Mengatasi Bekas Luka
Permisi dok, saya mau tanya. Saya ada bekas luka di kaki sama tangan saya, itu bisa di ilangin kah? Terus klo bisa apa obatnya? Dalam jangka waktu yang berapa lama? Ingi menghilangkannya dengan cepat dok, tolong penjelasannya dok, terima kasih banyak.
:strip_icc():format(jpeg)/klikdokter-media-buckets/avatars/878882/original/062045300_1483447161-foto_dokter_Dokter-thumbnail-dr-Mega.jpg)
Terima kasih karena telah menggunakan layanan e-konsultasi di Klikdokter.
Bekas luka yang terjadi pada kulit dapat meninggalkan bekas luka yang menghitam (hiperpigmentasi), atau menjadi berkas berwarna putih (hipopigmentasi) atau menjadi jaringan berlebih (keloid). Masing-masing jenis bekas luka memerlukan penanganan yang berbeda-beda.
Dasar penanganan bekas luka yang menghitam biasanya menggunakan krim, pengelupasan kulit/chemical peeling, mikrodermabrasi ataupun laser. Beberapa cara tersebut diharapkan dapat menyamarkan, menipiskan, bahkan menghilangkan bekas luka. Bila bekas luka masih baru dan tidak terlalu dalam, Anda dapat mengoleskan krim mengandung hidrokuinon 2% yang dijual di pasaran. Krim hidrokuinon 2% termasuk dalam dosis yang aman, dan penggunaannya harus tepat hanya pada bekas luka saja dan aplikasikan pada malam hari. Yang diperlukan saat ini adalah menjaga kebersihan, dan perlu diusahakan agar daerah tidak mudah bergesekan (tidak menggunakan pakaian yang terlalu ketat). Sedangkan untuk penanganan medis, terdapat beberapa pilihan, sesuai dengan ukuran dari hiperpigmentasi dan lamanya bekas luka Anda sudah terjadi. Untuk itu, Anda dapat mengunjungi dokter spesialis kulit dan kelamin untuk penanganan yang optimal. Mohon maaf karena kami tidak dapat merekomendasikan suatu produk ataupun obat tertentu tanpa mengetahui secara pasti kondisi Anda dengan melakukan pemeriksaan fisik. Hal tersebut juga berkaitan dengan kewajiban kami untuk menjaga etika profesi yang kami junjung tinggi dan mencegah terjadinya bias promosi. Jadi, untuk mendapat tatalaksana yang tepat sesuai dengan kondisi kulit Anda, kami sarankan Anda memeriksakan diri ke dokter spesialis kulit dan kelamin.
Berikut kami sertakan beberapa artikel terkait untuk menambah informasi :
12 Hal Penting Penanganan Luka Bakar di Rumah
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat
Salam,
Silakan Klik “Tanya Dokter” Untuk Mengajukan Pertanyaan Anda
Tanya Dokter
0 Komentar