Kesehatan Anak

Kegiatan Seru yang Bisa Dilakukan Si Kecil di Rumah

dr. Melyarna Putri, 22 Sep 2015

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Tak perlu takut kehabisan permainan! Ada banyak aktivitas menyenangkan yang bisa dilakukan Si Kecil di rumah. Baca selengkapnya di sini.

Kegiatan Seru yang Bisa Dilakukan Si Kecil di Rumah

KlikDokter.com - Rumah adalah tempat di mana anak dibesarkan, dibentuk, dan belajar. Oleh karena itu, lingkungan yang kondusif seperti suasana keluarga yang harmonis dan menyenangkan sangat penting bagi tumbuh kembang Si Kecil.

Tumbuh dan kembang memiliki arti yang berbeda. Sering kali kita masih bingung dengan kedua kata ini. Tumbuh dapat diartikan dengan penambahan berat badan dan tinggi badan yang terukur secara angka. Nutrisi memang memegang peran penting dalam pertumbuhan anak, namun bukan merupakan satu-satunya kunci penting untuk mengoptimalkan perkembangan anak.

Sedangkan, kembang dapat diartikan sebagai penambahan kemampuan kognitif dan aktivitas fisik sejalan dengan pertambahan usia anak, seperti bicara, motorik kasar, dan motorik halus.

Perkembangan anak akan semakin maksimal dengan stimulasi yang tepat dari lingkungannya. Saat ini banyak fasilitas yang menawarkan ruang bermain anak untuk merangsang kemampuan motorik anak. Namun, stimulasi anak tidak harus menggunakan peralatan canggih, lho. Kita sangat bisa menggunakan benda-benda yang berada di rumah atau sekeliling kita.

Kegiatan apa saja yang bisa dilakukan untuk menstimulasi perkembangan Si Kecil? Selengkapnya di halaman selanjutnya.

Kegiatan Seru yang Bisa Dilakukan Si Kecil di Rumah

Kegiatan apa saja yang bisa dilakukan untuk menstimulasi perkembangan Si Kecil? 

  • Perdengarkan bunyi-bunyian atau lagu di kamar Si Kecil
  • Ciptakan permainan yang bisa menarik perhatian Si Kecil. Misalnya, untuk memotivasinya agar mau merangkak, Anda dapat mendekatkan bola kepadanya dengan harapan ia akan menghampiri bola tersebut
  • Ajari Si Kecil mengenal segala benda yang berada di sekitarnya. Selain memperkenalkan nama benda dan warna, biarkan anak memegang dan menyentuh benda tersebut
  • Berikan makanan yang dapat digenggam Si Kecil. Selain dapat menstimulasi motorik halusnya, hal ini juga dapat melatih anak untuk belajar mandiri
  • Nyanyikan lagu-lagu untuk Si Kecil. Pengenalan lagu bertujuan untuk memperbanyak kosa kata, sehingga ia akan termotivasi untuk mengucapkan kata baru
  • Jangan batasi keingintahuan Si Kecil. Pada dasarnya anak memiliki rasa ingin tahu yang sangat tinggi. Biarkan ia bereksplorasi, namun tetap Anda dampingi dan awasi dari hal yang membahayakan
  • Apabila Si Kecil menunjuk sesuatu, tanyakan sesuatu kepadanya. Misalnya anak menunjuk biskuit, tanyakanlah “Apakah kamu mau biskuit?”. Sebelum memberi, tanyakan ulang “Apakah ini? Biskuit?” Hal tersebut dilakukan untuk mendorong anak mengulangi kata-kata
BermainAnak BermainSerba-Serbi Makanan BalitaAktivitas Anak Luar Ruangan

Konsultasi Dokter Terkait