HomeInfo SehatJantungTidak Selamanya Kolesterol Itu Jahat
Jantung

Tidak Selamanya Kolesterol Itu Jahat

dr. Muhammad Anwar Irzan, 10 Sep 2015

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Apakah benar semua yang berhubungan dengan kolesterol selalu negatif?

Tidak Selamanya Kolesterol Itu Jahat

KlikDokter.com - Ketika mendengar kata ‘kolesterol’, sebagian orang pasti langsung bergidik mendengarnya. Padahal kolesterol dapat ditemukan pada setiap sel di dalam tubuh.

Dalam kadar yang tepat, kolesterol justru memiliki fungsi yang penting dalam tubuh, yaitu membentuk dinding lapisan luar sel dan selubung saraf, serta berfungsi sebagai salah satu bahan dasar dari hormon, vitamin D, dan cairan empedu untuk mencerna lemak.

Ada kolesterol jahat dan baik. Kolesterol jahat atau disebut juga LDL menimbun lemak pada dinding pembuluh darah arteri yang dapat berpotensi menimbulkan penyumbatan pembuluh darah. Jika sumbatan tersebut terjadi di jantung, akan terjadi serangan jantung, dan jika terjadi di otak akan menimbulkan stroke. Sementara itu, kolesterol baik atau HDL bertugas membersihkan dinding pembuluh darah dari timbunan lemak jahat tersebut.

Jadi, kolesterol diproduksi sendiri oleh tubuh dalam jumlah yang tepat. Namun seiring dengan pola makan yang ada, jumlahnya menjadi berlebih dari yang sekadar dibutuhkan oleh tubuh. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kolesterol dalam jumlah yang tepat berfungsi untuk metabolisme tubuh. Sedangkan kolesterol dalam jumlah yang berlebih tentu akan menyebabkan timbulnya berbagai penyakit seperti jantung, stroke, dan lain-lain.

Kolesterol AdalahCara Mengendalikan KolesterolKolesterol Tinggi BahayaKolesterol Tinggi

Konsultasi Dokter Terkait