Darah Dari Telinga

Bapak/saudara yang Terhormat,
Terima kasih telah menggunakan layanan e-konsultasi dari Klikdokter.
Keluarnya cairan dari dalam telinga baik berupa darah, nanah, serumen (kotoran telinga), ataupun cairan jernih lainnya dalam dunia kedokteran dikenal sebagai otorrhea. Pada umumnya, cairan yang sering keluar dari telinga adalah serumen (kotoran telinga), namun keluarnya cairan lain seperti darah atau nanah dari telinga dapat terjadi akibat adanya iritasi atau infeksi di dalam telinga. Keluarnya cairan dari telinga akibat adanya iritasi atau infeksi dalam telinga biasanya akan diawali dengan gejala demam tinggi atau kuping yang terasa sakit.
Disamping itu, pecahnya gendang telinga juga seringkali menimbulkan keluhan berupa keluarnya cairan berwarna kuning keputihan dengan sedikit darah dari telinga. Untuk memastikannya, diperlukan wawancara lebih lanjut dan diperlukan pemeriksaan secara langsung terhadap telinga anda.
Karena itu, Kami sarankan agar anda a ke dokter spesialis THT segera untuk mendapatkan pengobatan yang tepat sesuai penyebabnya.
Demikian informasi yang dapat Kami berikan. Semoga bermanfaat
Salam
Redaksi Klikdokter
0 Komentar