Pencernaan

14 Cara Tepat Menghilangkan Mual Karena Maag

dr. Mega Putri, 26 Mar 2023

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Mual karena maag bisa sangat mengganggu. Berikut cara menghilangkan mual karena maag yang efektif

14 Cara Tepat Menghilangkan Mual Karena Maag

Mag adalah istilah yang sering digunakan untuk menggambarkan gangguan pada lambung. Kondisi ini biasanya ditandai dengan rasa tidak nyaman pada perut bagian atas atau sekitar ulu hati.

Mag bisa timbul akibat adanya masalah pada lambung, seperti tukak lambung, GERD, dan lainnya. Selain bikin perut nyeri, mag biasanya disertai rasa mual. Mual disebabkan oleh cairan asam lambung yang berlebih. 

Rasa mual akibat mag tentu sangat mengganggu. Untuk mengatasinya, kamu dapat melakukan sederet cara menghilangkan mual karena maag berikut.

1. Minum Air Putih Secukupnya

Disampaikan dr. Gia Pratama, mual karena mag bisa bertambah parah ketika kamu mengalami dehidrasi alias kondisi kekurangan cairan. Dehidrasi juga bisa menyebabkan kamu mengalami pusing.

“Karena itu, cara mengatasi mual dan pusing karena mag adalah dengan minum cukup air putih dan cairan lainnya,” saran dr. Gia. 

Konsumsi air putih yang cukup dapat menetralisir kadar asam dalam lambung sehingga bisa mengurangi gejala mag. Minum cukup cairan juga bisa menghilangkan pusing akibat dehidrasi.

2. Makan Lebih Sedikit, Tapi Sering

Ketika kamu mengalami mual akibat mag, hindari makan berlebihan. Makan berlebihan justru dapat memperburuk gejala mual.

Oleh sebab itu, dr. Gia menyarankan agar makan lebih sedikit, tetapi sering untuk mengurangi mual. Selain itu, pilih makanan ringan yang tidak terlalu banyak rasa, ya!

3. Hindari Makanan Berminyak dan Gorengan

Makanan yang banyak mengandung lemak bisa memperlambat proses pengosongan lambung. Bagi penderita GERD, kondisi ini bisa menyebabkan cairan asam lambung naik dan bikin rasa mual makin memburuk.

Makanan berlemak juga bisa bikin perut kembung sehingga memperparah rasa mual. Oleh sebab itu, hindari makanan berminyak dan gorengan, ya.

4. Makan Perlahan dan Tidak Terburu-Buru

Makan terburu-buru mungkin saja bisa menyebabkan ada terlalu banyak gas di dalam saluran cerna. Kondisi ini bisa memperburuk rasa mual. Jadi, makanlah secara perlahan, ya!

Artikel lainnya: 10 Penyebab Badan Lemas Disertai Mual, Ada Apa?

5. Hindari Melakukan Aktivitas Berat Usai Makan

Cara menghilangkan risiko timbulnya mual karena mag bisa dengan menghindari aktivitas berat, seperti olahraga usai makan. 

Setelah makan, beristirahatlah sejenak dengan sedikit meninggikan posisi kepala. Kamu bisa beraktivitas berat kembali minimal satu jam setelah makan.  

6. Hindari Makan Sebelum Tidur

Makan menjelang waktu tidur dapat memperparah mual, lho. Karena itu, dr. Gia menyarankan agar kamu mengonsumsi makanan terakhir beberapa jam sebelum tidur.

7. Hindari Soda

Soda dapat menyebabkan perut kembung. Jenis minuman ini juga bisa melemahkan katup sfingter, yaitu otot berbentuk cincin yang memungkinkan makanan dan minuman masuk ke lambung dan dicerna. Katup sfingter juga mencegah isi lambung naik kembali ke kerongkongan.

Perut kembung dan melemahnya sfingter bisa memperburuk rasa mual. Karena itu, jika kamu merasakan mual, jangan minum soda, ya!

8. Hindari Susu

Kapan Waktu Terbaik Minum Susu? (Donot6 studio/shutterstock)

Susu dapat meningkatkan kadar asam lambung sehingga bisa memperburuk rasa mual. Untuk mengurangi rasa mual akibat mag, hindari konsumsi susu, terutama susu sapi.

Susu sapi tinggi lemak sehingga sulit dicerna dan bisa bikin rasa mual makin parah. Selain itu, jangan minum susu di waktu perut kosong. 

Artikel lainnya: Penyebab Anak Muntah Setelah Minum Susu, Berbahayakah? 

9. Hindari Alkohol dan Kafein

Dokter Gia menyarankan agar kamu menghindari konsumsi alkohol dan kafein agar mengurangi rasa mual akibat mag.

“Alkohol dan kafein dapat mengiritasi lambung dan memperburuk gejala,” paparnya.

10. Atur Pernapasan

Mual dan rasa tidak nyaman di perut bisa dikurangi dengan mengatur pernapasan. Cara ini bisa membuat kamu merasa lebih relaks. 

Kamu bisa melakukannya dengan menarik napas, menahan napas, lalu membuang napas secara perlahan. Lakukan masing-masing selama 4 detik. 

11. Hindari Posisi Perut Tertekuk

Berikutnya, cara menghilangkan mual akibat naiknya asam lambung, yaitu dengan menghindari posisi perut tertekuk. Posisi ini bisa bikin perut tertekan dan terasa makin tidak nyaman.

Karena itu, perhatikan posisi tubuhmu, ya. Pastikan duduk tegak atau berbaring dengan posisi kepala ditinggikan.

Artikel lainnya: Obat Mual dan Muntah untuk Orang Dewasa di Apotek 

12. Tidur dalam Posisi Miring ke Kiri

Apabila mual karena mag kambuh saat tidur, maka berbaringlah dengan posisi miring ke kiri. Posisi tidur ini dapat mengurangi risiko naiknya asam lambung yang bisa memperburuk rasa mual.

Sebaliknya, hindari posisi tidur menghadap ke kanan, ya. Tidur ke kanan bisa buat otot sfingter lebih relaks sehingga asam lambung berpotensi naik dan memperparah rasa mual.

13. Tinggikan Posisi Bantal Saat Tidur

Kamu juga perlu meninggikan posisi kepala saat tidur. Bagi penderita GERD, hal ini bisa dilakukan dengan menggunakan bantal wedge.

Bantal berbentuk trapesium siku-siku ini didesain untuk membantu mengurangi tekanan pada perut sehingga rasa mual pun bisa berkurang.

14. Konsumsi Obat Antimual Bila Kondisi Tidak Membaik

Jika rasa mual yang kamu rasakan terlalu parah, sebaiknya konsumsi obat antimual. Gunakan obat antimual sesuai dosis yang dianjurkan, ya.

#JagaSehatmu dengan menerapkan cara menghilangkan mual karena mag di atas. Apabila gejala terus berlanjut, konsultasikan kepada dokter spesialis penyakit dalam.

Konsultasi lebih praktis, pakai fitur Tanya Dokter aja. Unduh aplikasi KlikDokter untuk menggunakan fiturnya, ya! 

(ADT/JKT)

MaagSolusi Perut KembungCara Menghilangkan MualMual Karena MaagKarena MaagMenghilangkan Mual Karena MaagMenghilangkan Mualmual

Konsultasi Dokter Terkait