Ruam Mengkilap pada Penis
selamat pagi dok. di kepala penis saya tepat di samping kanan tempat keluarnya air seni terdapat ruam kulit yang agak mengkilap, kering dan kadang terkupas seperti mau ganti kulit, tidak sakit, tidak gatal, tidak juga luka. gejala muncul sekitar sebulan yang lalu. ini penyakit apa dok? bagaimana cara untuk di hilangkan. terima kasih
:strip_icc():format(jpeg)/klikdokter-media-buckets/avatars/824688/original/037194200_1548998649-_NEW_-DoctorThumbnail---201x298-dr-Nadia-Octavia.jpg)
Saudara yang Terhormat.
Terima kasih telah menggunakan layanan e-konsultasi Klikdokter.
Kelainan kulit sulit untuk ditangani jika tanpa pemeriksaan fisik. Untuk itu sebaiknya, Anda mengunjungi dokter untuk dilakukan pemeriksaan langsung dan mungkin diperlukan pemeriksaan laboratorium untuk mengetahui penyebab keluhan Anda.
Jika Anda memiliki riwayat melakukan hubungan seksual tanpa proteksi (menggunakan kondom) dalam waktu 2 minggu sebelumnya maka masih mungkin keluhan Anda disebabkan karena infeksi menular seksual.
Dengan pemeriksaan lebih cepat maka Anda dapat memperoleh penangangan yang optimal sesegera mungkin.
Berikut kami sertakan beberapa artikel untuk Anda:
6 Gejala Penis Anda Bermasalah
Demikian informasi yang dapat disampaikan. Semoga bermanfaat. (NO)
Salam,
Tim Redaksi Klikdokter
Silakan Klik “Tanya Dokter” Untuk Mengajukan Pertanyaan Anda
Tanya Dokter
0 Komentar