Kesehatan Gusi
Bagaimana cara mengatasi karang gigi dan warna gusi yang baik berwarna apa? Apa penyebab gusi bengkak? Ciri- gusi bengkak?
:strip_icc():format(jpeg)/klikdokter-media-buckets/avatars/878859/original/083772000_1483446448-foto_dokter_Arni_Maharani_1.jpg)
Terima kasih telah menggunakan layanan e-konsultasi.
Karang gigi atau dental calculus merupakan kotoran pada gigi yang harus dibersihkan, karena keberadaannya yang cukup berbahaya baik untuk kesehatan gigi dan jaringan pendukungnya maupun untuk kesehatan tubuh. Membersihkan karang gigi hanya dapat dilakukan dengan bantuan dokter gigi dan menggunakan alat khusus baik secara manual atau menggunakan mesin.
Gusi yang sehat mempunyai penampakan secara klinis berwarna merah muda dan pada bagian interdental papilnya atau bagian ujung yang berada antara gigi runcing atau tajam. Tanda gusi yang mengalami pembengkakan adalah gusi berwarna kemerahan atau merah dan pada bagian interdental papilnya tumpul. Penyebab pembengkakan biasanya dikarenakan peradangan gusi. Peradangan ini terkait dengan kebersihan mulut dan gigi yang tidak baik atau dapat juga dikarenakan gangguan hormonal dan penyebab lainnya.
Demikian informasi yang dapat saya berikan, semoga bermanfaat.
Salam,
Silakan Klik “Tanya Dokter” Untuk Mengajukan Pertanyaan Anda
Tanya Dokter
0 Komentar