Tips Parenting

Kiat Beraktivitas di Luar Ruangan untuk Si Kecil yang Alergi

dr. Karin Wiradarma, 26 Nov 2015

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Kenali kiat aman agar aktivitas Si Kecil di luar ruangan tidak terganggu oleh alergi.

Kiat Beraktivitas di Luar Ruangan untuk Si Kecil yang Alergi

KlikDokter.com - Bermain dan berolahraga di luar ruangan sangatlah menarik bagi anak-anak. Selain menyehatkan tubuh, anak-anak juga bisa mendapatkan berbagai manfaat lainnya, seperti rekreasi, sosialisasi, dan lainnya.

Berbagai aktivitas dapat dilakukan di luar ruangan, seperti berenang, bersepeda, bermain bola, piknik, hingga berkebun. Namun kegiatan yang menyenangkan tersebut bisa-bisa diganggu alergi, terutama alergi pernapasan. Terlebih lagi jika Si Kecil sangat aktif mengeksplorasi lingkungan sekitarnya.

Namun, alam terbuka memiliki berbagai alergen yang dapat mencetuskan alergi pada anak Anda, seperti serbuk sari bunga, jamur, debu, bulu binatang, asap rokok, asap kendaraan bermotor, sengatan lebah, dan tanaman.

Jika Si Kecil sedang beraktivitas di luar ruangan dan tiba-tiba mengalami gejala di bawah ini, bisa jadi alerginya kambuh:

  1. Pilek, bersin-bersin, dan hidung tersumbat
  2. Mata gatal, merah, dan berair
  3. Tenggorokan gatal dan batuk-batuk
  4. Sesak napas
  5. Ruam-ruam merah gatal pada kulit

Oleh karena itu, terapkanlah kiat-kiat ini agar Si Kecil bisa bebas beraktivitas di luar ruangan tanpa diganggu alergi:

  1. Hindari beraktivitas di luar ruangan saat angin kencang dan hujan
  2. Pilihlah waktu beraktivitas pada pagi atau sore hari
  3. Lakukan 10-15 menit pemanasan dan pendinginan sebelum dan sesudah beraktivitas untuk mengurangi risiko terjadinya asma
  4. Pastikan agar Si Kecil tidak mengalami dehidrasi dengan memberinya minum air yang cukup selama beraktivitas
  5. Letakkan sepatu olahraga di luar rumah dan segera cuci pakaian yang digunakan ketika beraktivitas di luar ruangan
  6. Segera mandi dan membersihkan diri setelah pulang dari beraktivitas di luar ruangan, agar alergen atau kotoran yang mungkin terbawa tidak mengumpul di dalam rumah
  7. Cuci tangan setelah beraktivitas dan sebelum makan
  8. Ketahui batas fisik Si Kecil. Aktivitas terlalu berat akan menyebabkan pernapasan semakin dalam dan cepat, yang meningkatkan risiko alergen lebih mudah terhirup masuk ke dalam paru-paru
  9. Siapkan obat-obatan antialergi yang biasa dikonsumsi oleh Si Kecil untuk berjaga-jaga
  10. Jika sangat terpaksa (atau alergi Si Kecil sangat berat), menggunakan masker pelindung ketika beraktivitas dapat menjadi pilihan

Informasikan kepada guru Si Kecil, terutama wali kelas dan guru olahraganya, mengenai alergi yang dimiliki oleh anak Anda. Jika anak Anda masih kecil dan belum dapat diberikan tanggung jawab untuk membawa obat, titipkan obat tersebut kepada gurunya

Serba-Serbi Alergi AnakSi Kecil Yang AlergiBeraktivitas Di Luar RuanganBeraktivitas Di Luar Ruangan Untuk Si KecilBeraktivitas Di Luar Ruangan Untuk Si Kecil Yang AlergiAlergi

Konsultasi Dokter Terkait