Hamil dan Test Pack

Ibu/Saudari yang Terhormat.
Terima kasih telah menggunakan layanan e-konsultasi Klikdokter.
Apakah suami Anda telah melakukan penetrasi? Jika suami Anda telah melakukan penetrasi penis ke dalam vagina Anda, dan tidak melakukan ejakulasi, dan Anda saat ini tidak dalam masa subur, maka saat ini kecil kemungkinan terjadi kehamilan pada Anda. Namun, kemungkinan terjadinya kehamilan dalam setiap hubungan seksual tetap dapat terjadi.
Apakah selama ini siklus menstruasi Anda teratur? Jika teratur maka Anda dapat menghitung masa subur Anda. Bila siklus menstruasi Anda teratur maka masa subur Anda adalah 14 hari sebelum menstruasi berikutnya.
Siklus menstruasi dapat bervariasi, namun jika selama ini Anda siklus menstruasi Anda teratur, dan pada tanggal yang ditentukan Anda belum mendapatkan menstruasi maka Anda dapat melakukan pemeriksaan test pack. Test pack dapat mendeteksi kehamilan dengan tingkat keakuratan mencapai 99%. Bahkan garis tipis saja sudah menunjukkan hasil yang positif. Namun, testpack juga dapat menunjukkan hasil negatif palsu (hasilnya negatif, namun terdapat kehamilan) ataupun positif palsu (hasilnya positif, namun tidak disertai kehamilan). Untuk mengkonfirmasi hasil pemeriksaan itu, diperlukan konfirmasi USG.
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan. Semoga bermanfaat. (JF)
Salam,
Tim Redaksi Klikdokter
Silakan Klik “Tanya Dokter” Untuk Mengajukan Pertanyaan Anda
Tanya Dokter
0 Komentar