Kanker

3 Tanda Awal Kanker Serviks

dr. Alvin Nursalim, SpPD, 27 Jul 2015

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Anda sering nyeri ketika buang air kecil? Anda harus tahu 3 tanda awal dari kanker serviks berikut ini.

3 Tanda Awal Kanker Serviks

KlikDokter.com - Kanker serviks adalah kanker yang sering menyerang wanita. Penyebab kanker serviks awalnya tidak diketahui. Namun sekitar 150 tahun yang lalu ditemukan bahwa kaum biarawati jarang menderita kanker serviks. Sejak saat itu, berkembang berbagai teori yang menjelaskan penyebab kanker serviks. Namun, Anda tidak perlu khawatir karena kanker serviks adalah salah satu jenis kanker yang dapat dicegah .

Apa penyebab kanker serviks?

Kanker serviks berkaitan dengan infeksi human papilloma virus (HPV). Infeksi HPV dapat menyebabkan perubahan struktur gen yang menyebabkan pertumbuhan abnormal dari jaringan serviks. Sayangnya, jaringan yang tumbuh adalah jaringan abnormal yang rapuh. Jaringan rapuh ini mudah berdarah dan menyebabkan perdarahan dari vagina.

 Infeksi HPV umumnya ditularkan melalui jalur seksual. MWalaupun infeksi HPV dapat ditularkan melalui rute non-seksual, sebagian besar transmisi HPV terjadi melalui kontak seksual. Terdapat banyak jenis tipe HPV, namun yang paling erat dihubungkan dengan kanker serviks adalah HPV tipe 16 dan 18.

Jadi apa saja gejala awal dari kanker serviks? Halaman berikut penjelasan selengkapnya.

3 Tanda Awal Kanker Serviks

Umumya gejala kanker serviks tidaklah spesifik. Namun terdapat beberapa gejala dialami oleh penderita kanker serviks. Tanda awal yang dapat dialami penderita kanker serviks kadang sering diabaikan karena dianggap sebagai keluhan yang normal. Tanda klasik dari kanker serviks adalah perdarahan pasca berhubungan. Selain itu, terdapat beberapa gejala lain dari kanker serviks, seperti:

  • Keputihan yang lama.
  • Gangguan buang air kecil seperti nyeri buang air kecil, buang air kecil berdarah jika kanker sudah menyebar ke saluran kencing
  • Gangguan buang air besar, jika kanker sudah menyebar ke saluran pencernaan.

Bagaimana pencegahan kanker serviks?

Terdapat beberapa cara untuk mencegah kanker serviks. Hindarilah berhubungan seksual dengan banyak partner. Vaksinasi HPV sudah tersedia dan dianjurkan bagi wanita usia reproduksi sebelum behubungan seksual. Selain itu, datanglah ke pelayanan kesehatan terdekat untuk melakukan skrining kanker serviks, yaitu tes pap smear. Tes ini dapat mendeteksi kanker serviks pada tahap awal.

Pendarahan.Nyeri PipisA-Z Kesehatan KewanitaanFlekNyeri Buang Air KecilNyeri KencingKanker ServiksKeputihan

Konsultasi Dokter Terkait