Malaria kambuhan?

Bapak / Saudara yang terhormat,
Terimakasih atas kepercayaan anda pada klikdokter. Saya mengerti anda khawatir apabila sewaktu-waktu malaria anda dapat kambuh.
Malaria adalah penyakit infeksi akut yang disebabkan oleh protozoa dari genus Plasmodium. Pada manusia, terdapat empat spesies penyebab malaria, yaitu P. falciparum, P. vivax, P. ovale, P. Malaria.
Plasmodium falciparum dan Plasmodium vivax merupakan jenis parasit malaria yang paling banyak ditemukan pada daerah tropis dan subtropis. Secara epidemiologi, Plasmodium falciparum adalah penyebab sekitar 85% malaria di dunia dan merupakan penyebab malaria yang paling berat. Namun pada kasus teman anda, kemungkinan jenis parasit malaria yang menyebabkan adalah Plasmodium vivax, mengingat malaria yang diderita timbul berulang. Hal ini terjadi oleh karena di dalam hati, sebagian parasit masih beristirahat (dormant). Sewaktu-waktu parasit ini dapat teraktivasi menimbulkan keluhan malaria kembali.
Pada prinsipnya pengobatan malaria dapat ditangani secara optimal apabila telah diketahui jenis parasit dan pola kekebalan parasit tersebut terhadap obat antimalaria tertentu.
Lebih lanjut mengenai malaria dapat anda baca dengan mengklik URL link berikut:
https://www.klikdokter.com/illness/detail/162
Demikian penjelasan saya. Semoga dapat membantu. (SO)
Terima Kasih,
(Tim Redaksi Klikdokter)
0 Komentar