Nyeri perut kiri bawah

Bapak / Saudara yang terhormat,
Seperti apakah nyeri yang Anda alami? apakah seperti ditusuk-tusuk, mulas, atau apa? dan apakah nyeri tersebut menjalar ke belakang, ke depan, atau kemana? Apakah BAB dan BAK Anda bermasalah? apakah Anda pernah memiliki riwayat sakit maag?
Posisi perut di kiri bawah terdiri dari kulit, otot, jaringan lemak dan penunjang, dan usus besar. Salah satu gangguan dari organ diatas dapat menyebabkan keluhan nyeri perut kiri bawah. Apabila nyeri tersebut berasal dari nyeri lain, misal asalnya nyeri pinggang kiri yang menjalar ke perut kiri, maka ada kemungkinan terdapat gangguan pada saluran kemih atau organ lain. Saya anjurkan agar Anda berkonsultasi lebih dalam lagi dengan spesialis penyakit dalam untuk dikaji lebih lanjut. Terapi atau pengobatan akan diberikan sesuai dengan penyebabnya. Semoga membantu. (TRH)
Terima kasih.
(Tim Redaksi Klikdokter)
0 Komentar