Kesehatan Anak

Zat Gizi Pendukung Kecerdasan Otak Anak

Tim Redaksi KlikDokter, 22 Nov 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Untuk mendukung kecerdasan otak anak, dibutuhkan zat gizi yang dapat membantu memaksimalkan tumbuh kembang anak.

Zat Gizi Pendukung Kecerdasan Otak Anak

Ada beberapa faktor pendukung kecerdasan anak yang harus diperhatikan, salah satunya adalah nutrisi untuk otak si Kecil. Oleh sebab itu, penuhi kebutuhan zat gizi si Kecil agar pertumbuhan otak dan fisiknya optimal.

Kecerdasan anak saat ini berkembang menjadi kecerdasan majemuk yang terdiri dari kecerdasan linguistik, logika matematika, musikal, kinestetik, visual-spasial, interpersonal, intrapersonal dan naturalis. Untuk mengenali bakat si Kecil sejak dini, Bunda dapat mengidentifikasinya lewat kanal morinagamiplayplan.com.

Setelah berhasil mengidentifikasi si Kecil, hal selanjutnya yang perlu dilakukan adalah memberikan stimulasi agar bakat tersebut dapat terasah dengan tepat serta mendukung pemberian nutrisi yang tepat dan bergizi untuk kecerdasan otak anak.

Nutrisi pendukung kecerdasan anak

Berikut ini adalah asupan nutrisi yang dapat mendukung kecerdasan otak si Kecil. Berikan buah hati Bunda makanan yang mengandung berbagai zat gizi berikut ini:

1. Omega-3

Asam lemak omega–3 merupakan jenis asam lemak yang tidak dapat diproduksi di dalam tubuh, namun diperlukan bagi tubuh untuk membantu mendukung tumbuh kembang anak.

Bagian dari omega-3 yang berperan dalam meningkatkan kecerdasan anak dan mengoptimalkan saraf otak adalah DHA. Berikut penjelasan tiga komponen utama omega– 3 yaitu:

  • ALA

Alpha-linolenic acid yang berfungsi meningkatkan membran sel di dalam tubuh dan membantu meningkatkan daya tahan tubuh.

  • EPA

Eicosapentaenoic acid berfungsi sebagai zat anti-radang dan membantu menurunkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh.

  • DHA

Docosahexaenoic acid berperan utama dalam membangun sekitar 8 persen dari saraf di otak, sehingga jika asupannya terpenuhi, si Kecil akan lebih mudah dalam memperbaiki kerja saraf, kecerdasan otak dan meningkatkan daya ingat.

Asupan omega-3 bisa didapatkan dari sumber seperti ikan laut berlemak (ikan salmon, ikan tuna, ikan makerel, ikan hering dan ikan sarden), biji–bijian (chia seed), sayuran hijau (sayur bayam, kale dan rumput laut), minyak zaitun, minyak kanola, produk susu dan telur.

2. Omega-6

Sama seperti omega-3, asam lemak omega-6 merupakan asam lemak tak jenuh yang dibutuhkan oleh otak. Sumber omega-6 dapat ditemukan pada kacang–kacangan seperti kacang almon, kacang mede dan kacang kedelai.

3. Zat besi

Zat besi merupakan zat mineral vital yang diperlukan oleh tubuh untuk meningkatkan kecerdasan anak. Selain itu, zat besi merupakan kendaraan dari sel darah merah untuk menjalankan fungsinya, mengangkut oksigen ke seluruh tubuh termasuk otak.

Oleh sebab itulah untuk mendukung kecerdasan otak, asupan oksigen di dalam otak harus terus terpenuhi, sehingga konsentrasi anak dapat terus terjaga.

Kekurangan zat besi mampu menyebabkan menurunnya kemampuan berpikir serta berbahasa anak. Sumber zat besi bisa didapatkan dari daging merah, kacang – kacangan, biji–bijian, sereal, bayam, tomat, brokoli dan stroberi.

4. Kolin

Kolin merupakan salah satu mikronutrien yang penting untuk tubuh dan kesehatan otak. Peranan kolin dalam kecerdasan otak adalah membantu meningkatkan sinyal saraf di otak, sehingga memori otak dapat terjaga dengan baik.

Selain itu, kolin juga dapat meningkatkan kemampuan berpikir, bergerak serta berbicara si Kecil.

5. Alfa laktalbumin

Adalah protein yang terdapat di dalam ASI. Di dalamnya terdapat kandungan asam amino yang berperan dalam tumbuh kembang otak anak, sehingga jika asupannya terpenuhi maka kecerdasannya tak diragukan lagi.

6. Vitamin B12

Vitamin B12 atau kobalamin sangat berperan dalam perkembangan otak anak, kekurangan asupan vitamin B12 dapat meningkatkan risiko terjadinya perlambatan kecepatan impuls saraf di otak. Sumber vitamin B12 bisa didapatkan dari telur, tempe, susu almon, susu kedelai, keju dan sereal.

Berbagai zat tersebut bisa diperoleh sekaligus oleh si Kecil dengan mengonsumsi susu pertumbuhan Morinaga Chil Kid Platinum Moricare+ Prodiges. Dengan demikian, si Kecil dapat menguasai tujuh pilar kecerdasan seperti yang telah dijelaskan di atas.

Kecerdasan otak anak dapat dioptimalkan dengan memberikan zat gizi yang diperlukan. Oleh sebab itu, penuhi kebutuhan nutrisi si Kecil dengan memberikan Morinaga Chil Kid Platinum Moricare+ Prodiges setiap hari.

[NP/ RH]

Nutrisi AnakAdvertorialsusuAnakkecerdasan otak anak

Konsultasi Dokter Terkait