mulut maka gigi harus dicabut guna menghindari resiko infeksi yang dapat terjadi. Perlu Anda ketahui bahwa kerusakan gigi atas dan tindakan pencabutan tidak berpengaruh pada kerusakan mata Anda.
Demikian informasi yang dapat Saya berikan, semoga bermanfaat.
Salam,
Silakan Klik “Tanya Dokter” Untuk Mengajukan Pertanyaan Anda
Tanya Dokter
0 Komentar